TUTUP

World Record! Inilah 8 Rekor Dunia Paling Gokil untuk Video Game

Gokil! Rekor ini tercipta dari dunia games bro.

Menciptakan sebuah rekor dunia merupakan impian semua orang. Tentu untuk menciptakan rekor dunia bukanlah hal yang sangat mudah lho karena kita harus bersaing dengan banyak orang yang punya keahlian luar biasa. Bila tidak bersaing dengan orang, setidaknya kita harus punya ide aneh untuk bisa dijadikan rekor. Salah satu ide yang cukup cemerlang tentu saja membuat rekor dengan sebuah games. Di belahan dunia ini ada beberapa orang kreatif yang menciptakan rekor dunia dari dunia games. Mereka punya cara tersendiri bagaimana menciptakan rekor yang susah untuk dipecahkan dengan menggunakan metode games. Duniaku.net sangat tertarik untuk membahas mengenai hal tersebut karena keunikannya. Mending langsung saja yuk kita bahas mengenai delapan rekor dunia dari dunia games, cekidot! Source: Kotaku Australia[/caption] Dark Souls harus diakui merupakan salah satu game tersulit yang ada di industri games. Mereka membuat mekanisme yang tidak biasa untuk mengalahkan musuh-musuhnya. Tidak bisa dikalahkan dengan cara biasa, gamer membutuhkan cara atau strategi yang matang demi menuntaskan game ini. Memperlakukan Dark Souls dengan cara biasa hanya bakal membuat kalian ditertawakan tapi tidak untuk Benjamin Gwyn. Orang yang satu ini sedikit gila karena ia menamatkan Dark Souls bukan dengan dual shock, melainkan dengan kontroler musik! Memainkan Dark Souls di PC, Gwyn telah menyelesaikan Dark Souls dengan kontroler Rock Band, (termasuk gitar dan keyboard), Wii Remote, dancepad, Donkey Kong bongos yang aslinya dibuat untuk Nintendo GameCube. Tentu saja hal ini rumit karena tombol kontroler musik dengan Dual Shock jelas saja beda dan yang ia tamatkan adalah Dark Souls. Dengan kepiawaiannnya ini Gwyn sukses memegang salah satu rekor dunia dari games. Source: Tech in Asia Indonesia[/caption] Salah satu gamer asal Spanyol, Aarón González Santome memegang rekor dunia saat ini untuk Marathon Videogame Terpanjang di seri Final Fantasy. Memilih Final Fantasy X/X-2, Santome memilih judul tersebut untuk menemani Santome memecahkan rekor dengan menamatkan seri ini dalam satu kali duduk di era PlayStation 2. Waktu yang dibutuhkan Santome adalah 40 jam. Meski banyak yang mengklaim memecahkan rekor ini, menurut catatan resminya belum ada penantang yang berhasil memecahkan rekor ini per 4 Mei 2017. Kabarnya ada sebagian orang yang tertarik untuk memecahkan rekor ini, kita tunggu saja. Salah satu rekor dari dunia games tercipta di Super Mario Maker. Di sini ada orang yang rela menghabiskan waktunya demi menciptakan level super sulit, bahkan tidak memperkenankan gamer untuk bisa bergerak! Nama level ini adalah Pit of Panga: U-Break yang diciptakan oleh Alex Tan. Di sini kalian bakal menemukan kesulitan yang gila-gilaan karena banyak yang mencobanya berjam-jam tetapi selalu gagal. Berbagai macam jebakan Khas Maro Bross bakal membuat gamer frustrasi tidak karuan tentunya. Bahkan melihatnya saja dipastikan kalian bakalan merinding. Bagi yang penasaran, kalian bisa lihat sulitnya level ciptakan Alex Tan di video di bawah ini: Ada rekor dunia dari dunia games apalagi ya? Langsung saja yuk kita berangkat ke halaman selanjutnya! Source: Forbes[/caption] Menurut saya ide salah satu orang ini tergolong gila karena ia rela mengenakan lengan robotik yang terinspirasi dari seri Deus EX. Tangan yang digunakan merupakan tangan dari salah satu karakter di game tersebut, Adam Jensen. Lengan tersebut diciptakan oleh perusahaan bernama Bionic. Yang lebih kerennya, lengan ini mampu membantu sang pemecah rekor, Daniel Melville untuk bisa mengerjakan pekerjaannya sehari-hari. Lengan ini bisa dijadikan alternatif untuk orang-orang berkebutuhan khusus atau yang lengannya harus diamputasi dari siku hingga jari. Syarat untuk menggunakan lengan bionic ini adalah kalian harus berusia 9 tahun. Kabarnya lengan ini tersedia di pasar Inggris. Oiya, yang tidak lupa adalah rekor yang diciptakan Daniel ini terjadi di tahun 2016. Source: Legoways[/caption] Sebuah dedikasi memang tidak bakal pernah membohongi hasil. Hal ini terbukti pada orang bernama DanTDM yang telah membuat berbagai macam video terkait game Minecraft. Hasilnya DanTDM memiliki jumlah penonton yang banyak sekaligus menciptakan salah satu rekor dunia dari dunia games terkait hal tersebut. Kabarnya penonton dari DanTDM bisa mencapai 13 miliar di sepanjang tahun 2018 ini. Saluran ini pertama kali mulai bermain melalui berbagai mod Minecraft pada pertengahan 2012 dengan judul "Minecraft: Pokemobs Adventure Mod # 1 'Perjalanan Dimulai ...'" Dari sana, ia berkembang termasuk memamerkan proyek-proyek bangunan dan mod yang akhirnya menarik minat orang-orang untuk menontonnya. Sejauh ini DanTDM adalah channel terbanyak yang dilihat orang-orang terkait Minecraft. Source: Polygon[/caption] Siapa bilang wanita tidak bisa menciptakan rekor dunia dari dunia games? Ternyata ada lho wanita yang sukses menciptakan rekor dunia di dunia games, ia adalah Anne Martha Harnes dari Norwegia yang berhasil menciptakan rekor terkait game Legend of Zelda. Anne sukses menjadi kolektor terbesar dari item tokoh-tokoh dari game Legend of Zelda. Tidak tanggung-tanggung, Anne telah mengoleksi sebanyak 1.800 item yang berkaitan dengan Legend of Zelda. Ia memiliki segala yang berhubungan dengan game ini, bukan hanya miniatur, tetapi juga poster dan beberapa item lainnya. Harnes bahkan memiliki game papan MB Games Zelda dari akhir 1980-an dan versi Jackson khusus dari Guitar of Waves dari seri Majora's Mask. Ia juga punya item-item langka salah satunya adalah Majora's Mask itu sendiri. Di halaman ketiga kita bakal melihat rekor dunia dari dunia games yang tidak kalah kerennya dari enam rekor di atas! Apa saja ya? Source: GamesRadar[/caption] Mungkin berbicara soal Joel Hopkins kita bakalan memandang bahwa ia merupakan seseorang yang totalitas. Bagaimana tidak? Hopkins memiliki perpustakaan game terbesar dan sejauh ini memagang rekor dunia sebagai orang yang memiliki koleksi games terbesar. Berasal dari Australia, Hopkins memiliki 17.446 game dalam koleksinya. Bahkan demi koleksinya yang terus bertambah, Hopkins rela untuk memperbesar rumahnya demi bisa memuat banyak judul game di masa depan. Masih bakal sangat menarik bagi kita untuk mengetahui sepak terjang Hopkins memperbesar ambisinya mengoleksi games. Rekor yang satu ini juga dipastikan bakal sulit dikejar oleh orang lainnya. Source: Rolling Stone[/caption] Jika kalian merupakan salah satu orang yang terus mengikuti soal berita perkembangan games, pasti kalian bakal tahu dong bahwa rekor skor terbesar game Donkey Kong yang dipegang oleh Billy Mitchel telah dicabut oleh Twin Galaxy yang merupakan skor kredibel dalam penghitungan skor game Donkey Kong. Setelah serangkaian posting oleh berbagai peneliti di Twin Galaksi dan forum lainnya, diputuskan bahwa skor Billy Mitchell dicapai dengan menggunakan emulator, bukan mesin arcade yang sebenarnya. pernyataan yang dirilis oleh Guinness World Records mengatakan, "The Guinness World Records yang berkaitan dengan skor tertinggi Mr Mitchell di 'Donkey Kong' telah didiskualifikasi karena Twin Galaxy menjadi sumber yang benar terkait pencapaian ini." Skor tertinggi yang ditetapkan untuk arcade Donkey Kong sekarang milik Robbie Lakeman yang ditetapkan pada 2 Februari 2018 dan diverifikasi 23 Maret 2018, sekali lagi oleh Twin Galaxy. Tapi Mitchell kabarnya tak tinggal diam karena ia bakal menyediakan dokumen dan saksi yang mungkin akan memvalidasi rekamannya terkait rekor yang dulu digenggamnya itu.


Nah, itulah delapan rekor dunia dari dunia games yang sangat fenomenal. Harus diakui menciptakan sebuah rekor memang sangat sulit. Tapi berkat kemauan serta dedikasi, delapan orang di atas sukses memegang rekor dunia terkait games. Diedit oleh Fachrul Razi