TUTUP

Sneak and Peek Dynasty Warriors 9: Fitur dan Kelahiran Kembali (Bagian 2)

Gameplay dan karakter baru dijamin membuat Dynasty Warriors 9 akan lebih seru. Inilah pembahasan lanjutannya!

Cheng Pu dan Zhou Cang, karakter baru Dynasty Warriors 9. Gameplay baru membuat Dynasty Warriors klasik menjadi lebih seru.

Pernyataan dari Tecmo Koei mengenai Dynasty Warriors 9 lagi-lagi mengundang spekulasi. Setelah mengumumkan mengenai perubahan besar open world map, pihak developer memberikan informasi yang lebih rinci seperti gameplay dan karakter baru. Apa saja perkembangannya?

Karakter

Dynasty Warriors 9 akan menghadirkan karakter lama dengan sentuhan baru. Pakaian dan perlengkapan yang digunakan akan dibuat serealistis mungkin, disesuaikan dengan keperluan dan fungsional pada zamannya. Dynasty Warriors 9 dikabarkan hanya akan menambahkan 2 karakter, yaitu Cheng Pu dari Wu dan Zhou Cang dari Shu. [duniaku_baca_juga] Cheng Pu merupakan jenderal besar yang telah melayani keluarga Sun (dinasti Wu) sejak dari Sun Jian, Sun Ce, dan Sun Quan. Dia dikenal sebagai jenderal yang penuh dengan keberanian dan menjunung kebenaran. Sementara itu Zhou Cang merupakan pendekar berani dan kuat yang bersumpah setia pada Guan Yu, yang dianggap sebagai panutannya. Dia banyak membantu Guan Yu dalam peperangan, namun dia mengakhiri hidupnya ketika mendengar bahwa Guan Yu dan anaknya telah dieksekusi oleh Sun Quan. Perubahan karakter yang dilakukan pada game ini tidak seperti yang terjadi pada Dynasty Warriors 6 yang memberikan perubahan radikal pada struktur karakter dengan menambahkan kekaisaran Jin setelah masa Three Kingdom berakhir. Selain itu, karakter baru dari Dynasty Warriors 9 juga merupakan karakter asli dari sejarah Three Kingdom, tidak seperti seri sebelumnya yang membuat beberapa karakter fiksi. Nampaknya, Koei Tecmo ingin membuat Dynasty Warriors lebih realistis lagi. [duniaku_adsense] Laman resmi Dynasty Warriors 9 sudah meluncurkan preview 4 karakter utama yang mewakili dinasti Shu, Wei, dan Wu. Keempat karakter tersebut adalah Cheng Pu dari Wu, Xiaohou Dun dari Wei, Guan Yu dari Shu, dan Zhao Yun sebagai ikon utama dari seri Dynasty Warriors. Rona dan corak desain masih sama dengan karakter klasik sejak Dynasty Warriors 3, hanya dipoles dengan lebih manis sehingga terlihat gagah dan menawan. Zhao Yun nampaknya masih menjadi wajah dan ikon utama dari seri game Dynasty Warriors. Jendral Zhao Yun merupakan salah satu dari 5 jendral naga Shu yang terkenal. Tidak hanya berani dan hebat dalam menggunakan senjata, dia juga dikenal dengan parasnya yang tampan. Tidak heran jika Zhao Yun masih didaulat menjadi wajah dari Dynasty Warriors.

Map dan Gameplay

Seperti yang telah dibahas pada bagian sebelumnya, Dynasty Warriors 9 mengangkat open world map sebagai langkah radikal untuk memperbaharui konsep story mode Dynasty Warriors. Terkait dengan open world map, ada beberapa fitur yang bakal dimunculkan, seperti fast travel. Open world map menjanjikan suatu daerah yang sangat besar, mencakup seluruh dataran Cina. Penjelajahan dilakukan dengan menggunakan kuda dan kapal. Fitur fast travel dimunculkan untuk mempersingkat waktu jelajah. Fast travel akan mempermudah menjelajah antar pulau dan antar daerah. Dikatakan oleh produser Akihiro Suzuki and direktur Jun Miyauchi open world map akan memuat lebih dari 10 kota penting dalam pertarungan. Kota-kota tersebut dibuat realistis sesuai dengan aslinya, namun diperkecil. Pembuatan yang realistis ditujukan supaya setiap pemain dapat merasakan pengalaman seperti dengan yang asli, namun skala ditujukan untuk mempermudah jelajah dalam permainan. Fitur open world makin menarik ketika Dynasty Warriors 9 dikembangkan menjadi seri Empires, yang mana invasi dan strategi akan seperti kenyataan. Daerah-daerah kota dan pedesaan juga dibuat sebagai pelengkap dengan tujuan jual beli maupun tujuan umum yang lain. Fitur tambahan seperti kemampuan berburu hewan liar dan perang dengan penduduk lokal setempat sedang dikembangkan oleh developer. Hal ini menjadikan game Dynasty Warriors tidak monoton melainkan dinamis dan nyata. Fitur open world map pernah diangkat oleh game aksi Playstation 3, yaitu Assasins Creed: Black Flag; yang mana tempat akan terbuka tahap demi tahap sesuai cerita yang telah diselesaikan. Mungkin konsep yang diangkat Dynasty Warriors 9 menyerupai Assasins Creed: Black Flag Terkait dengan gameplay dari Dynasty Warriors 9, kemampuan untuk mengganti jenderal saat bermain sedang dipertimbangkan dan dikembangkan. Hal ini memang belum pernah ada sebelumnya di seri Dynasty Warriors. Menjanjikan sesuatu yang lebih seru, namun pergantian karakter dalam permainan membuat Dynasty Warriors kurang realistis dan kehilangan ciri khasnya.

Mau tahu ulasan dan berita yang lebih lengkap? Cek ke halaman 2

Spekulasi

Masih banyak spekulasi yang berhembus mengenai sistem dan perkembangan Dynasty Warriors 9. Game ini sebenarnya dikatakan baru 50% jadi. Spekulasi terakhir adalah mengenai platform yang akan digunakan oleh Dynasty Warriors 9. Laman Dynasty Warriors 9 Jepang telah mengonfirmasi platform yang akan digunakan, yaitu Playstation 4. Namun di sisi lain, laman Dynasty Warriors 9 versi Eropa dan Amerika menghilangkan logo Playstation 4 dan Tecmo Koei Amerika menuliskan pesan, “Platforms, release timing, and more information on the game’s new features, characters, and narrative will be unveiled in the coming months”, yang berarti platform yang digunakan masih belum mempunyai kepastian dan akan diumumkan di bulan mendatang. [duniaku_baca_juga] Sistem senjata, item, dan skill juga masih menjadi spekulasi mengingat masih belum ada informasi lebih lanjut dari pihak developer. Sistem senjata di game Dynasty Warriors mengalami banyak perubahan dari waktu ke waktu. Dynasty Warriors 3 mengangkat sistem weapon 1-4 dengan sistem drop dari officer. Dynasty Warriors 4 menggunakan weapon exp sebagai perkembangan dan Dynasty Warriors 5 menambahkan berat dan elemen pada senjata. Perubahan besar mulai dirasakan sejak Dynasty Warriors 6 yang mengangkat sistem Renbu (skill tree) dan menghilangkan tier weapon 1 sampai dengan4. Sistem senjata klasik weapon 1 sampai 4 yang diangkat pada seri awal Dynasty Warriors banyak dirindukan oleh penggemar setia Dynasty Warriors. Namun fleksibilitas dalam fungsi dan kegunaan sistem Renbu juga diapresiasi di seri-seri terakhir. [duniaku_adsense] Mode Renbu yang diterapkan di Dynasty Warriors 6 sekaligus menghapus peran item yang sudah ada sejak Dynasty Warriors 3. Membangkitkan kembali item mungkin dapat menjadi opsi menarik bagi Dynasty Warriors 9, mengingat Dynasty Warriors 9 menawarkan pemilihan strategi dan taktik sesuai dengan selera. Item seperti Fire Arrow Scroll dapat dikombinasikan dengan kemampuan memanah karakter sehingga menciptakan panah api dan buckler membuat tahan terhadap serangan panah saat berkuda. Dynasty Warriors: Unleashed mengangkat item dan equip digunakan untuk meningkatkan kemampuan dan status dari karakter. Konsep ini mungkin menarik juga diterapkan dalam Dynasty Warriors 9. Masih banyak spekulasi dan kontroversi dari para penggemar Dynasty Warriors. Namun tampaknya pihak Tecmo Koei dan Omega Force sangat serius dalam menangani game yang satu ini. Bagaimana menurut pendapat kalian? Sistem seperti apa yang kalian sukai? Apakah model open world akan membuat Dynasty Warriors 9 semakin nyata, ataukah tak lagi terasa seperti Dynasty Warriors? Apakah karakter favorit kalian sudah diangkat menjadi karakter yang dapat dimainkan? Mari kita tunggu perkembangan lebih lanjut. Diedit oleh Fachrul Razi