Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
3DS saat ini sudah memiliki banyak game yang dapat kalian mainkan, dan bahkan masih terus bertambah. Untuk melengkapi koleksi kalian, 5 RPG 3DS ini wajib kalian miliki!
[duniaku_baca_juga]
Sudah tak bisa dipungkiri lagi, 3DS saat ini duduk sebagai gaming handheld masa kini yang terbilang sukses, mengalahkan rivalnya Playstation Vita. Banyaknya game yang tersedia kadang membuat para pemilik bingung game apa saja yang wajib dibeli. Kali ini, penulis akan memberikan rekomendasi 5 RPG 3DS yang wajib untuk dimiliki, dibeli maupun dimainkan!
[read_more id="360225"]
[page_break no="1" title="Monster Hunter"]
Membuka daftar RPG kali ini, Monster Hunter merupakan game berburu monster yang tampil maksimal di layar kecil 3DS. Game ini berhasil mendongkrak penjualan 3DS, hingga berhasil meninggalkan PSVita jauh di bawahnya. Saat ini, Monster Hunter telah dirilis hingga beberapa seri di 3DS, termasuk spin-off Monster Hunter Stories.
Sama seperti versi-versi sebelumnya, pemain ditugaskan sebagai pemburu handal yang akan menjalankan berbagai macam misi. Tampilan grafis yang menawan membuat seri ini sebagai salah satu game yang wajib dimiliki untuk dimainkan sendiri atau bersama teman.
[page_break no="2" title="Rune Factory 4"]
Bosan dengan Harvest Moon yang begitu-begitu saja? Rune Factory 4 bisa jadi alternatif kalian! RPG 3DS satu ini menggabungkan elemen-elemen bercocok-tanam yang ada di Harvest Moon dengan gameplay ala Action RPG. Alur cerita yang menarik serta opsi gender memberikan kalian banyak area untuk dijelajah dan kandidat untuk dinikahi!
[page_break no="3" title="Tales of The Abyss"]
Sebagai satu-satunya seri Tales yang diterjemahkan di 3DS, Tales of The Abyss merupakan seri yang di-port dari konsol Playstation 2. Memang, hampir tidak ada beda dibanding versi Playstation 2, namun versi 3DS dari Abyss memperbaiki loading lama yang sebelumnya ada di PS2 serta penambahan fitur touchscreen untuk 3DS.
Tales of The Abyss hadir dengan kendali combat ala seri Tales klasik. Bagi para penggemar seri Tales klasik, Abyss wajib kalian miliki. Alur cerita yang menarik, twist yang seru serta character development yang menarik membuat Abyss menjadi salah satu seri yang cukup populer hingga akhirnya menerima adaptasi anime.
Dua game selanjutnya bisa kamu cek di halaman kedua!
[page_break no="4" title="Stella Glow"]
Stella Glow merupakan game terakhir yang dikembangkan oleh Imageepoch. Dengan mekanika yang sama dengan Luminous Arc 1 dan 2, Stella Glow merupakan turn-based RPG yang dapat dikatakan mirip dengan Final Fantasy Tactics, tentunya dengan sedikit bumbu ala Imageepoch.
Elemen dating-sim hadir pada game ini, layaknya Luminous Arc. Seberapa dekat kalian dengan tokoh lainnya akan menentukan ending yang akan didapat. Banyaknya tokoh-tokoh yang ada menghadirkan replay value yang cukup tinggi bagi game ini. Penggemar Luminous Arc di NDS tentunya akan familiar dengan Stella Glow.
[page_break no="5" title="Etrian Odyssey"]
Saat ini, sudah ada empat seri Etrian Odyssey yang hadir di 3DS. Game unik ini menghadirkan gameplay ala dungeon-crawler dimana pemain akan mengeksplorasi satu dungeon, melawan monster, dan kembali untuk menerima misi terbaru.
Berbeda dengan RPG kebanyakan yang akan melemparkan alur cerita, Etrian Odyssey terasa lebih bebas. Kalian dapat mengatur party kalian, jumlah, class serta nama karakter dalam party tersebut. Alur cerita pada game ini terkesan lebih lepas, memberikan impresi bahwa alur dari game ini dikendalikan oleh imajinasi pemainnya.
Masih ada banyak RPG 3DS yang sebenarnya akan lebih cocok jika dimasukkan di sini, namun mengingat daftar game 3DS tidaklah sedikit, bisa saja akan ada kelanjutan dari daftar ini. Dari kelima game tersebut, manakah yang sudah kalian miliki?
Diedit oleh Fachrul Razi