Code: Hardcore menampilkan pertarungan robot ala mecha Jepang yang sangat keren! Bahkan melibatkan aksi pilot dan kustomisasi pilihan senjata.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Code: Hardcore menampilkan pertarungan robot ala mecha Jepang yang sangat keren! Bahkan melibatkan aksi pilot dan kustomisasi pilihan senjata untuk bertempur.
Suka game pertempuran antar robot ala
mecha Jepang? Jika iya, maka kamu harus mencoba game yang satu ini,
Code: Hardcore, sebuah game 2D yang menampilkan pertarungan antar
mecha secara
side-scrolling.
Code: Hardcore memungkinkan pemain untuk memilih
mecha yang mereka sukai, mengkustomisasinya dengan senjata dan perlengkapan yang keren, lalu maju bertarung untuk lawan para pasukan
mecha musuh. Lebih menariknya lagi, permainan ini juga menampilkan fitur multiplayer, jadi kamu bisa bermain dengan temanmu hingga empat pemain menjelajah sebuah petualangan menegangkan yang dikemas dalam
mode story maupun
arcade. Nantinya juga ada boss berbentuk robot raksasa yang bisa kamu habisi bersama teman-temanmu.
Ketika permainan dimulai, pemain bisa memilih tipe
mecha yang disediakan
Code: Hardcore. Pihak pengembang sendiri mengatakan bahwa akan ada lima belas mecha yang bakal muncul di game ini. Sayangnya hingga saat ini, hanya empat
mecha saja yang baru diperkenalkan. Berikut ini merupakan keempat
mecha tersebut dengan detail kemampuan mereka masing-masing:
Tunderbolt Mecha yang memiliki performa seimbang diantara seluruh kemampuan yang ada. Didalam mode game ini, kamu akan diberikan pilihan untuk memilih senjata dukungan seperti SMG, Machine Gun, Shotgun dan lainnya. Tetapi tidak hanya itu, dalam game ini masing-masing
mecha juga mempunyai senjata utama.
Mecha Tunderbolt sendiri mempunyai 3 senjata yaitu
beam rifle,
energy blade, dan
built-in vulcan. Dengan senjata itu,
mecha yang satu ini bisa bertarung baik dalam jarak dekat maupun jarak jauh. Tunderbolt juga dilengkapi dengan
pulse shield sebagai pelindung dari serangan musuh.
Roundhammer Mecha yang berdominan berwarna hijau ini, memiliki beberapa perlengkapan dan kemampuan yang memfokuskan diri pada pertahanan dan senjata jarak jauh yang mematikan tetapi pergerakannya sangat lamban. Roundhammer dipersenjatai senjata berat seperti
heavy cannon dan
launcher pod, kedua senjata ini dapat menghasilkan kerusakan yang besar untuk menghancurkan musuh. Roundhammer juga mempunyai senjata
built-in vulcan untuk menyerang jarak menengah.
Mecha ini juga mempunyai pertahanan yang sangat kuat dengan tamengnya yang disebut
smoke shell. Geier Bentuknya yang unik membuatnya bisa bertransformasi menjadi pesawat tempur dan memiliki pergerakan yan sangat lincah. Tidak hanya pergerakan saja yang cepat, dengan senjata rapid beamgun dan multi missiles, Geier juga dapat meluncurkan serangan yang bertubi-tubi. Geier juga mempunyai serangan jarak dekat dengan
plasma cutter-nya. Sama seperti kedua
mecha lainnya, Geier juga dipersenjatai
built-in vulcan.
Crimson Flame Mecha petarung yang menghajar para musuh-musuhnya dengan tangan kosong serta kekuatan semburan api. Kemampuan utamanya adalah melakukan kombo serangan jarak dekat dengan menggunakan tangan kosongnya. Juga mempunyai kemampuan jarak menengah yaitu
rocket punch, meluncurkan tangan seperti roket untuk menyerang musuh. Dengan
x-beam dan
crimson gaze,
mecha ini juga dapat melakukan serangan jauh yang tidak bisa dianggap remeh.
Code: Hardcore dikembangkan oleh Rocket Punch, melalui penggalangan dana di Kickstarter. Mereka sepakat mengerjakan detail game, seperti keunikan dari
mecha serta pergerakan animasi yang ditampilkan
mecha dengan baik. Terlebih mereka semua buat memiliki berat berton-ton sehingga ketika menyerang, sensasi tabrakan saat bertarung terlihat nyata.
Code: Hardcore juga sangat detail dalam penampilan skalanya. Baik pasukan manusia, tank, mecha, maupun copter tersusun keren meskipun dalam bentuk Super Deform![/caption] Semua
mecha yang ditampilkan di game ini didesain dengan sangat baik, dan dalam game-nya sendiri mereka akan tampil dalam bentuk
Super Deformed. Mirip dengan game-game
mecha Jepang kebanyakan, seperti seri
Super Robot Wars dan
Gundam G Generation. Setiap
mecha juga memiliki kemampuan penghabisan yang disebut
ultimate skill, ketika menggunakan kemampuan ini, akan ada animasi ala
cut-scene game
mecha Jepang yang muncul.
Pilot juga merupakan "karakter" penting yang berpengaruh pada misi utamamu. Mereka juga dilengkapi perlengkapan yang canggih untuk mengobrak-abrik persembunyian bangunan musuh.[/caption] Menariknya detail seperti pilot juga muncul di dalam game ini. Setiap pilot diperlukan untuk mengendalikan
mecha, dimana setiap dari mereka memiliki kemampuan unik seperti bisa memperbaiki
mecha yang telah rusak, melakukan hack, atau menyusup markas musuh. Ketika dalam pertempuran, pemain bisa melepas pilot mereka secara bebas. Setiap pilot juga dipersenjatai dengan pistol dan juga mampu menggunakan
mecha baru ketika
mecha lamanya telah rusak parah.
Sedangkan untuk permainannya, game ini juga mendukung sistem multiplayer secara
co-op. Menariknya permainan multiplayer ini bisa diakses secara lokal (LAN) tanpa menggunakan internet. Tentu saja dengan bermain bersama teman-temanmu, game ini makin terasa seru dan menyenangkan!
Code: Hardcore akan dirilis untuk PC melalui Steam. Setelah berhasil mendapatkan dana dari para
backer di Kickstarter, game yang bertema
mecha Jepang ini pun berhasil mendapatkan lampu hijau di Steam. Tampaknya para komunitas gamer di Steam pun sangat tertarik dengan game yang satu ini. Game yang memenangkan penghargaan sebagai "game dengan desain terbaik" melalui acara IndiePlay Award 2016 ini rencananya akan dirilis sekitar kuartal ketiga atau keempat tahun 2017 atau sekitar bulan Oktober 2017 mendatang. Pihak pengembang juga telah berencana memberikan versi demo-nya yang bisa kamu akses jika kamu menyumbangkan dana kepada mereka di halaman Kickstarter.