Pikachu's Indonesia Journey Akan Hadir di Pokemon GO!
Pikachu Berkemeja Batik juga akan hadir di Pokemon GO!
Tahun ini, Niantic, Inc. selaku developer game Pokemon GO bersama The Pokémon Company (TPC), Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), dan Garuda Indonesia mengadakan rangkaian kegiatan menarik dalam kolaborasi Pokémon Air Adventure, yaitu Pikachu's Indonesia Journey!
Tentu saja berbagai aktivitas menarik berkaitan Pikachu's Indonesia Journey juga akan hadir di dalam Pokemon GO.
Apa saja keseruannya yang aakan hadir di Pokemon GO?
1. Pikachu's Journey di Bali akan hadir juga di Pokemon GO!
Pikachu's Indonesia Journey akan hadir di Indonesia dan akan dimulai pertama kali di Bali, yang rencananya akan berlanjut ke kota-kota besar lainnya di kemudian hari.
Acara tersebut akan digelar pada tanggal 2 sampai 3 Maret 2024 di Lapangan Puputan Renon, Denpasar, Bali.
Dalam acara di Bali ini, ada beberapa aktivitas menarik yang bisa kamu ikuti di Pokemon GO dan juga aktivitas tema Pokemon lainnya!
Yang menarik, akan hadir Pikachu spesial, lho!
2. Pikachu Berkemeja Batik akan hadir sebagai Pokemon eksklusif pertama Indonesia!
Tidak hanya itu, Pokemon GO juga akan meluncurkan Pokémon edisi Indonesia pertama yaitu Pikachu berkemeja Batik.
Pikachu berkemeja Batik ini hanya bisa didapatkan di Bali saat event berlangsung, sehingga akan jadi Pokemon yang spesial!
Selain itu ada juga Pikachu dengan balon warna spesial seperti yang bisa kamu lihat di gambar atas.
3. Tiket event Pokemon GO Pikachu's Indonesia Journey Bali adalah 150 ribu Rupiah dengan banyak hal menarik!
Dalam event Pikachu's Indonesia Journey di Bali yang berlangsung tanggal 2 dan 3 Maret 2024 ini tiketnya bisa kamu beli di website Pokemon.
Dengan membeli tiket ini dan datang ke event-nya di Bali secara langsung, kamu akan mendapatkan anyak keuntungan seperti:
-Bisa menikmati event di dalam game
-Hadirnya Pokemon pilihan dan naiknya kemungkinan shiny (daftar Pokemonnya di atas)
-Event Raid
-Serangan eksklusif
-Bonus event
-Stiker event
Jadi jangan sampai ketinggalan kolaborasi di Pokemon GO dari Pikachu's Indonesia Journey di Bali pada 2 dan 3 Maret 2024!
Baca Juga: The Pokemon Company Umumkan Pikachu’s Indonesia Journey!