Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah Sega puas memacu mobil, kapal dan pesawat dalam seri baru Sega Superstars, Sonic & All-Stars Racing Transformed di PS3, X360, Wii U, PC, PS Vita dan 3DS, mereka tetap ingin semua bintangnya makin dikenal, termasuk di ranah mobile. Sega pun membawa sekuel Sonic & Sega All-Stars Racing tersebut untuk iOS dan Android, dengan satu penambahan yang baru dikonfirmasikan kemarin, yaitu bintang Shenmue Ryo Hazuki sebagai karakter playable baru. Meskipun termasuk game lawas, namun beruntung gamer mobile masih berkesempatan memainkan Sonic & All-Stars Racing Transformed setelah Sonic & Sega All-Stars Racing dirilis di iOS akhir Juni 2013, dan Android pada pertengahan September 2013 lalu. Untuk Sonic & All-Stars Racing Transformed yang rencananya dirilis di pasar digital masing-masing platform hari ini, 2 Januari 2014, Sega memasukkan Ryo Hazuki sebagai karakter. Meskipun sejauh ini hanya satu itu saja perbedaan pilihan karakter versi mobile ini dibandingkan konsol, PC dan handheld-nya yang sudah eksis sejak akhir 2012 lalu, namun jelas bagi penggemar cukup menjadi alasan untuk memburunya. Sayangnya sampai detik ini Sega belum mengumumkan berapa harga versi mobile tersebut, namun saat ini prekuelnya sedang dalam masa diskon dan bisa kamu dapatkan dengan harga hanya US $0.99. Jadi kami bisa memperkirakan sekuel mobile ini tidak akan dijual lebih dari US$4.99. Oh ya, rumornya Hazuki bukan sekadar eksklusif mobile saja. Bisa jadi dia juga muncul di platform lain sebagai DLC. Hal menarik lainnya dari si Hazuki ini, kendaraan berbentuk kabinet arcade game Outrun yang dia gunakan untuk racing memiliki label kata “SHEN 3.” Apakah itu menjadi petunjuk resmi rahasia jika Sega sebenarnya sudah menyiaapkan Shenmue 3? Atau, bisa jadi juga kata Shen 3 itu sekadar bagian Sega untuk ngetroll penggemarnya.