7 Fakta Momo, Lemur Terbang Kesayangan Avatar Aang!
Hampir jadi jelmaan Gyatso, lho!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Momo adalah teman setia Aang dalam perjalanannya menyelamatkan dunia dari cengkeraman Ozai di The Last Airbender. Tentunya, ada juga beberapa fakta Momo yang unik yang wajib kamu tahu di sini!
Baca Juga: 5 Fakta Maria Zhang, Pemeran Suki yang Berbakat di Avatar Live Action
1. Habitatnya di wilayah Angin!
Spesies Momo ini unik dan hanya ditemukan di daerah-daerah penduduk Kuil Angin, di mana sebelum serangan Negara Api datang mereka tinggal berdampingan dengan para pengendali Angin dan hidup harmonis!
2. Ditemukan bersama jasad Gyatso!
Saat mengunjungi Kuil Angin Selatan, Aang hanya menemukan lemur tersebut yang kemudian membawanya menuju jasar Gyatso yang sudah meninggal jauh sebelum Aang terbebas dari hibernasinya. Dari pertemuan merekalah lemur tersebut baru dinamai Momo!
3. Dulu wujudnya bukan seperti di TV!
Dari desain-desain awalnya, Momo justru sempat direncanakan sebagai sebuah robot peninggalan peradaban jauh di masa lalu, sebelum akhirnya desain monyet robot tersebut diganti menjadi berbagai wujud sampai jadi lemur terbang seperti saat ini!
4. Awalnya direncanakan lebih ramai!
Sebelumnya, duo kreator Avatar Bryan Konietzko dan Michael Dante DiMartino awalnya merencanakan untuk Aang dan kawan-kawan agar bertemu dengan sekelompok lemur dulu sebelum akhirnya memutuskan hanya muncul Momo seekor saja!
Baca Juga: 8 Fakta Toph Beifong, Sang Penemu Metalbending di Dunia Avatar!
5. Meski kecil, sebenarnya kuat
Sebagai pengingat, Momo pernah mengangkat beban seberat tubuh Aang meskipun hanya sebentar. Itu berarti meskipun kecil Momo menyimpan tenaga yang besar untuk mengangkat orang yang jauh lebih besar darinya!
6. Awalnya dikonsep sebagai jelmaan Gyatso!
Dalam skenario pertemuan pertamanya juga, Momo pernah dikonsep untuk hidup sebagai jelmaan dari sahabat Aang, biksu Gyatso. Hal ini dibocorkan melalui Avatar Extras Book 1, yang berisi berbagai detail yang sempat terpikirkan dalam pengerjaan The Last Airbender!
7. Memiliki umur yang panjang!
Dalam ilustrasi para tokoh Tim Avatar dalam wujud dewasa, keberadaan Momo menjadi petunjuk umur Momo yang panjang, sehingga ia hidup jauh setelah pertempuran dalam serial The Last Airbender berakhir!
Punya fakta Momo yang tidak kalah menarik? Bagikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini, ya!
Artikel pertama terbit tanggal 5 Juni 2020 dirilis ulang tanggal 6 Maret 2024.
Baca Juga: Dari Tokoh Utama Jadi Legenda, Ini 10 Fakta Aang Sang Avatar!