6 Karakter One Piece yang Gak Sekuat Reputasinya! Ini Buktinya

Karakter One Piece ini lebih lemah dari reputasi mereka?

Buggy dan Shiki. (Dok. Shueisha, Toei Animation/One Piece)

Ada situasi di One Piece dimana seseorang memiliki reputasi yang luar biasa, tapi kenyataannya mereka gak sekuat reputasinya.

Penyebabnya ada yang karena salah paham (Buggy) atau ada juga yang muncul terlalu cepat untuk movie jadi kekuatan mereka gak sedahsyat seharusnya (Shiki).

Siapa saja sih karakter One Piece yang gak sekuat reputasinya? Ini enam contohnya! 

1. Gecko Moria

gecko moria shadowGecko Moria dari One Piece. (Toei Animation/One Piece)

Moria adalah sosok yang di masa mudanya pernah mencapai Wano dan berhadapan dengan Kaido.

Dengan reputasi seperti itu, Moria seharusnya kuat. 

Meski begitu, ketika Moria beraksi di Thriller Bark dan juga di Marineford dia terasa kurang mantap. 

Baca Juga: 3 Karakter One Piece yang Pernah Memakai Wado Ichimonji!

2. Buggy

buggy wanted poster new bounty yonko cross guild one piece 1058Poster buruan Buggy dengan bounty baru. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Banyak orang di dunia One Piece mengira Buggy adalah sosok berbahaya. Bahkan dia dikira sebagai pemimpin Cross Guild, dan kemudian dianggap sebagai Yonko baru. 

Padahal kenyataannya Buggy ya masih lemah kalau dibandingkan dengan para bajak laut New World. Bahkan di bab 1058 dia diperlihatkan babak belur dan diintimidasi oleh Mihawk dan Crocodile.

Buggy pun benar-benar terasa sebagai Yonko terlemah dalam sejarah hingga saat ini. 

3. Usopp

Usopp di One Piece: Film Red. (Dok. Toei Animation/One Piece)Usopp di One Piece: Film Red. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Usopp pun memiliki reputasi luar biasa di dunia One Piece.

Ini tercermin dari bounty Usopp dari setelah Dressrosa, 200 juta, yang tergolong sangat tinggi di antara para Topi Jerami saat itu. Itu bahkan lebih tinggi dari Sanji di era tersebut (177 juta). 

Setelah Wano, bounty Usopp bahkan naik ke 500 juta meski dia kurang dapat momen bersinar di alur itu.

Bounty Usopp sampai sekarang masih lebih tinggi dari sosok seperti Chopper, Brook, dan Franky, tiga sosok yang mungkin lebih bisa diandalkan dari dia dalam pertarungan jarak dekat. 

4. Z

One Piece Film Z - Zephyr LuffyZephyr melawan Luffy. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Z seharusnya adalah mantan admiral.

Meski begitu, di Film Z, Z berujung bisa dikalahkan oleh Luffy yang tidak mengerahkan Gear 4.

Memang, Z sudah menua saat itu. Tapi situasi itu tetap saja membuat Z terasa sebagai mantan admiral terlemah saat ini. 

5. Shiki

Wajah Shiki di One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)Wajah Shiki di One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Shiki memiliki reputasi sebagai mantan anggota Rocks, musuh Gol D. Roger, dan juga sosok yang menghadapi Garp dan Sengoku di Marineford hingga Marineford porak-poranda.

Meski begitu, karena dia muncul terlalu dini, Shiki jadi terasa sangat lemah.

Di Strong World Luffy bisa mengalahkan Shiki. Padahal Luffy belum memiliki Haki

6. Douglas Bullet

kekuatan douglas bullet - haoshoku hakiDouglas Bullet di One Piece Stampede. (Dok. Toei Animation/One Piece Stampede)

Sebenarnya, Douglas Bullet memang tersaji sebagai ancaman di Stampede.

Meski begitu, reputasi Bullet itu gila-gilaan. Buster Call dikerahkan untuk menghadapi Bullet. Lalu ada spekulasi kalau kekuatan Bullet sudah melampaui Rayleigh, karena Bullet terus berlatih sementara Rayleigh pensiun.

Memang, Bullet memiliki tiga jenis Haki dan juga sudah mencapai Awakening Buah Iblis. Kita juga melihat dia harus dilawan bersama oleh sejumlah petarung tangguh.

Namun untuk orang yang kekuatannya disetarakan dengan Rayleigh, Bullet tetap tidak terasa seistimewa Rayleigh.

Jadi meski Bullet terasa sangat kuat, dia tetap terasa gak sekuat reputasinya. Saya kok merasa jika dia memang lebih kuat dari Rayleigh, maka yang akan bisa mengalahkannya ya cuma petarung level Yonko

Nah itu enam karakter One Piece yang gak sekuat reputasinya.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Diterbitkan pertama 13 Oktober 2022, diterbitkan kembali 14 Februari 2024.

Baca Juga: One Piece: 5 Anggota Topi Jerami yang Pernah Gunakan Pedang

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU