Ayo coba buktikan serunya pakai hero kuat dengan kemampuan sadis ini di Battle of Clones AOV!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Sejak awal Arena of Valor rilis satu setengah tahun yang lalu, kamu pasti bosan dengan mode permainan yang menggunakan hero berbeda antar pemain. Untungnya kali ini Tencent mengeluarkan mode permainan baru, kamu sekarang bisa bermain Battle of Clones AOV di Quick Match. Pada Battle of Clones AOV, kamu dengan Challenger lainnya akan bermain match normal dengan hero yang sama dalam satu tim. Penentu hero yang dipakai melalui pemilihan hero yang paling banyak dipilih oleh anggota tim. Saat memilih hero, kamu dan teman satu tim tidak tahu hero apa yang akan digunakan oleh tim lawan. Mungkin kamu bisa menebak sebagian dari hero gratis yang diberikan AOV pada minggu tersebut, sehingga bisa mengantisipasi kelemahan hero yang dipilih. Selain itu juga laju permainan Battle of Clones AOV lebih cepat dari normal game biasanya. Di awal permainan hero kamu akan langsung naik level 3, exp yang kamu dapat juga lebih besar sehingga cepat naik level. Pada awal mulai bermain kamu juga akan diberikan informasi tentang mendapatkan buff selama permainan, sehingga permainan kamu dan lawan jadi lebih seimbang di Battle of Clones AOV. Kamu jangan takut berat sebelah dalam pemilihan hero, seperti satu tim Alice melawan tim Maloch. Segala modifikasi dan sistem yang ada pada mode Battle of Clones AOV ini sudah balance. Menang atau kalahnya sendiri tergantung dari pilot dalam menggunakan heronya. Meskipun begitu, kami telah menemukan 5 hero yang sangat kuat untuk kamu mainkan di Battle of Clones AOV. Asal kamu bisa kompak bermain satu tim, menggunakan hero tersebut sudah dapat dipastikan menang! Siapa saja mereka? Inilah 5 hero terkuat di Battle of Clones AOV, langsung saja lihat di bawah ini! Sumber: duniaku.net[/caption] Kemampuan Arthur sangatlah kuat di dalam mode Battle of Clones. Bayangkan saja jika 5 Holy Guard mengenai musuh, kamu bisa melihat darah musuh bocor seperti keran air! Belum lagi Arthus sangat kuat terhadap single target. Begitu kamu menyerang musuh dengan Righteous Fervor dan diikuti dengan Holy Guard, darah musuh sudah pasti sisa sedikit dan tinggal gunakan Deep Impact untuk mengakhiri pergerakannya! Setidaknya Arthur sangat Tanky jika melawan hero damage physical. Berkat kemampuan skill pasif miliknya yang memberikan armor bonus, Arthur bisa meredam serangan mereka selama teamfight! Kamu juga harus tahu kalau semua skill Arthur tidak ada yang menggunakan Mana, sehingga satu tim Arthur ini bisa spam skill sampai akhir permainan tanpa perlu isi ulang Mana. Sumber: duniaku.net[/caption] Kemampuan hebat Mganga yang unik dan bagus dalam zoning, serta bisa memberikan damage sekaligus heal kepada satu tim menjadi hero kedua yang wajib kamu pilih jika ingin menang di Battle of Clones AOV. Semua skill miliknya sangat mematikan jika dirinya bisa menandai musuh berulang kali dengan racun miliknya. Semakin banyak Voodoo Mark pada musuh, maka semakin besar damage yang dihasilkan! Bayangkan 5 Mganga berkumpul di lane dan melempar banyak racun pada hero kamu, jangan harap bisa hidup lama deh! Kemampuan AoE Mganga sangat cocok untuk mode ini. Hero ini bisa memberikan damage besar tanpa takut mati, karena skill dia yang bisa menyembuhkan teman satu tim. Sumber: duniaku.net[/caption] Satu Wiro Sableng dalam pertarungan saja sudah merepotkan musuh, gimana kalau ada lima! Membunuhnya saja sudah sulit karena skill pasif 212 miliknya yang bisa bangkit dari kematian. Belum lagi kemampuan Wiro sangatlah menakutkan jika dimainkan pada Battle of Clones AOV. Sunray Fist miliknya saja sudah bisa menghasilkan seribu damage, kalau ada lima sudah dipastikan tim musuh yang berkumpul akan hancur rata dengan tanah! Menggunakan Wiro pada mode ini sebaiknya dengan build tank, karena pertahanan tubuh yang kuat dan bisa berdiri lama dalam pertarungan sudah menjadi kemenangan dalam bermain Wiro di AOV. Semua musuh akan mudah dibuat mental ke udara tanpa henti, jika kamu sudah bertemu lima Wiro dalam satu permainan, lebih baik langsung menyerah saja deh. Kecuali kalau tim musuh juga menggunakan Wiro, 10 Wiro dalam satu match bakal seperti apa serunya ya? Sumber: duniaku.net[/caption] Kalau kamu melihat 10 Grakk dalam satu pertandingan dan saling menarik satu sama lain. Buat kamu yang sudah lama bermain game MOBA, pasti ingat dengan satu game arcade yang persis dengan keadaan tersebut. Bermain Grakk satu tim di mode ini seperti bermain game mancing! Devil Chain akan menghantui seluruh map Horizon Valley, dan musuh akan lebih berhati-hati serta menghindari lima pancingan. Tidak hanya itu saja, Grakk juga memiliki durability yang tinggi. Hero ini juga bisa mendapatkan HP setiap kali kill atau assist, efek pasif Devil Chain memang sangat menakutkan! Sumber: duniaku.net[/caption] Inilah tempat untuk menunjukkan kemampuan asli dari Jinnar. Dirinya bisa memberikan magic damage yang besar serta memiliki AoE yang luas pula. Belum lagi saat menggunakan skill Nirvana andalannya, Jinnar mendapatkan 15% damage reduction ditambah 5% setiap hero yang ada di areanya dan penambahan 80% movement speed. Itu baru satu skill miliknya, gimana kalau kombinasi skill miliknya? Ditambah lagi jumlah Jinnar yang ada lima! Battering Beads sudah pasti memberikan poke damage dan ditambah Silk of Pain untuk damage tambahan sekaligus memberi efek slow pada musuh. Kedua skill miliknya sudah bisa membuat musuh tidak bisa kabur dari Nirvana miliknya. Lima Jinnar bersama-sama dapat menggerogoti seluruh hero musuh tanpa harus takut meleset dalam aiming skill!
Hero mana menurut kamu yang paling kuat untuk dipakai pada
Battle of Clones? Apakah kamu punya hero andalan sendiri yang lebih kuat dari hero di atas?