TUTUP

Akhirnya! Closers Online Akan Dibawa ke Indonesia Oleh Megaxus

Tak mau kalah dari publisher lainnya, Megaxus resmi akan membawa game baru dari Naddic Games: Closers Online ke rancah online game Indonesia

Tampilan landing page terbaru Megaxus[/caption]

Tak Mau Kalah Dari Publisher Lainnya, Megaxus Resmi Membawa Game Baru Ke Rancah MMO Indonesia

Setelah beberapa waktu menjadi rumor kedatangan Closers Online ke Indonesia, akhirnya berita yang sudah ditunggu-tunggu menjadi kenyataan. Megaxus melalui website resminya mengupdate landing page mereka dengan dengan judul game terbaru yang akan mereka bawa kali ini: Closers Online. Closers Online, side-scrolling battle game buatan NADDIC GAMES[/caption] Closers Online sendiri adalah game yang terbilang masih baru bikinan NADDIC GAMES bertipe side-scrolling battle game yang kemudian di publish oleh Nexon di Korea Selatan. Cukup mengejutkan mengingat bahwa OBT (Open Beta) untuk versi Korea nya sendiri baru saja berjalan akhir tahun kemarin. Seakan tidak mau ketinggalan kereta dari publisher-publisher lain di Indonesia yang sedang gencar-gencarnya merangkul game-game baru seperti Tree of Savior dari Gemscool, Megaxus mencoba meraih pasaran dengan Closers Online yang notabene bergaya Anime dengan grafik cell-shading yang bisa dibilang cukup mudah diterima oleh mayoritas gamers Indonesia. Padahal, Megaxus juga baru merilis game baru mereka Royal Master beberapa bulan yang lalu. [read_more link="https://static.duniaku.net/2015/09/Closers-Megaxus-2.jpg"> Combat dengan tempo cepat[/caption] Sepertinya, akan ada 3 playable character yang bisa kamu mainkan pada saat peluncurannya nanti:
[page_break no="1" title="SEHA LEE (Striker)"]
Class: Striker
Character: Seha Lee
Weapon: Gunblade[/caption] Character yang satu ini bertipe Close range alias melee alias pertarungan jarak dekat, terlihat membawa gunblade yang mengingatkan kita pada senjata milik Squall pada FFVIII dengan battle yang layaknya warrior pada game-game yang pernah ada. [youtube_embed id="Le-QSBUzOCo"]
[page_break no="2" title="SEULBI LEE (Caster)"]
Class: Caster
Character: Seulbi Lee
Weapon: Dual Dagger[/caption] Cewek imut berambut pink ini membawa dual-dagger di kedua tangannya. Seulbi memiliki mekanisme combat yang hanya dimiliki oleh class ini, yaitu ketika menyerang menggunakan normal combo, Seulbi akan memperoleh ‘bit’ object melayang yang bisa dilemparkan ke musuhnya. [youtube_embed id="r8tKW9brHTY"]
[page_break no="3" title="YURI SEO (Ranger)"]
Class: Ranger
Character: Yuri Seo
Weapon: Katana, Handgun[/caption] Kalau Seulbi memiliki desain yang imut, Yuri adalah tipe wanita yang cool dan aduhai. Walaupun dia termasuk ke dalam class Ranger, Yuri terlihat membawa sebuah katana di tangan kanan dan handgun di tangan kirinya. Class ini bisa dibilang memiliki battle style perpaduan antara pertarungan jarak dekat dan jarak jauh, dilengkapi dengan combo dan skill-skill yang bisa memanjakan mata para penggemar pertarungan cepat dan heboh. [youtube_embed id="emMKQbbcLq4"] Masih belum jelas apakah J dan Misteltein akan termasuk ke dalam lineup class yang bisa dimainkan ketika game ini launching di Indonesia.
[page_break no="" title="Extra Character: J (Fighter)"]
Class: Fighter
Character: J
Weapon: Bare Handed[/caption] Bukan typo. Namanya memang cuma satu huruf, atau lebih tepatnya, nama asli dan umurnya masih merupakan misteri. J merupakan tipe petarung jarak dekat dan hanya menggunakan tangan kosong sebagai senjata utama.
[page_break no="" title="Extra Character: Misteltein (Lancer)"]
Class: Lancer
Character: Misteltein
Weapon: Lance[/caption] Misteltein sering disangka sebagai wanita karena desain yang imut, dan pilihan baju yang feminim. Tapi jangan salah sangka, dipastikan karakter terakhir ini bergender laki-laki. Plot dasar game ini sendiri berseting pada tahun 2020 di New Seoul. Gerbang dimensi terbuka dan monster-monster datang menginvasi manusia. Tetapi bukan hanya monster yang datang, tapi juga kekuatan-kekuatan supernatural juga datang bersama terbukanya gerbang dimensi. Hanya beberapa manusia yang menerima kekuatan ini, dan mereka bergabung untuk memukul mundur monster-monster dari dimensi lain tersebut. Setelah gerbang berhasil tertutup, para pemegang kekuatan bersatu dalam sebuah organisasi bernama UNION untuk mempelajari soal gerbang dimensi dan bekerja untuk mencegah terjadinya perang dimensi kedua. Sayangnya, sampai saat ini belum ada informasi jelas dari Megaxus tentang jadwal beta dan launching Closers Online ini.