TUTUP

Tim Nasional Kazakhstan Didiskualifikasi dari CS:GO The World Championship 2016!

Tim nasional CS:GO Kazakhstan didiskualifikasi dari ajang The World Championship 2016 setelah terbukti melakukan kecurangan saat berhasil menjadi peringkat ketiga dalam turnamen kualifikasi Eropa. Bagaimana ceritanya?

Dunia profesional Counter Strike: Global Offensive (CS:GO) dihebohkan dengan kasus kecurangan. Baru-baru ini, tim nasional Kazakhstan didiskualifikasi sebagai peserta The World Championship - Counter Strike:cGlobal Offensive 2016. Mereka terbukti melakukan kecurangan dengan menggunakan pemain gelap. Tim nasional Kazakhstan sebelumnya lolos sebagai satu dari tiga perwakilan Eropa di ajang The World Championship - Counter Strike:cGlobal Offensive 2016. Mereka lolos setelah menjadi peringkat 3 dalam turnamen kualifikasi Eropa, dengan mengalahkan tim Prancis di perebutan juara ketiga dengan skor 3-2. Masalah muncul ketika E-Frag selaku penyelenggara melakukan pengecekan rutin setelah pertandingan. Mereka menemukan bahwa salah satu roster tim Kazakhstan, zLex, ternyata tidak dimainkan oleh pemain aslinya yaitu Evgeniy Kim. Investigasi pun dilakukan oleh E-Frag. Hasil investigasi menyebutkan bahwa benar Evgeniy Kim tidak memainkan akunnya, namun justru dimainkan oleh Mikhail "Dosia" Stolyarov, yang merupakan roster dari tim profesional Gambit Gaming. Hal ini menyalahi aturan yang sudah ditetapkan, terlebih lagi karena Mikhail Stolyarov berkewarganegaraan Rusia. Atas kecurangan ini, tim nasional Kazakhstan didiskualifikasi dari The World Championship - Counter Strike: Global Offensive 2016. Keikutsertaan tim Kazakhstan akan digantikan oleh Prancis yang berperingkat empat di kualifikasi Eropa. Tidak hanya itu, tim nasional Kazakhstan juga terkena hukuman tidak boleh mengikuti pertandingan internasional selama setahun. Seluruh roster dari tim Kazakhstan dan Mikhail Stolyarov juga terkena hukuman. Mereka terkena hukuman tidak boleh mengikuti pertandingan nasional selama dua tahun. Hal ini sudah tertera dalam peraturan yang ditetapkan oleh E-Frag. Hal ini juga berpengaruh bagi Gambit Gaming. Mereka akan melakukan investigasi internal terkait masalah ini. Selain Mikhail "Dosia" Stolyarov, terdapat roster Gambit Gaming yang terkena masalah ini yaitu Dauren "AdreN" Kystaubayev dan Rustem "mou" Telepov, yang merupakan roster dari tim nasional Kazakhstan. Gambit Gaming sendiri akan memberikan "hukuman yang berat dan setimpal" atas tindakan pemainnya yang tidak sportif apabila benar terbukti.