11 Foto dari IGDX 2023 Hari Pertama! Bisa Nyobain Berbagai Game
Bisa mencoba berbagai game!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bali, Duniaku.com - Pada hari ini, IGDX 2023 resmi dimulai.
Apa saja yang tersaji pada tanggal 11 Oktober 2023 ini?
Simak foto-foto saya di bawah ini!
1. Gambaran soal IGDX 2023
IGDX 2023 diadakan selama tiga hari, dari tanggal 11 hingga 13 Oktober 2023.
Tempat acaranya di The Stones Hotel, yang terletak di Legian, Bali.
Baca Juga: IGDX 2023 Event Persembahkan Game Lokal di Steam!
2. Duniaku.com termasuk yang hadir
Duniaku.com termasuk media yang mendapat kesempatan untuk meliput langsung acara ini di Bali.
Adapun yang meliput adalah saya, Fahrul Razi Uni Nurullah.
3. Gambaran event
Pada tanggal 11 hingga 12, yang jadi sorotan utama adalah acara B2B Matchmaking, acara matchmaking dengan para developer dan stakeholder game papan atas dan juga yang sedang naik daun di Indonesia.
Pada dasarnya, developer, publisher, investor, bahkan mungkin media bisa bertemu tatap muka untuk membicarakan hal-hal seperti kemungkinan kerja sama.
Seperti bisa kamu lihat di sudut kanan bawah jadwal event, ada juga Game Developer Showcase yang berlangsung selama tiga hari dari tanggal 11 hingga 13.
Kamu berkesempatan untuk mencoba game dari berbagai genre di Grand Ballroom 1 dan 3, lantai 3.
4. Booth Google Play
Ada booth Google Play di acara IDGX 2023.
Booth ini menyajikan mobile game Android yang sekarang tersedia di PC, lewat Google Play Games.
Yang saya coba dalam kesempatan ini adalah Asphalt 9.
5. Momen mencoba game di booth Google Play
Ini adalah perspektif saya ketika mencoba game yang disajikan di booth Google Play.
Kesan saya? Untuk ukuran game yang dirilis sebagai mobile game Android, pengalaman saya mainnya cukup oke.
6. Area indie booth
IGDX 2023 menghadirkan sekitar 40 game developer.
Developer yang berada di area indie booth di antara lain adalah,
1. Aim To Mite
2. Glory Jam
3. GameChanger Studio
4. Dark Hydra Studio
5. Shireishi Production
6. Big Dade
7. Pendopo Productions
8.YSY Softworks
9. SLAB
10.Gambir Studio
11.Niji Games
12.Mojiken
13.Noobzilla
14.Digital Breeze
15.Mushroomallow
16.Satriver Studio
17.KhaiLabs
18.GingerSun Games
19.Mankibo
20.Leolit Games
21. Algorocks
22. Renala Games
23. Strayflux
24.Extra Life Entertainment
25. Metapals
26. Khayalan Arts
27. Nightspade
28. ForgeFun
29. Fat Raccoon Games
30.GINVO Studio
31.Eternal Dream Studio
32.Wisageni Studio
33.Lioncore
34.Panitia Gamedev
35.Bara Games
36.Clay Game Studio
37.Indie Games Group Indonesia
38.Redamantine Studio
39. Dreams Studio
40. Berangin Creative
7. Mojiken dan Niji Games
Ini adalah satu lagi foto dari area indie booth, memperlihatkan booth untuk Mojiken dan Niji Games, dua dari 40 nama developer yang disebutkan di poin sebelumnya.
8. Momen saya mencoba salah satu game di indie booth
Saya sempat mencoba beberapa game di area indie booth.
Salah satu yang saya coba adalah Lost in Dread, yang dihadirkan oleh Aim to Mite.
Game ini menariknya baru dikembangkan sekitar satu bulan.
Game horor ini menyajikan puzzle untuk diselesaikan, serta jump scare dan teror dikejar-kejar makhluk mengerikan.
Secara keseluruhan, yang menangkap minat saya dari game yang masih dikembangkan ini adalah nuansa horornya yang cukup kena.
9. Booth Toge Productions
Selain itu ada juga booth seperti Toge Productions dan Own Games.
Game yang dihadirkan untuk dicoba di booth Toge Productions antara lain adalah Coffee Talk Episode 2, Kriegsfront Tactics, serta A Space for the Unbound.
10. Booth Own Games
Selain itu, ada juga booth Own Games.
Game yang dihadirkan Own Games di IGDX 2023 ini adalah Gacha Clicker,
11. IGRS
Di area Game Developer Showcase juga ada booth IGRS.
Untuk kamu yang ingin tahu lebih banyak soal rating game, nanya-nanya di booth IGRS ini bisa jadi keputusan tepat.
Nah itu foto-foto dari IGDX 2023 hari pertama.
Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: 5 Side Events di IGDX 2023 yang Menarik dan Bisa Kamu Ikuti!