Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Judul: SD Gundam G Generation World Dev: Tom Create Nilai: A Bagaimana jika semua Gundam kesayanganmu bertarung bersama dalam sutu situasi peperangan? Benar-benar terasa sangat menyenangkan bukan? Ditambah dengan animasi yang benar-benar digarap sempurna game turn-based strategy ini sangat cocok untuk kamu koleksi. Untuk gameplay-nya agak berbeda dari seri G Generation maupun Super Robot yang memang merupakan game strategy sejenis. Hanya saja, disini bukan hanya level pilot saja yang bakal naik, tetapi Gundam yang kamu naiki juga dapat naik level! Dan kesempurnaan lainnya adalah jika Gundam yang kamu gunakan meledak dalam pertempuran, maka kamu tidak bisa menggunakan Gundam itu lagi, dengan kata lain pilot yang menaiki Gundam tersebut terpaksa harus berganti Gundam. [/caption] Untuk Gundam-Gundam normal kamu bisa membelinya di toko dengan memilih slot kosong pada Gudang Gundam-mu. Bukan hanya Gundam saja yang bisa kamu beli, bahkan mothership hingga pilot! Untuk mendapatkan Gundam yang lebih baik, kamu harus meng-evolusikan mereka secara bertahap seperti dalam sistem evolusi Digimon. Misalnya saja dari Gundam Exia menuju Quan[T], kamu harus berubah sesuai tahapan yang sudah disediakan seperti Exia Ignition mode, Exia repair II Gundam 00, Gundam 00 raiser, Gundam 00 raiser condenser mode. Atau kamu ingin meng-evolusi Exia ke jenis yang lain pun bisa. Bahkan sistem lainnya untuk mendapatkan Gundam dengan menggabungkan kedua Gundam yang kamu beli atau dapatkan menjadi kartu resep yang bisa kamu tukarkan dengan Gundam jenis baru. Untuk masalah cerita, terdapat 25 jenis cerita yang berbeda-beda tergantung dari tokoh yang kamu pilih. [/caption] Fitur baru lain yang ditawarkan adalah meningkatnya “tension” pilot saat mengalahkan musuh, fitur ini membuat status Gundam naik sehingga dapat memancarkan serangan lebih kuat di serangan berikutnya, serta fitur “step” saat mengalahkan musuh di turn-mu, dengan fitur ini membuatmu bisa bergerak kembali saat menghancurkan Gundam musuh, dengan maximal 3 kali. Menarik bukan? Oh ya, fitur Genaeration Break yang membuat Gundam yang berbeda galaxi dapat bersatu memang bener-bener mantap..!! Ga tertandingi deh seri ini..!!