Teori: Apakah Iron Giant di One Piece Dulunya Ancient Giant?
Aslinya mirip Oars?
Ada kemungkinan Iron Giant di One Piece aslinya adalah Ancient Giant dan bukannya robot! Kok bisa? Yuk simak spekulasi lengkapnya dalam artikel teori One Piece berikut ini!
1. Bentuk tubuhnya mirip Oars?
Kalau kalian perhatikan, bentuk fisik Oars dan Iron Giant di One Piece secara umum tampak mirip, mulai dari tanduk di kepalanya hingga lengannya yang besar.
Meski bentuk tubuh ini sebenarnya cukup umum di dunia One Piece, tidak ada raksasa bertanduk dengan bentuk tubuh seperti ini selain dari bangsa Ancient Giant seperti Oars dan Little Oars Jr.!
2. Ukurannya melebihi raksasa normal!
Ketika Iron Giant muncul di akhir One Piece 1111, terdengar salah satu anggota Angkatan Laut berkomentar bahwa Iron Giant memiliki ukuran tubuh yang lebih besar dari raksasa biasa!
Sejauh ini, ras yang diketahui memiliki tinggi badan melebihi ras Giant cuma Ancient Giant.
Tentu saja, ini tidak menghitung hewan raksasa (seperti Zunesha atau Sea King) dan karakter yang tinggi badannya tidak normal di antara ras mereka, seperti Wadatsumi (manusia ikan) atau Sanjuan Wolf (Giant).
Tapi, apakah bentuk fisik saja sudah bisa dibilang petunjuk kuat? Tentunya masih ada lagi!
3. Franky di masa depan yang buruk berubah jadi robot sepenuhnya, apakah sama?
Kalau kalian ingat, di SBS One Piece volume 101 diperlihatkan bagaimana penampilan Franky di usia 50 tahun dan 70 tahun.
Di situ Oda menampilkan dua versi, yaitu versi di mana semuanya baik-baik saja dan versi di mana ada "sesuatu" yang terjadi. Kalau melihat polanya sejauh ini, besar kemungkinan "sesuatu" yang dimaksud ini adalah sesuatu yang buruk.
Di masa depan di mana sesuatu yang buruk terjadi, bisa dilihat kalau Franky berubah sepenuhnya menjadi robot di usia 50 tahun dan menjadi kapal perang di usia 70 tahun.
Bagaimana kalau seandainya "sesuatu" yang buruk ini juga terjadi pada Iron Giant di masa lalu?
Kalau seandainya dugaan kami tepat kalau dulunya Iron Giant ini adalah Ancient Giant, bisa jadi awalnya Ancient Giant ini memiliki tubuh Cyborg seperti Franky.
Lalu kalau kalian ingat, di One Piece 1111 terlihat sosok Iron Giant ini mengucapkan permintaan maaf pada Joy Boy. Itu artinya, Iron Giant ini telah melalukan hal yang buruk pada Joy Boy di masa lalu.
Bisa jadi apapun yang terjadi antara Iron Giant dan Joy Boy, kesalahan Iron Giant inilah yang memicu perubahan pada tubuh sang Iron Giant, dari yang dulunya Ancient Giant dengan tubuh Cyborg menjadi Iron Giant dengan tubuh robot seutuhnya seperti yang kita lihat di masa kini!
Kira-kira kalau menurut kalian, bagaimana? Setuju atau tidak dengan teori ini, kalau kalian ada tanggapan coba tuliskan di kolom komentar ya!
Baca Juga: 4 Petunjuk Joy Boy di One Piece dari Bangsa Raksasa!