Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Film horor memiliki popularitas yang tinggi di Indonesia karena mampu memanfaatkan kekayaan budaya dan mitologi lokal untuk menciptakan cerita yang menarik dan menakutkan. Sebagian besar film horor Indonesia menggabungkan unsur-unsur supranatural dan hantu yang terinspirasi dari kepercayaan tradisional Indonesia.
Selain itu, beberapa film horor Indonesia juga berhasil menghadirkan cerita yang berdasarkan pada legenda urban atau pengalaman masyarakat sehari-hari, menjadikannya lebih mudah diterima oleh penonton lokal.
Nah, kali ini kita akan membahas salah satu film horor terbaru Indonesia yang akan tayang di awal tahun 2024. Simak sinopsis Trinil: Kembalikan Tubuhku berikut ini, ya!
1. Sinopsis Trinil: Kembalikan Tubuhku
Film Trinil: Kembalikan Tubuhku menceritakan tentang Rara dan Sutan yang bersiap memulai babak baru dalam hidup mereka setelah menikmati bulan madu. Rara, sebagai pewaris tunggal perkebunan teh terbesar di Jawa Tengah, dan Sutan, kembali bekerja sebagai perawat di rumah sakit.
Meskipun yakin akan kebahagiaan mereka, keyakinan Rara terganggu ketika ia mengalami kejadian ketindihan. Sutan merasa gelisah, namun Rara berusaha meyakinkannya bahwa semuanya akan baik-baik saja dan mengatributkan kejadian tersebut pada kelelahannya dalam mengurus perkebunan.
Namun, ketika teror hantu kepala tanpa badan yang selalu mengatakan 'Trinil, balekno gembungku' semakin mencekam rumah mereka, Rara akhirnya setuju untuk mencari bantuan dari Yusof, teman sekolah Sutan yang ahli dalam menangani kasus mistis.
Baca Juga: Sinopsis Eyeshield 21, Anime yang Bertema American Football
2. Staf dan pemeran
Film yang diproduksi oleh Dapur Films Indonesia ini disutradarai oleh salah satu sutradara ternama asal Indonesia, yakni Hanung Bramantyo.
Film ini juga menampilkan beberapa aktris dan aktor berbakat seperti Carmela van der Kruk, Rangga Nattra, Wulan Guritno, Fattah Amin, Shalom Razade, Alexzander Wlan, Willem Bevers, Elly D Luthan, dan Gendhis Maharany.
3. Jadwal tayang di bioskop
Film Trinil: Kembalikan Tubuhku ini tayang pada 4 Januari 2024 di seluruh bioskop Indonesia.
Nah, itu dia beberapa informasi dan sinopsis Trinil: Kembalikan Tubuhku karya Hanung Bramantyo yang tayang pada awal tahun 2024 ini.
Gimana menurut kalian?
Penulis: Zaki Narayan Satria
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Sinopsis Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji, Pesugihan Sesat!