Tanggal Rilis God of War PS4 Bocor! Siapkan Dompetmu dari Sekarang!
Setelah ditunggu kepastiannya, tanggal perilisan God of War PS4 bocor! Dipastikan kisah epik Kratos ini bisa kamu ikuti pada awal tahun 2018 mendatang!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah ditunggu kepastiannya, tanggal perilisan God of War PS4 bocor! Dipastikan kisah epik Kratos ini bisa kamu ikuti pada awal tahun 2018 mendatang!
[duniaku_baca_juga]
Salah satu game yang paling dinantikan kehadirannya adalah God of War PS4 (atau sering dikaitkan dengan seri God of War 4). Game ini akan menceritakan kehidupan Kratos paska perang terakhirnya melawan para dewa Olimpus. Setelah perseteruannya dengan Zeus selesai, ia hidup bersama anaknya Atreus di dunia baru, di mana para dewa Nordik hidup.
Diceritakan bahwa dunia tempat ia berada kali ini pun masih tidak aman untuk ditinggali. Banyak monster dan petarung jahat berkeliaran, sehingga hidup mereka pun masih penuh bahaya.
Untuk bisa bertahan hidup, Kratos harus melatih anaknya agar siap menghadapi dunia tersebut. Ia pun memutuskan untuk melatih anaknya, tetapi sebelum itu ia harus menguasai amarahnya.
God of War PS4 ini akan menampilkan sosok Kratos yang akan berbeda sekali dengan Kratos yang selama ini kita kenal. Kini sisi manusianya akan lebih terlihat, ia berperan sebagai ayah dan juga mentor bagi anaknya.
Namun sebenarnya, tidak hanya monster dan manusia saja yang membahayakan nyawanya, tetapi juga para dewa Nordik. Mereka mengincar Kratos karena dianggap bertanggung jawab atas runtuhnya Olimpus. Mampu kah mereka bertahan?
Mekanika permainan dari God of War PS4 ini juga akan berbeda dengan game sebelumnya. Kali ini kamu tidak akan bermain sendirian, tetapi ada Atreus yang bakal berperan sebagai rekan bertarungmu.
[read_more id="349914"]
Selain itu, Kratos tidak menggunakan belati Athena lagi, tetapi sebuah kapak yang disebut War Axe. Kapak ini sendiri bisa dilempar dan juga memiliki kekuatan sihir, seperti kekuatan es yang mampu membekukan musuh.
Selain itu, perubahan yang paling terasa adalah sudut pandang kameranya. Kini kamera akan fokus pada punggung Kratos, tak lagi bebas seperti game orisinalnya. Beberapa adegan kekerasan yang menjadi ciri khas God of War juga ditunjukkan seperi mencabik musuh, meretakan tulang musuh, dan sebagainya.
Bagi kamu yang sudah tak sabar menunggu, pihak Sony membocorkan tanggal rilis game ini melalui PSN. Yap, dari halaman resmi God of War PS4 di PSN, tertera game ini akan dirilis pada 22 Maret 2018 mendatang! Game yang dikembangkan SIE Santa Monica Studio ini dibandrol seharga USD 60$ atau sekitar 800 ribu rupiah.
Diedit oleh Doni Jaelani