TUTUP

Gal Gadot Terluka di Leher dan Punggung Setelah Wonder Woman!

Aktingnya serius banget sepertinya

Gal Gadot saat ini bisa dibilang ada Wonder Woman yang sangat cocok di dalam film live action.

Dia sudah memerankan Wonder Woman untuk 4 film DCEU dan yang terbaru adalah Wonder Woman 1984.

Ternyata Gal Gadot punya cerita menarik saat memerankan Wonder Woman!

1. Sempat terkena hernia punggung setelah syuting Wonder Woman

comicbook.com

Gal Gadot memang wanita yang sangat hebat, benar-benar Wonder Woman karena dia syuting Wonder Woman dan Justice League secara berurutan.

Selain itu di antara syuting tersebut Gal Gadot sedang hamil putrinya yaitu Maya yang mana saat hamil dia tetap bisa beraksi sebagai Wonder Woman.

Dampaknya, Gal Gadot mengalami hernia di bagian punggung sampai harus dioperasi setelahnya.

Baca Juga: Review Wonder Woman 1984, Sekuel Sempurna untuk Sang Pahlawan Amazon

2. Gal Gadot cerita saat dia sakit punggung, dia tidak bisa duduk

screenrant.com

Dalam wawancara dengan iHeartRadio, Gal Gadot merincikan kejadiannya tersebut.

Katanya saat dia sakit punggung itu dia sedang melakukan promosi film Wonder Woman bersama para kru dan pemain lainnya.

Namun dia sulit duduk karena penyakitnya dan lebih sering berdiri, dia mengatakan:

"Saat itu kami sedang promosi filmnya dan kalau kamu cari wawancaranya, aku lebih banyak berdiri dibandingkan duduk"

Setelah itu dia melakukan operasi untuk punggungnya tersebut dan bisa kembali pulih.

3. Dalam syuting Wonder Woman 1984 juga Gal Gadot mengalami luka di leher dan pundak

theverge.com

Bukan hanya di film Wonder Woman, tapi di film Wonder Woman 1984 juga Gal Gadot mengalamai cidera.

Dia mengatakan kalau leher dan punggungnya sangat sakit ketika syuting Wonder Woman 1984.

"Film ini (Wonder Woman 1984) punya lebih banyak adegan fisik, memang peran yang harus aku mainkan, tapi ada juga akibatnya." ujar Gal Gadot.

Nah ternyata ada cerita menarik dan perjuangan memerankan Wonder Woman, ya.

Baca Juga: Reaksi Awal Wonder Woman 1984 Dapatkan Komentar Positif!