TUTUP

5 Karakter yang Tadinya Memburu Avatar tapi Malah Jadi Sekutu

Dari lawan, jadi sekutu

Di seri Avatar, banyak penjahat yang kerap memburu untuk menangkap atau malah menghabisi nyawa sang tokoh utama.

Sebagian penjahat ini berujung tertangkap, kehilangan kekuatan, atau mati. Lihat saja misalnya Ozai, Zhao, Azula, dan lain-lain.

Namun ada juga yang justru berbalik menjadi sekutu. Mungkin karena mereka pada dasarnya baik, mungkin karena mereka berubah pikiran, dan ada juga yang sejak awal memburu Avatar juga cuma karena ngikut.

Siapa sih karakter yang tadinya memburu Avatar tapi malah jadi sekutu?

Baca Juga: Kenapa Negara Api Menunggu Komet Sozin di Avatar? Ini Penjelasannya!

1. Zuko

netflix.com/Avatar: The Last Airbender

Untuk daftar ini, Zuko adalah karakter yang paling jelas kasusnya.

Demi memperoleh kehormatannya kembali, Zuko memburu Aang habis-habisan. 

Dia malah yang menyewa Combustion Man untuk memastikan Aang mati.

Tapi pada akhirnya, Zuko memutuskan untuk menjadi baik dan malah menjadi guru pengendalian api Aang.

Tentu saja tak mengherankan proses Zuko bertobat ini sempat dicurigai oleh Tim Avatar, terutama setelah Zuko dikira Katara sudah bertobat di Ba Sing Se tapi malah mengkhianatinya. 

Baca Juga: 4 Gadis di Seri Avatar Aang yang Pernah Terpikat dengan Sokka

2. Eska

Nickelodeon/Avatar: The Legend of Korra

Eska dan saudaranya, Desna, pernah menjadi musuh Korra.

Namun pada akhirnya Eska dan Desna justru membantu tim Korra menghadapi ayahnya sendiri, Unalaq.

Setelah itu, Eska dan Desna yang menjadi pemimpin baru Suku Air Utara sudah tak lagi menjadi ancaman dan malah bisa membantu. 

Kocaknya, ada adegan di mana Eska dan Desna satu elevator dengan Zuko dan Tonraq. Eska pernah membicarakan dia ingin membunuh Korra karena mengacaukan pernikahannya.

Di elevator itu juga ada Zuko, yang mengungkit pernah menyewa Combustion Man untuk membunuh Aang.

Satu-satunya orang di dalam elevator itu yang tidak pernah ingin membunuh Avatar hanya Tonraq, ayah Korra. 

Baca Juga: Daftar Kuil Avatar yang Diketahui, Tempat yang Sakral!

3. Zaheer

Nickelodeon/Avatar: The Legend of Korra

Zaheer pernah mencoba bukan hanya membunuh Korra, namun juga mengakhiri siklus Avatar dengan membunuh Korra saat dia sedang dalam Avatar State.

Meski begitu, Zaheer malah membantu Korra di season 4 untuk mengatasi masalah yang membuat sang Avatar tak bisa menggunakan seluruh potensi kekuatannya.

Salah satu penyebab Zaheer mau membantu Korra tampaknya adalah kebenciannya terhadap kebangkitan Kuvira yang menjadi tiran.

Zaheer yang anarkis sudah tentu tak menyukai tipe tiran. 

Baca Juga: 6 Lokasi Avatar yang Terinspirasi dari Dunia Nyata

4. Mai

netflix.com/Avatar: The Last Airbender

Mai mungkin tidak ingin membunuh Avatar, namun dia ikut dengan Azula, yang tidak ragu untuk melakukan itu. 

Azula malah beneran nyaris membunuh Aang di Ba Sing Se. 

Mai pun hampir selalu menjadi ancaman bagi Tim Avatar di sepanjang serial animasinya.  Terutama karena, tidak seperti Iroh, Mai dan Ty Lee selalu aktif melawan Tim Avatar jika mereka bertemu. 

Pada akhirnya, Mai membantu Zuko di Boiling Rock pada momen kritis. Berkat dia, Zuko, Suki, Hakoda, bisa lolos.

Aksi ini membuat Mai ditahan dan tak bisa membantu lagi hingga serinya tamat. 

Baca Juga: 4 Teman Aang dari Era 100 Tahun Lalu di Avatar: The Last Airbender

5. Ty Lee

netflix.com/Avatar: The Last Airbender

Situasi Ty Lee mirip Mai. Dia pribadi mungkin tidak ingin membunuh Aang, tapi mereka sempat loyal mengikuti Azula, yang tampaknya tidak keberatan menghabisi nyawa sang Avatar.

Begitu Azula hendak membunuh Mai, Ty Lee tak pikir panjang dan menggunakan totok chi blocking untuk melumpuhkan Azula.

Ini membuat Ty Lee dipenjara, tapi setelah itu dia menjadi salah satu Pejuang Kyoshi dan masih jadi sekutu di komik. 

Itulah lima karakter yang tadinya ingin membunuh Avatar tapi malah jadi sekutu.

Gimana pendapat kamu soal mereka? 

Artikel pertama terbit tanggal 10 Oktober 2021 dirilis ulang tanggal 15 Maret 2024.

Baca Juga: 7 Fakta Avatar Yangchen, Avatar Bangsa Udara Sebelum Aang!