Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Belum lama ini, Fortnite yang hadir sebagai game battle royale paling panas berhasil didatangi oleh antagonis dari film layar lebar Avengers: Infinity War. Kedatangan Thanos bersama dengan infinity gauntlet yang hadir secara tidak terduga berhasil menambah keseruan dalam game ini. Untuk menjadi Thanos, pemain harus mencari lokasi dimana infinity gauntlet milik Thanos jatuh di area safe zone. Pemain yang beruntung mendapatkan gauntlet ini secara otomatis akan berubah menjadi Thanos. Efek-efek yang diberikan oleh gauntlet Thanos sangatlah menarik, namun tentu saja kalian tidak akan bisa menjentikkan jari untuk menghilangkan setengah dari populasi pemain di Fortnite: Battle Royale. Nyawa yang tebal, kemampuan untuk melompat tinggi dan menghajar tanah, serta menembakkan laser merupakan alasan-alasan bagi para pemain untuk mencoba mengambil gauntlet ini. Amat disayangkan, kedatangan gauntlet Thanos dirasa terlalu kuat membuat para pemain resah. Awalnya, Epic Games memang telah merencanakan bahwa para pemain yang berhasil mendapatkan gauntlet Thanos akan mendapatkan kekuatan yang lebih, namun Thanos tampaknya memiliki terlalu banyak health sehingga susah untuk dibunuh.