Trailer Mount & Blade II: Bannerlord yang tampil di Gamescom akan membawamu ke peperangan dunia abad pertengahan yang keras!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Salah satu ajang gaming terbesar, Gamescom 2016 yang diadakan di Cologne, Jerman, menampilkan berbagai trailer menarik dan seru dari judul-judul besar, seperti trailer baru untuk game horor buatan Capcom Resident Evil 7 dan game sepakbola paling ngetop FIFA 17. Tapi yang paling mencolok mata saya (paling tidak hingga sekarang ini) adalah dikeluarkannya video baru untuk trailer Mount & Blade II: Bannerlords! Pihak pengembangnya, TaleWorlds, masih menutup mulut mereka dengan erat soal tanggal rilis game ini. Tapi paling tidak, sekarang sistem pengendalian pasukan terlihat lebih jelas dan fungsional dibandingkan dengan game sebelumnya. Dan kembali ditampilkannya penggunaan mesin-mesin perang seperti pendobrak gerbang, pelontar batu, serta tangga-tangga untuk pihak penyerang istana membuat adegan peperangan terlihat semakin kolosal dan seru!
Trailer Mount & Blade II: Bannerlord Demo Gameplay Gamescom 2016
Kalau kamu belum akrab dengan serial game peperangan massal yang satu ini, jangan khawatir. Trailer demo
Mount & Blade II: Bannerlords ini hanya menunjukkan salah satu aspek peperangan saja, dan ini tidak menampilkan keseluruhan fitur yang dimiliki game ini. Buat kamu yang belum kenal dengan atau belum pernah dengar nama game
Mount & Blade, game ini adalah game bergenre
open-world dengan tema konflik antarkerajaan abad pertengahan di negara fiktif bernama Calradia. Sebagai seorang petualang, kamu bisa mengabdi dan bergabung ke salah satu dari enam faksi: Khergit Khanate, Sarranid Sultanate, Kingdom of Nords, Kingdom of Rhodoks, Kingdom of Swadia, atau Kingdom of Vaegirs; maupun membangun pasukan dan membentuk kerajaanmu sendiri. Walau memiliki grafis yang terbilang jelek (lebih jelek dari penampakan NPC-NPC di
The Elder Scrolls IV: Oblivion!) untuk ukuran game yang rilis di tahun 2010, namun Mount & Blade berhasil mendapat "pengikut" dan fans karena kebebasan yang bisa kamu lakukan dalam permainan serta sistem pertempuran yang cukup realistis.
Sumber: TaleWorlds Dan seperti yang bisa kamu bandingkan dari video
trailer Mount & Blade II: Bannerlords tadi dan gambar di atas, jelas ada perbaikan signifikan dari sisi grafis. Sekuelnya, terlihat dari
trailer Mount & Blade II di atas, tidak hanya akan mengunggulkan sisi grafis saja. Tetapi juga dibuat berbagai perbaikan terutama di sisi gameplay peperangan. Serta kota-kota akan dibuat lebih ramai dan hidup dibanding game sebelumnya.
Developer-nya, TaleWorlds Entertainment, merupakan studio independen yang bermarkas di Ankara, Turki. Perusahaan ini dirintis oleh pendirinya Armağan Yavuz dan istrinya, İpek Yavuz. Hingga saat ini mereka telah mengeluarkan tiga judul dari serial ini:
Mount & Blade serta dua ekpansinya,
With Fire and Sword dan
Warband. Mereka juga membantu dua modifikasi game (mod),
Napoleonic Wars dan
Viking Conquest, untuk rilis resmi di Steam dan jadi bagian dari ekspansi game mereka.