Kenapa Uncle Muthu Upin dan Ipin Pakai Kaos Dalam Terus?
Ini dia beberapa kemungkinannya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sejak penayangan perdananya pada 14 September 2007 lalu, serial animasi anak asal Malaysia yang diproduksi oleh Les' Copaque Production, yakni Upin & Ipin, telah menghadirkan ratusan episode dengan tema cerita yang bervariasi yang selalu sukses menghibur para penontonnya.
Bersamaan dengan itu, diperkenalkan pula deretan karakter ikonis yang dicintai para penggemar. Masing-masing dari mereka tampil dengan ciri khas tersendiri yang membuat penampilannya begitu berkesan dan mudah diingat oleh banyak orang.
Sebut saja salah satu contohnya yaitu Uncle Muthu, karakter pendukung utama yang kerap muncul dalam cerita. Ayah Rajoo yang dikisahkan sebagai warga keturunan India ini merupakan pemilik kedai makan sederhana yang telah berdiri sejak lama di Kampung Durian Runtuh.
Nah, ada satu ciri yang sangat melekat pada tokoh Uncle Muthu, terutama dari segi penampilan, di mana teman masa kecil Opah dan Tok Dalang ini lebih banyak tampil menggunakan singlet dan sarung saja dalam kesehariannya.
Kira-kira, kenapa Uncle Muthu pakai kaos dalam terus? Simak beberapa alasan atau spekulasi yang paling masuk akal berikut, yuk!
1. Agar tidak gerah saat bekerja
Kemungkinan alasan mengapa Uncle Muthu sering menggunakan singlet yang pertama adalah karena cuaca panas yang akan membuatnya merasa gerah dan tak nyaman saat bekerja.
Malaysia dikenal sebagai negara tropis yang suhu tertingginya bisa mencapai 32 derajat celcius. Cukup panas, kan?
Nah, kalau diperhatikan, dalam cerita, cuaca di Kampung Durian Runtuh sendiri memang lebih banyak panasnya. Jadi, Uncle Muthu perlu menggunakan pakaian tipis dan terbuka agar tak terlalu berkeringat.
Ditambah lagi, saat memasak, hawa panas dari kompor akan semakin membuat Uncle Muthu kepanasan. Bisa gawat, kan, kalau keringat Uncle Muthu sampai bercucuran dan mengenai hidangan pesanan pelanggannya secara tak sadar?
2. Supaya bisa bergerak lebih bebas
Alasan kedua bisa jadi karena Uncle Muthu tak ingin pergerakannya terganggu dengan pakaian yang ia kenakan.
Kedai makan Uncle Muthu memanglah sederhana. Bahkan, warung tersebut tak memiliki bangunan khusus, alias berdiri di ruang terbuka. Meski begitu, kedai Uncle Muthu terlihat selalu ramai pengunjung, terutama jika sedang ada acara tertentu seperti nobar, kontes menyanyi, hingga syuting.
Masalahnya, Uncle Muthu bekerja seorang diri tanpa bantuan dari orang lain, termasuk anaknya, Rajoo, yang diisukan sedang berfokus pada pendidikannya di kota sehingga jarang muncul dalam cerita.
Dengan kondisi seperti itu, Uncle Muthu memilih untuk mengenakan pakaian yang paling nyaman ia gunakan untuk bergerak bebas dan gesit. Alhasil, ia tak akan kehilangan pelanggan karena alasan lelet atau sejenisnya.
Baca Juga: Apa Itu Nasi Goreng USA Uncle Muthu di Upin dan Ipin? Ini Jawabannya!
3. Sebagai style khas karakternya
Alasan lainnya kenapa Uncle Muthu pakai kaos dalam terus dalam serial Upin & Ipin yakni karena ini merupakan salah satu cara yang dipilih pihak produksi untuk menunjukkan ciri khas karakter terkait, tepatnya melalui desain atau style-nya.
Seperti yang disinggung sebelumnya, setiap karakter Upin & Ipin memang digambarkan dengan ciri yang melekat secara khusus pada mereka. Artinya, aspek inilah yang menjadi pembeda antara karakter yang satu dengan karakter lainnya.
Gaya berpakaian Uncle Muthu ini juga bisa menambahkan kesan humor atau lucu pada karakternya. Alhasil, ia jadi lebih mudah diingat, bahkan penonton akan terus menantikan kemunculan Uncle Muthu di setiap episode.
4. Menggambarkan kesederhanaan
Kemungkinan terakhir adalah karena Les' Copaque ingin menekankan sisi polos atau kesederhanaan dari seorang Uncle Muthu.
Dengan kepemilikannya atas warung makan kecil-kecilan yang selalu ramai pembeli tersebut, bisa dipastikan bahwa Uncle Muthu ini punya tabungan harta dalam jumlah yang cukup besar. Belum lagi, ia memelihara lembu yang seharusnya bisa menjadi aset yang sangat berharga, sebab bisa dijual dengan harga yang tinggi.
Namun, Uncle Muthu mungkin tak ingin tampil mencolok dengan pakaian yang terkesan mewah. Apalagi, dia tinggal di wilayah kampung, dan sudah sewajarnya ia tampil sederhana agar tak memperlihatkan kesenjangan sosial antarwarga.
Nah, itulah beberapa alasan kenapa Uncle Muthu di Upin & Ipin pakai kaos dalam terus. Perlu diingat bahwa ada momen tertentu di mana Uncle Muthu akan berpakaian rapi, seperti saat perayaan hari besar atau ketika pergi ke suatu tempat.
Kalau menurutmu, kenapa Uncle Muthu selalu menggunakan singlet?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Mengenal Uncle Muthu di Upin dan Ipin, Juru Masak Serbabisa!