Ternyata Ini Alasan Bellamy One Piece Jadi Pembuat Bendera!

Alasannya menarik nih! Apakah Bellamy bakal menciptakan bendera untuk Armada Besar Topi Jerami?

Ternyata Ini Alasan Bellamy One Piece Jadi Pembuat Bendera!

Vivre Card Databook volume 6 mengungkap banyak informasi menarik.

Saya sudah membahas soal bagaimana Blackbeard melukai Shanks, dan dengan senjata apa. Sebelumnya juga ada bahasan soal Laffitte dan nilai bounty anggota kru Blackbeard.

Kali ini, saya akan membahas pengungkapan menarik mengenai kenapa Bellamy One Piece jadi pembuat bendera.

Ternyata Ini Alasan Bellamy One Piece Jadi Pembuat Bendera!

Informasi di Vivre Card mengungkap kalau:

-Bellamy sekarang benar-benar pensiun sebagai bajak laut.

-Dia ingin membalas budi kepada Luffy dengan membuatkan bendera untuk bajak laut itu.

-Dia juga masih menyimpan Vivre Card pemberian Luffy.

Ini cocok dengan kisah sampul di One Piece 917, di mana Bellamy menggambar bendera bajak laut Topi Jerami. (Kamu bisa melihatnya di bagian atas artikel).

Bukan Sekedar Simbol Biasa?

Ternyata Ini Alasan Bellamy One Piece Jadi Pembuat Bendera!

Yang menarik adalah: untuk apa Bellamy menggambarkan simbol Topi Jerami untuk Luffy?

Simbol pertama yang digambar Usopp sudah ikonik hingga sekarang.

Nah, saya merasa kalau yang digambar Bellamy bukan sekedar simbol Topi Jerami biasa.

Dia sudah tahu soal terbentuknya Armada Besar Topi Jerami. Dengan Vivre Card, Bellamy juga kemungkinan akan bergerak bila Luffy memanggil para komandannya.

Saya berpendapat kalau sebenarnya yang ingin digambar oleh Bellamy itu adalah bendera baru. Bendera untuk Armada Besar Topi Jerami!

Tapi bakal seperti apa bendera karya Bellamy ini? Itu sih kita masih harus menunggu.

Gimana pendapat kamu soal kemungkinan Bellamy One Piece menggambar bendera Armada Besar Topi Jerami ini? Sampaikan di kolom komentar!

Sumber: Library of Ohara

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU