Pencipta RPG Maker Umumkan Visual Novel Maker, Alternatif Ren'Py?

Pengembang dibalik RPG Maker yang sukses menghadirkan game seperti Ib, To The Moon dan Corpse Party akan menghadirkan Visual Novel Maker yang mungkin bisa menjadi alternatif Ren'Py

Pencipta RPG Maker Umumkan Visual Novel Maker, Alternatif Ren'Py?

Pencipta RPG Maker Umumkan Visual Novel Maker, Alternatif Ren'Py?

Ingat dengan RPG Maker yang sempat booming dulunya? Sekarang, pengembang RPG Maker kembali lagi dengan seri Maker terbarunya, Visual Novel Maker.

[duniaku_baca_juga]

Sebelumnya, tool untuk menciptakan Visual Novel sendiri sudah dihadirkan oleh beberapa pengembang, contohnya adalah Ren'Py yang paling umum digunakan oleh banyak pencipta Visual Novel mengingat program open-source ini mudah digunakan dan gratis. Kali ini, pengembang RPG Maker mencoba untuk menggebrak pasar dengan Visual Novel Maker.

Visual Novel merupakan satu genre yang tidak begitu umum dikalangan gamer. Popularitasnya terkadang hanya sekedar bagi penikmatnya saja yang mayoritas datang dari pecinta anime atau game Jepang. Namun terkadang juga Visual Novel dapat menarik kalangan umum atau bahkan menjadi viral dalam beberapa hari saja.

[read_more id="338294"]

Contoh yang paling mudah dapat ditemui dengan hadirnya Doki-Doki Literature Club, sebuah Visual Novel gratis yang dikembangkan oleh Dan Salvato. Dari luarnya saja, DDLC memang tampak seperti VN yang beredar kebanyakan, gambar yang imut dan elemen romansa yang terlihat jelas. DDLC yang ternyata dibuat menggunakan Ren'Py sukses menarik popularitas berkat twist-nya yang dapat dikatakan cukup mengagetkan.

Dari popularitas Visual Novel yang akhir-akhir ini semakin melejit berkat kehadiran DDLC, pengembang RPG Maker pun akhirnya kembali hadir membawa Maker terbaru mereka. Dengan program kreasi mereka yang dapat membantu pengembangan Visual Novel, bisa saja Visual Novel Maker akan menggantikan Ren'Py kedepannya.

[youtube_embed id="1WM1DCQ6sOg"]

Seperti halnya Ren'Py, Degica Games selaku pengembang Visual Novel Maker ingin menciptakan sebuah program yang ditujukan untuk para illustrator dan penulis untuk berkreasi. Sama seperti RPG Maker, program ini mempermudah proses pembuatan Visual Novel dengan hadirnya aset-aset untuk pemula. Fitur drag-and-drop yang dihadirkan juga sangat membantu bagi mereka yang tidak mengenal bahasa pemrograman.

Fitur lainnya yang perlu diperhatikan adalah hadirnya dukungan untuk memasukkan aset animasi Live2D. Live2D merupakan aset yang memberikan efek animasi yang natural untuk karakter 2D, seperti berbicara ataupun bernapas. Hadirnya Live2D pada VN Maker memberikan poin tambahan untuk para illustrator yang ingin menghadirkan animasi pada Visual Novel.

Pencipta RPG Maker Umumkan Visual Novel Maker, Alternatif Ren'Py?

Tidak ada banyak detil mengenai Visual Novel Maker, namun Degica Games menyatakan program ini akan dirilis pada 16 November mendatang melalui Steam Store.

Diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU