5 Petarung Kuat di Avatar yang Tidak Bisa Mengendalikan Elemen
Malah pengendali elemen bisa dihajar mereka!
Daftar petarung kuat di seri Avatar didominasi oleh para bender, yakni ahli pengendali elemen. Misalnya si Aang, Azula, Ozai.
Namun ada beberapa tokoh yang menonjol. Mereka tidak bisa bending, tapi mereka tetap bisa merepotkan atau bahkan mengalahkan para pengendali elemen. Padahal mereka hanya bisa mengandalkan kelincahan, teknik, dan kekuatan fisik.
Bahkan ada petarung yang sampai ditakuti oleh pengendali elemen lho, saking kuatnya dia. Siapa saja sih?
Baca Juga: Penyebab Kematian 4 Avatar di Ceritanya! Kenapa Aang Meninggal?
1. Ty Lee
Yang unik dari Tim Azula adalah Azula itu bekerja bersama dua orang yang tidak bisa bending. Satunya Ty Lee ini.
Dengan teknik chi blocking miliknya, Ty Lee adalah ahli bela diri yang bisa mengalahkan para pengguna elemen dalam pertarungan.
Soalnya, teknik chi blocking miliknya memang bisa membuat para pengguna kekuatan elemen tak bisa melakukan bending.
Pengguna elemen yang tidak siap bertarung jarak dekat dapat dilumpuhkan Ty Lee dalam sekejap.
Bahkan, Ty Lee bisa dengan mudah menang meski dirinya harus melawan banyak pengendali elemen sekaligus.
Baca Juga: Ini 7 Fakta Pangeran Zuko, Pewaris Negara Api di Dunia Avatar!
2. Mai
Seperti Ty Lee, anggota lain dari Tim Azula ini pun tidak bisa bending.
Tapi itu bukan berarti para pengendali elemen bisa menang mudah melawan dia.
Sama seperti Ty Lee, Mai bisa membereskan sekumpulan pengendali elemen sekaligus dengan senjatanya.
Mai memiliki kemampuan melempar pisau yang luar biasa. Dipadukan dengan kecepatan dan kelincahannya, ia bisa melumpuhkan banyak orang sekaligus.
Jika musuh Mai tidak selevel dengan dirinya, si musuh bisa mendadak menempel di dinding atau pohon, ditahan oleh pisau-pisau Mai.
Baca Juga: 5 Fakta Maria Zhang Pemeran Suki di Avatar yang Buat Kita Tersuki-suki
3. Suki
Pemimpin dari Kyoshi Warrior ini juga salah satu petarung terkuat di Avatar, meski dia tidak bisa menggunakan bending.
Dia adalah salah satu petarung tangan kosong murni terbaik di latar waktu Avatar: The Last Airbender.
Dari segi skill, ia sepertinya setara dengan Ty Lee. Suki bahkan bisa bertahan dari Ty Lee saat mereka sempat adu teknik di Boiling Rock. Serangan-serangan Ty Lee bisa ditangkis Suki sehingga dirinya tidak tumbang.
4. Jet
Untuk melawan pengendali elemen, seperti Aang, Jet hanya memiliki keterampilan menggunakan pedang kait dan juga kelincahan alami tubuhnya.
Namun bagi Jet, itu sudah cukup untuk melawan para bender. Kelincahan dan teknik bertarungnya bisa memberi perlawanan menarik melawan musuh apapun.
Sayang bagi Jet, dibandingkan empat nama lain yang ada di daftar ini, ia menemui akhir yang terlalu cepat dan tragis. Mungkin efek karma buruk dari tindak kejahatannya?
5. Sokka
Di awal, Sokka mungkin terasa menyebalkan. Namun seiring perjalanan dengan Tim Avatar, Sokka berkembang menjadi sosok yang bisa diandalkan dan juga salah satu petarung muda tertangguh meski ia tidak bisa bending.
Sokka mungkin kadang kalah mencolok dibanding teman-temannya, terutama Aang, Katara, dan Toph yang merupakan nama-nama teratas untuk urusan bending.
Meski begitu, Sokka adalah petarung fleksibel. Penguasaan senjatanya mencakup pedang dan bumerang, ia pun bisa menggunakan banyak senjata lain.
Itulah lima petarung kuat di seri Avatar yang tidak bisa mengendalikan elemen.
Siapa favoritmu dari lima ini?
Artikel pertama terbit tanggal 17 Mei 2020 dirilis ulang tanggal 13 April 2024.
Baca Juga: 5 Hal yang Terjadi Setelah Ending Seri Avatar! Zuko Menemukan Ibunya?