7 Film dan Seri Marvel yang Rilis Tahun 2024!
Mau tahu film dan seri Marvel 2024 ada apa saja? Cek di sini
Film dan seri Marvel di tahun 2024 akan hadir, ada yang dibuat oleh Marvel Studios, ada juga yang digarap Sony Pictures.
Apa saja sih film dan serial Marvel di tahun 2024? Yuk simak berikut ini!
1. Madame Web - 14 Februari 2024
Cassandra Webb (Dakota Johnson) selama ini berpikir dia hanya orang biasa, namun semua berubah setelah dia menyadari kalau dia bisa melihat ke masa depan.
Dia adalah seorang paramedik, namun kekuatannya membawanya dengan konflik baru dan mempertemukannya dengan tiga gadis muda yang di masa depan akan punya kekuatan besar jika mereka bisa melewati ancaman di masa kini.
Film Madame Web rilis 14 Februari 2024.
2. Deadpool 3 - 26 Juli 2024
Deadpool 3 akan mengembalikan Ryan Reynolds sebagai Deadpool dan Hugh Jackman sebagai Wolverine.
Keduanya akan terlibat dalam konflik multiverse yang jadi tema utama MCU di Multiverse Saga.
Deadpool 3 rilis 26 Juli 2024.
3. Kraven The Hunter - 30 Agustus 2024
Kita diperlihatkan kisah awal dari Kraven atau yang nama aslinya adalah Sergei Kravinoff yang nantinya akan jadi Kraven The Hunter.
Sergei di film ini lahir dari keluarga pemburu, di mana ayahnya yang diperankan Russell Crowe sepertinya cukup sadis bahkan ke anak-anaknya.
Kraven The Hunter rilis 30 Agutsus 2024.
4. Venom 3 - 8 November 2024
Sejauh ini belum diketahui seperti apa cerita yang akan diangkat di film Venom 3.
Namun Tom Hardy sudah mengkonfirmasinya dan bahkan sudah ada tanggal rilis untuk film Venom 3.
Venom 3 direncanakan rilis 8 November 2024.
5. Echo - 10 Januari 2024
Maya Lopez adalah putri dari William Lopez dari Tracksuit Mafia yang bekerja di bawah Kingpin. Di sini lah Maya jadi punya hubungan dengan Kingpin, seperti pamannya sendiri.
Kita akan diperlihatkan kisah Maya Lopez sebagai Echo di seri ini setelah kejadian di Hawkeye.
Echo rilis 10 Januari 2024.
6. Agatha: Darkhold Diaries - 19 September 2024
Agatha Harkness akan mendapatkan serialnya sendiri setelah debutnya di WandaVision, berjudul Agatha: Darkhold Diaries.
Seri ini menjadi spin-off untuk WandaVision serta dari judulnya jelas tunjukan soal buku Darkhold.
Seri Agatha: Darkhold Diaries akan rilis tanggal 19 September 2024.
7. Your Friendly Neighborhood Spider-Man - November 2024
Your Friendly Neighborhood Spider-Man (sebelumnya berjudul Spider-Man: Freshman Year adalah seri animasi yang digarap Marvel Studios.
Kisahnya adalah di tahun awal Peter saat SMA dan saat dia mendapatkan kekuatannya sebagai Spider-Man.
Your Friendly Neighborhood Spider-Man belum punya tanggal rilis resmi, namun dirumorkan 2 November 2024.
Itu dia film dan serial Marvel di tahun 2024, mana yang paling kamu tunggu?
Artikel pertama terbit tanggal 13 Desember 2023 dirilis ulang tanggal 3 April 2024.
Baca Juga: 5 Karakter Film Marvel yang Kepribadiannya Terasa Dirusak