TUTUP

Atlet Peparnas Esports Allstar Berbagi Kisah Inspiratif!

Terus jago tidak kenal batasan!

Atlet Peparnas Esports Allstar berbagi kisah inspiratif di dalam sesi media MPL ID Playoffs S14! Penasaran dengan inspirasi dari mereka? Cek di sini!

1. Sampai lawan Faviann!

MPL ID S14 kedatangan tiga atlet dari tim allstar Peparnas Esports yang berbagi kisah mereka di tengah keramaian MPL ID, hingga perjuangan mereka dalam menemukan komunitas yang suportif dan menemukannya di Mobile Legends Bang Bang.

"Pengalaman pertama banget lawan atlet esports, jadi lumayan greget lah. Tapi kalau lebih latihan bisa lebih melampaui," cerita Ilham, sosok Jungler tim allstar ini dalam pengalamannya berduel dengan TLID Faviann, "Walaupun kita punya kekurangan, tapi di dalamnya pasti kita punya kelebihan."

2. Perkembangan Idris sebagai player

Idris, pemain asal Rokan Hulu, Riau yang bermain dalam posisi Midlaner membagikan kesulitannya di awal-awal karier "Dulu saya main satu tangan ditaruh di atas meja, sekarang tangan kiri saya menjadi kursor. Dulu saya sempat menangis dulu, sekarang saya dikasih jalan dan alhamdulillah," sebutnya.

Idris pun menambahkan, "Saya sering main Mobile Legends dari dulu, tapi jarang diajak buat main bareng sama lingkungan di sekitar saya dan saya tidak mengambil hati. Tapi saat ini, saya menemukan orang-orang yang jadico-op terbaik saya."

Baca Juga: MPL ID S14 Playoffs: Team Liquid ID Sukses Hadapi Bigetron Alpha

3. Banyak support!

Robertus Aditya Pratomo Putro, Head of Akademi Garudaku bercerita tentang rintangan yang dihadapi dalam menumbuhkan dukungan untuk atlet-atlet berkebutuhan khusus,  "Peparnas pertama kemarin, cabang esports itu baru pertama kali dilaksanakan. Konsekuensinya, Mobile Legends Bang Bang tidak masuk nomor. Jadi teman-teman ini justru menghubungi NPC, menemukan selebaran-selabaran yang dibagikan Garudaku, sampai bahkan ingin menggunakan biaya mandiri," pungkasnya.

"Lewat Mobile Legends ini alhamdulillah dipertemukan sama banyak sekali orang baik, yang support, tanpa mengenal siapa kita," sebut Mega, yang juga mengambil posisi Midlaner dalam tim ini.

Apakah kamu juga menemukan inspirasi di dalam cerita atlet-atlet Peparnas Esports? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!

Baca Juga: MPL S14 Playoffs: FNOC Harus Kasih Kunci ke Geek Fam