TUTUP

Video Minato Lawan Madara Perlihatkan Betapa Lemahnya Clan Uchiha!

Bahkan Might Guy saja ga perlu sampai membuka Gerbang Kedelapannya untuk mengalahkan Madara Six Paths! Madara Uchiha ternyata begitu lemahnya, ya...

Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 [read_more id="238455"] Hanya satu minggu lagi tersisa sampai Bandai Namco merilis versi Jepang Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4, tepatnya pada 4 Februari 2016 mendatang, dan itu hanya untuk versi konsol saja. Sedangkan versi Amerika Utara-nya, menyusul pada tanggal 9 Februari untuk PlayStation 4, Xbox One dan PC melalui Steam. Sedangkan untuk wilayah Eropa dan Australia, sudah dipastikan hadir pada tanggal 5 Februari. Pemesanan awal untuk versi PC-nya pun juga sudah dibuka sejak awal Januari lalu melalui Steam, dan akan dirilis 6 Februari 2016 (wilayah Indonesia juga bisa mengaksesnya di hari ini). Ini berarti para navers tidak perlu menunggu lama lagi sebelum bisa menikmati game Naruto Shippuden garapan CyberConnect2 ini yang sudah digadang-gadang bakal menjadi yang terbesar ini. Bahkan media Jepang Famitsu sudah memberikan penilaian mereka untuk game ini. Media game yang biasanya menjadi rujukan gamer sebelum memutuskan membeli game Jepang tersebut memberikan nilai nyaris sempurna, yaitu 38 (nilai sempurna standar Famitsu adalah 40). Dan itu lebih tinggi dibandingkan game sebelumnya, Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm Revolution, yang hanya mendapatkan nilai 35! Pertarungan seru Madara melawan Hashirama Senju![/caption] [read_more id="238425"] Setelah sebelumnya kita mendapatkan video Obito bersama Kakashi bertarung melawan Rin dan Hanabi, dan dilanjutkan dengan video lainnya yang menampilkan Boruto lancarkan Rasengan-nya Naruto, serta dahsyatnya Jutsu Terhebat Kaguya, dan informasi lainnya yang menyebutkan bagaimana Sasuke dalam wujud Sunano’o-nya juga mampu hajar Hokage Pertama, kini kami mendapatkan video Naruto Shippuden lainnya yang memperlihatkan pertarungan yang tidak kalah serunya, antara Minato Namikaze, Might Guy, dan Rock Lee yang mengeroyok Six Paths Madara Uchiha. Yah, walaupun kekuatan Madara memang mengerikan, namun terbukti kerjasama yang baik antara tiga ninja terbaik Konoha tersebut mampu mengalahkannya dengan sangat mudah. Seperti beberapa video yang diberikan Bandai Namco akhir-akhir ini, di tengah video juga diselingi salah satu fitur baru game ini, adanya cutscene anime di akhir setiap Ultimate Jutsu atau Combination Ultimate Jutsu yang dilancarkan karakter. Seperti ketika Minato berhasil mengalahkan Madara. Setiap Ultimate Jutsu yang dilancarkan karakter bakal diselingi cutscene yang diambil langsung dari versi animenya.

Video Minato Lawan Madara Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4

Di sisi lain, Bandai Namco mengumumkan jika demo Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4 telah diunduh hingga 1.5 kali di seluruh dunua. Demo ini mulai dibuka untuk gamer PlayStation 4 di Jepang pada 29 November 2016 lalu, dan di Amerika Utara serta Eropa pada 18 Desember 2016. Sekali lagi, HANYA untuk pemilik PS4 saja demo tersebut dibuka aksesnya. Dan game ini sendiri juga bisa dimainkan di Xbox One serta PC nantinya.
Kalian bisa melihat kembali ulasan lengkap Duniaku mengenai Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 melalui artikel di bawah ini.