Daftar Pemeran Habibie Ainun 3, Sukses Mainkan Peran Apik!

Tak hanya Maudy Ayunda, banyak deretan bintang ternama lain!

Daftar Pemeran Habibie Ainun 3, Sukses Mainkan Peran Apik!

Film Habibie dan Ainun 3 merupakan kisah tentang mendiang Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie, hasil dari garapan MD Pictures yang menceritakan tentang kehidupan istrinya, Hasri Ainun Besari. Pada sekuel ketiga ini, diceritakan tentang bagaimana perjuangan Ainun agar bisa berkuliah kedokteran, hal yang tidak biasa untuk perempuan pada masanya.

Film hasil garapan sutradara Hanung Bramantyo ini berhasil memberi inspirasi melalui para pemainnya. Berikut beberapa penjelasan mengenai tokoh dan karakter dalam film Habibie Ainun 3.

1. Ainun

Daftar Pemeran Habibie Ainun 3, Sukses Mainkan Peran Apik!Maudy Ayunda memrankan Ainun (dok. MD Pictures/ Habibie Ainun 3)

Di masa muda dalam film Habibie dan Ainun ketiga ini, Ainun diperankan oleh aktris Maudy Ayunda. Ainun dikisahkan sebagai seorang perempuan yang tangguh dan pantang menyerah dalam mencapai cita-citanya menjadi seorang dokter.

Walaupun perempuan dipandang tidak pantas menjadi dokter pada masa itu, tetapi Ainun tidak kenal lelah dalam mewujudkan mimpinya. Tidak hanya berparas menawan, tapi juga seorang perempuan yang berhati lembut, ceria, dan cerdas.

Ainun mengajarkan untuk memiliki tekad yang kuat dalam meraih mimpi, walaupun banyak rintangan yang menghadang. Dia membuktikan bahwa memiliki profesi yang sama dengan laki-laki bukanlah suatu hal yang salah, karena semua gender berhak atas kesempatan yang sama.

Baca Juga: 6 Pemeran Utama The Last of Us, Berkarakter Tangguh!

2. Habibie

Daftar Pemeran Habibie Ainun 3, Sukses Mainkan Peran Apik!Reza Rahardian berperan sebagai BJ Habibie waktu muda (dok. MD Pictures/ Habibie Ainun 3)

Seperti film-film sebelumnya, Habibie diperankan oleh Reza Rahadian. Pada film Habibie dan Ainun ketiga ini, Habibie digambarkan sebagai sosok lelaki yang memiliki orientasi panjang untuk masa depan. 

Dalam cerita, Habibie masih duduk di bangku Sekolah Menengah Atas, tetapi ia membuktikan bahwa Habibie muda telah mempunyai mimpi menjadi seorang yang bisa menciptakan pesawat terbang di Indonesia. Habibie pun gigih berjuang untuk menggapai asanya dengan memutuskan berkuliah ke luar negeri. 

3. Ahmad

Daftar Pemeran Habibie Ainun 3, Sukses Mainkan Peran Apik!Jefri Nichol menjadi Ahmad (dok. MD Pictures/ Habibie Ainun 3)

Ahmad diceritakan sebagai sosok laki-laki di dalam film Habibie dan Ainun 3 yang pernah menjadi salah satu pengisi hidup Ainun. Sosok Ahmad diperankan oleh Jefri Nichol yang merupakan laki-laki menawan, gagah, serta memiliki jiwa pemberani.

Ahmad digambarkan sebagai sosok yang cerdas dan pandai memikat hati perempuan dengan sikap manisnya, tetapi dia juga memiliki hati yang lembut sehingga mampu memperlakukan perempuan dengan penuh hormat. 

4. Arlis

Daftar Pemeran Habibie Ainun 3, Sukses Mainkan Peran Apik!Arlis diperankan oleh Aghniny Haque (dok. MD Pictures/ Habibie Ainun 3)

Tidak hanya sosok lelaki cerdas yang mengisi cerita Ainun di masa muda, dia juga memiliki sahabat sejati di masa perkuliahan kedokteran. Ainun mempunyai sahabat bernama Arlis yang diperankan oleh Aghniny Haque dan memiliki kepribadian yang kuat dan pemberani. 

Arlis selalu mampu berdiri sendiri, walaupun sempat diremehkan oleh para senior di kampus dan tetap berada di sisi Ainun sehingga benar-benar menggambarkan seorang sahabat sejati.

5. Orang tua Ainun

Daftar Pemeran Habibie Ainun 3, Sukses Mainkan Peran Apik!Lukman Sardi sebagai Muhammad Azhari (dok. MD Pictures/ Habibie Ainun 3)

Keberadaan orang tua menjadi hal yang sangat berharga dalam perjalanan hidup seorang Ainun. Orang tua Ainun pada film ini diperankan oleh Lukman Sardi sebagai Muhammad Azhari dan Marcella Zalianty sebagai Sadarmi Besari.

Kedua orang tua Ainun digambarkan sebagai orang tua yang selalu mendukung anaknya dalam meraih cita-cita mulia sebagai dokter. Kedua orang tua Ainun ini benar-benar dapat menjadi teladan bagi para orang tua di luar sana dalam mengasuh anaknya.

Nah, itulah beberapa tokoh dalam film Habibie dan Ainun 3 yang sangat inspiratif dan dapat menjadi teladan bagi penontonnya. Penasaran bukan? Bagaimana kisah perjalanan hidup Ainun semasa muda? Saksikan Habibie Ainun 3 melalui Netflix, ya!

Baca Juga: 6 Pemeran The King Affection, Drakor Romansa Dinasti Joseon

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU