TUTUP

Panduan Cerita Metaphor: ReFantazio! Pembukaan yang Seru!

Untuk yang penasaran cerita Metaphor: ReFantazio!

Salah satu kekuatan dari Metaphor: ReFantazio adalah ceritanya yang epik dan menarik.

Bagian prolog Metaphor: ReFantazio bisa diunduh gratis di platform-platform dimana game ini rilis. Misalnya kalau kamu pemain Steam, ini tautannya: Metaphor: ReFantazio - Prologue Demo.

Untuk memahami lebih lanjut soal cerita Metaphor: ReFantazio di bagian prolognya, simak di bawah ini!

1. Sinopsis dasar

(©Studio Zero ©ATLUS ©SEGA/Metaphor: ReFantazio)

“Di salah satu sudut dunia pada game ini terdapat Kerajaan Euchronia.

Kerajaan ini adalah aliansi negara-negara yang dimulai dengan raja pertamanya yang gagah berani, dan menyaksikan penyatuan dan pemerintahan selama berabad-abad oleh garis keturunan kerajaan yang kuat dengan kehebatan sihirnya yang luar biasa.

Namun, kerajaan ini mulai membusuk selama bertahun-tahun, sekarang menjadi negeri tanpa kebajikan yang terbagi oleh prasangka dan kesenjangan.

Selain hewan ganas yang berkeliaran di wilayahnya yang luas, negeri ini dibanjiri oleh makhluk-makhluk misterius yang dikenal sebagai “Human”, yang berarti tidak ada tempat aman sekecil apa pun yang tersisa di luar kota.

Kemudian, pangeran negeri itu menerima kutukan dan rajanya dibunuh, membawa kebingungan dan kecemasan lebih lanjut bagi warganya yang sekarang tidak memiliki penguasa..."

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Kamu Ketahui Sebelum Main Metaphor: ReFantazio!

2. Protagonis utama dan Gallica

(©Studio Zero ©ATLUS ©SEGA/Metaphor: ReFantazio)

Karakter utama kita adalah pemuda dari ras elda.

Di antara rasa-rasa di Kerajaan Euchronia, elda adalah suku yang jarang terlihat dan sering mendapat prasangka buruk. Karenanya sejak bagian awal, kamu akan melihat protagonis merasakan prejudis dari sejumlah karakter. 

Sang karakter utama ditemani oleh Gallica si peri. 

Misi mereka adalah mengantarkan pesan rahasia ke anggota tertentu dari Resistance, atau pemberontak.

Untuk mengantarkan pesan itu, protagonis kita mendaftar menjadi prajurit. 

3. Kekuatan sang pemuda bangkit

(©Studio Zero ©ATLUS ©SEGA/Metaphor: ReFantazio)

Bergabung sebagai prajurit, protagonis kita pergi ke benteng utara, dimana sekutunya menanti. Dalam perjalanan dia berteman dengan seorang pendekar, Strohl, pemuda ras clemar yang ramah. Strohl sempat membelanya di barak dalam pertemuan awal mereka.

Ada kejutan menanti mereka di benteng perbatasan: benteng itu sudah dikuasai oleh makhluk-makhluk mengerikan yang disebut human. Strohl dan protagonis bisa mengatasi banyak ancaman di benteng, namun satu human terlalu kuat untuk mereka. 

Melihat Strohl hampir mati dalam konfrontasi melawan human kuat ini, kekuatan tersembunyi protagonis kita bangkit, membuat dia mampu menghabisi human tersebut.

Walau terguncang atas kejadian tersebut, si pemuda akhirnya bertemu dengan rekan Resistance yang dia cari: Grius. Gallica akhirnya bisa mengirim pesan untuk Grius, yaitu: Grius diperintahkan membunuh Louis, penjahat yang telah mengutuk pangeran. 

4. Satu lagi kebangkitan

(©Studio Zero ©ATLUS ©SEGA/Metaphor: ReFantazio)

Untuk memenuhi misi, protagonis kita bersama Gallica, Grius, dan Strohl bersiap-siap memotong jalan lewat Tambang Nord untuk mencapai ibu kota saat pemakaman raja.

Di tambang mereka bertemu Klinger, kapten para prajurit. Terungkap Klinger memimpin para prajuritnya sendiri menuju kematian mereka, agar Louis dapat meraup keuntungan.

Menyadari kebenaran, ada api berkobar di dalam diri Strohl. Secara mengejutkan, kekuatan Strohl bangkit, seperti sang protagonis, dan dengan itu dia mengalahkan Klinger. 

Bersumpah akan menghukum Louis, Strohl dan yang lain sukses lolos dari tambang. 

5. King's Magic

(©Studio Zero ©ATLUS ©SEGA/Metaphor: ReFantazio)

Rombongan mencapai ibu kota tepat pada malam pemakaman raja. Mereka beristirahat di salah satu penginapan lokal, Hushed Honeybee. Di sana mereka bertemu dengan pemilik penginapan, Fabienne, dan putri Grius, Maria.

Grius menjelaskan rencananya kepada rekan-rekannya: ia akan membunuh Louis di tengah-tengah pemakaman raja. Sementara yang lain menyusup dan membuat kekacauan, dia yang akan menghabisi Louis.

Di pemakaman raja, Louis muncul dengan membawa bunga-bunga kerajaan dan mayat human. Dia menamai dirinya sendiri sebagai raja... dan tiba-tiba istana terangkat ke udara. Di bagian bawahnya, wajah mendiang raja muncul.

Monolit raja menyatakan bahwa mahkota akan jatuh ke tangan siapa pun yang mendapat dukungan rakyat.

Dalam kekacauan itu, Grius mencoba menyerang Louis, tetapi sihir kerajaan menahannya, dan Louis bisa membunuhnya.

6. Hulkenberg, sang mantan pengawal kerajaan

(©Studio Zero ©ATLUS ©SEGA/Metaphor: ReFantazio)

Kehancuran Grand Cathedral memaksa protagonis kita untuk mundur sementara. Protagonis utama kita, Gallica, dan Strohl bertemu dengan Hulkenberg, yang mengungkapkan bahwa ia pernah menjadi bagian dari pengawal pribadi pangeran. Dan Grius adalah “Alces,” instruktur pedang sang pangeran.

Mempercayai sang protagonis sebagai sekutu Grius, Hulkenberg menawarkan bantuan. Untuk merebut kembali Grand Cathedral, mereka berencana menyusup melalui makam bawah tanah.

Di kedalaman, mereka berhadapan dengan Grius: tubuhnya dikendalikan bagai boneka oleh sihir necromancer.

Kekuatan Grius, dan rasa bersalah Hulkenberg, membuat Hulkenberg hampir terbunuh. Di ambang kematian, Hulkenberg menyambut maut dengan putus asa... 

Namun setelah mendengar dari protagonis utama kita bahwa sang pangeran masih hidup, hati Hulkenberg yang berbakti terbangun. Dengan kekuatannya yang baru bangkit, dia membantu Strohl dan protagonis untuk mengalahkan Grius.

7. Zorba sang Necromancer

(©Studio Zero ©ATLUS ©SEGA/Metaphor: ReFantazio)

Kelompok kita, yang sekarang terdiri dari protagonis, Strohl, Hulkenberg, dan dipandu Gallica, harus menghadapi Zorba sang Necromancer.

Zorba dulunya adalah seorang insinyur yang tidak menonjol di tentara, tetapi ketika ia mulai mengidolakan Louis, kepribadiannya berubah.

Dia tampaknya berusaha untuk merebut Royal Sceptre. Royal Sceptre ini, seperti yang dijelaskan dalam game, adalah relik yang kuat, sumber kekuatan raja. Jadi, protagonis kita dan rekan-rekannya pun memutuskan untuk menghentikan Zorba. 

Nah, itulah panduan cerita kami untuk cerita Metaphor: ReFantazio.

Ini baru bagian prolog, yang tersaji di demo. Kalau kamu penasaran dengan cerita penuhnya, coba mainkan langsung game-nya yang sudah rilis! 

Metafora: Demo ReFantazio tersedia di semua platform dimana game ini rilis: Xbox Series X|S / Windows / PlayStation®5 / PlayStation®4 / Steam.

Jadi, jika kamu memiliki PC atau salah satu konsol yang disebutkan di atas, kamu dapat mengunduh dan mencoba demonya sendiri. Tergantung pada cara kamu memainkannya, demo ini membutuhkan waktu sekitar 4 hingga 6 jam untuk menyelesaikannya.

Seperti sudah disebutkan di attas, kalau kamu adalah pemain PC yang menggunakan Steam, inilah tautan untuk Metaphor: ReFantazio demo: Metaphor: ReFantazio - Prologue Demo.

Jika kamu sudah memainkan demo sampai selesai lalu mau membeli game-nya, jangan khawatir: save file demo ini bisa dilanjutkan di versi full!

Bagaimana menurut kamu? Sampaikan di bagian komentar!

Baca Juga: Review Metaphor: ReFantazio, Salah Satu Calon RPG Terbaik 2024?