Teori: 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto Sekarang

Sang Hokage jadi lebih mudah dikalahkan nih

Teori: 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto Sekarang

Tanpa Kurama memang Naruto Uzumaki itu masih ninja dan karakter yang kuat di serial Boruto.

Namun demikian kekuatannya jadi berkurang  sehingga beberapa karakter kuat saat ini bisa melawan atau mengalahkan Naruto.

Naruto masih bisa pakai Sage Mode, dan dia seharusnya lebih berpengalaman menggunakan wujud itu. Tapi tetap saja, level kekuatannya jadi turun dibanding sebelumnya. Musuh yang tepat bisa saja mengalahkan Naruto. 

Siapa saja mereka? Yuk simak enam karakter yang bisa mengalahkan Naruto di Boruto sekarang.  

1. Orochimaru

Teori: 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto SekarangOrochimaru di seri Boruto. (Dok. Pierrot/Boruto: Naruto Next Generations)

Bukannya melemah, Orochimaru di serial Boruto justru lebih kuat dari sebelumnya.

Sekarang Orochimaru punya kekuatan sel Hashirama yang membuat kemampuan awet mudanya jadi lebih sempurna.

Selain itu dalam kemunculan singkatnya di anime Boruto juga kita diperlihatkan beberapa kali kehebatan Orochimaru di generasi baru ini. Terutama saat ia dengan mudah mengatasi Victor, anggota Kara yang sebelumnya bahkan tak mampu didesak oleh Konohamaru. 

2. Delta

Teori: 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto SekarangDelta di Boruto. (Dok. Pierrot/Boruto Naruto Next Generations)

Terakhir kita lihat, Delta dinon-aktifkan oleh Amado. Belum diketahui apakah ia akan diaktifkan lagi.

Kalau misalnya Delta aktif lagi, ia bisa jadi ancaman. 

Nah Delta sebelumnya sempat membuat kesulitan Naruto saat Naruto masih punya Kurama. Tapi Naruto yang saat itu masih punya kekuatan Kurama akhirnya dapat mengalahkannya dengan telak.

Kalau Kurama sudah tidak ada maka Delta bisa menjadi lawan yang jauh lebih menyulitkan lagi.

Naruto mungkin masih bisa menang, namun ia harus berusaha lebih keras. 

Baca Juga: 7 Kekuatan yang Naruto Masih Miliki Meski Tanpa Kurama!

3. Code

Teori: 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto SekarangCode dan Jigen. (Dok. Pierrot/Boruto Naruto Next Generations)

Sepertinya memang Code sedang dibuat untuk menjadi musuh selanjutnya setelah Isshiki berhasil dihilangkan untuk sementara.

Code seperti anggota terdalam Kara lainnya punya tubuh modifikasi senjata ninja yang sangat menguntungkannya dalam pertarungan.

Tak hanya itu, Code juga punya Karma berwarna putih yang dikatakan bisa memiliki kekuatan asli dari masternya yaitu Isshiki.

4. Momoshiki Otsutsuki

Teori: 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto SekarangMomoshiki Otsutsuki versi manga. (Dok. Shueisha/Boruto: Naruto Next Generations)

Tak seperti Isshiki Otsutsuki yang saat ini statusnya sudah tewas, Momoshiki masih ada di tubuhnya Boruto.

Dalam kondisi prima saja Naruto tidak bisa dengan sempurna mengalahkan Momoshiki, apalagi tanpa Kurama, bukan?

Momoshiki tetap berpotensi menjadi musuh yang sangat berbahaya di serial Boruto berikutnya. Apalagi kalau Momoshiki bisa membajak spesialisasi-spesialisasi Boruto. 

5. Kashin Koji

Teori: 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto SekarangKashin Koji di Boruto. (Dok. Pierrot/Boruto Naruto Next Generations)

Kita masih belum tahu rencana sebenarnya dari Amado, apalagi dari bab baru dia terlihat cukup mencurigakan.

Jika Amado dan Kashin Koji akan menjadi musuh, dan Kashin Koji menjadi musuh Konoha, maka cukup menyulitkan juga bagi Naruto karena dia dan Kashin Koji bisa dibilang setara saat ini. Keduanya akan fokus mengandalkan Sage Mode. 

Tapi kalau dipikir-pikir, ini mungkin bakal seru sih ya. Bakal menarik melihat gimana clone Jiraiya melawan Naruto yang kekuatannya sudah tidak level dewa lagi. 

6. Killer B

Teori: 6 Karakter yang Bisa Mengalahkan Naruto di Boruto SekarangKiller B di Shippuden. (Dok. Pierrot/Naruto Shippuden)

Sebagai satu-satunya Jinchuriki yang tersisa, Killer B bisa saja mengalahkan Naruto jika mereka harus berduel. 

Soalnya dari segi kekuatan, seharusnya mereka sekarang ada di level setara. Tak seperti dulu, di mana chakra Naruto jauh melampaui Killer B. 

Untungnya sih B tampak tak punya alasan untuk melawan Naruto. Untungnya lagi, kalaupun mereka bertarung, B sekarang tak lagi memiliki Samehada, yang sudah dikembalikan ke Kirigakure. 

Nah, itu enam karakter yang bisa mengalahkan Naruto di Boruto sekarang. Setuju gak? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 3 Karakter Seri Naruto yang Akhirnya Mati di Boruto 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU