Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia yang merupakan liga nomor wahid Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) secara resmi mendukung penyelenggaraan turnamen esports student-athlete SMA di Indonesia yang diadakan MABAR.com.
Akan seperti apa kompetisi tingkat pelajar yang diadakan oleh MPL Indonesia ini?
1. Turnamen Mobile Legends untuk pelajar SMA di 10 provinsi Indonesia!
MPL bersama dengan MABAR.com akan mengadakan turnamen Mobile Legends tingkat pelajar SMA.
Turnamen MABAR High School ini diselenggarakan khusus bagi pelajar SMA di 10 provinsi seluruh Indonesia.
“Dukungan ini adalah komitmen kami dalam membesarkan ekosistem esports Tanah Air dan juga membuka peluang untuk menjadi the next proplayer. Mimpi untuk menjadi proplayer, berkompetisi di MPL Indonesia, membela negara di ajang internasional bukan isapan jempol semata, ini waktunya #weownthis,” ujar PR & Sosmed Manager Moonton Esports Indonesia Azwin Nugraha.
Baca Juga: Mobile Legends: Bang Bang dan Galaxy A Series Bagikan Skin Epic!
2. Provinsi dan cara mengikuti Turnamen Mabar High School
Sekolah yang memiliki program Esports sudah banyak saat ini dan bisa mengikuti turnamen Mabar High School.
MABAR High School Tournament Season 0 diadakan di DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, DI Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, Riau, Sulawesi Selatan, dan Kalimantan Timur.
Nantinya tim-tim teratas dari masing-masing provinsi akan mendapatkan golden ticket untuk bertanding di MABAR National Championship memperebutkan gelar juara nasional. MPL Indonesia juga memberikan hadiah spesial bagi sejumlah tim juara MABAR High School Tournament. Pemain dari tim-tim juara akan mendapatkan skin khusus MLBB.
3. Student athlete tingkat mahasiswa juga akan mendukung program Esports di sekolah-sekolah yang sudah ada program ini!
Selain mengadakan MABAR High School Tournament, MABAR juga bekerjasama dengan lima program Ssports dari kampus-kampus ternama Indonesia, untuk mengembangkan student athlete di sekolah.
Lima kampus tersebut adalah Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Institut Pertanian Bogor, Institut Teknologi Bandung, dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Sejumlah student athlete mahasiswa dari lima kampus tersebut akan membantu pelajar-pelajar SMA mengembangkan program esports di sekolahnya, termasuk mengembangkan skill bermain MLBB.
Baca Juga: Mobile Legends: Bang Bang dan JOOX Rilis Lagu #WeBetterThanMe!