Kenapa Muzan Tak Menyerang Korps Pembasmi Iblis Sejak Awal?

Padahal Muzan dan 12 Kizuki lebih kuat dari Pilar!

caption

Perseteruan antara Korps Pembasmi Iblis dan sang Raja Iblis Muzan Kibutsuji telah berlangsung selama berabad-abad. Di samping karena Muzan telah menciptakan kekacauan bagi umat manusia, Keluarga Ubuyashiki sebagai pemimpin korps bertanggung jawab karena iblis pertama tersebut merupakan kerabat jauhnya.

Namun, Ubuyashiki tak diberkahi kekuatan untuk bertarung. Untuk itu, didirikanlah Korps Pembasmi Iblis dengan para Hashira atau Pilar sebagai tonggak utamanya. Sayangnya, kekuatan seluruh Pilar dianggap masih tak sepadan untuk melawan Muzan dan 12 Kizuki, yakni kelompok iblis bawahan terkuat Muzan.

Faktanya, Muzan tak pernah memanfaatkan keuntungan tersebut dengan melakukan pergerakan secara langsung. Kenapa Muzan tak menyerang Korps Pembasmi Iblis sejak awal bersama seluruh Iblis Bulan? Ayo cari tahu alasannya!

Baca Juga: Kenapa Pedang Tanjiro Berubah Jadi Merah di Kimetsu no Yaiba?

1. Apakah Muzan pengecut?

Kimetsu no Yaiba Muzan KibutsujiMuzan Kibutsuji (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Jauh sebelum cerita dalam Kimetsu no Yaiba dimulai, tepatnya pada era Sengoku, ada seorang Pembasmi Iblis legendaris bernama Yoriichi Tsugikuni. Dia adalah sosok yang pertama kali menciptakan Pernapasan Matahari.

Yoriichi diakui sebagai Pembasmi Iblis terkuat yang mampu memojokkan Muzan seorang diri. Meski Yoriichi gagal membunuh sang Raja Iblis, setidaknya dia berhasil membuktikan bahwa manusia mampu mengalahkan iblis.

Setelah peristiwa memalukan tersebut, Muzan menjadi lebih berhati-hati. Ia hidup menggunakan banyak identitas dan kerap menyembunyikan dirinya di Infinity Castle. Iblis Bulan juga baru dibentuk setelahnya.

Meski begitu, sosok sekuat Yoriichi belum pernah terlahir lagi, setidaknya sebelum Tanjiro Kamado ada. Jadi, Muzan yang bersikap bagai pengecut dirasa kurang tepat dijadikan alasan mengapa Raja Iblis ini tak pernah menyerang korps lebih dulu secara langsung.

2. Markas utama Korps Pembasmi Iblis

Kimetsu no Yaiba Kagaya Ubuyashiki/ Oyakata-samaKagaya Ubuyashiki/ Oyakata-sama (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Korps Pembasmi Iblis telah berdiri sejak zaman Heian, tepatnya seribu tahun lalu. Meski tak diakui secara resmi oleh pemerintah, organisasi yang dipimpin Keluarga Ubuyashiki ini mendedikasikan diri sebagai pelindung umat dari serangan para iblis.

Markas utama Korps Pembasmi Iblis terletak di rumah kediaman Keluarga Ubuyashiki. Di sanalah seluruh anggota keluarga tinggal dan mengurus segala urusan berkaitan dengan korps.

Tak hanya itu, markas utama menjadi tempat pertemuan rutin tahunan para Pilar dengan pemimpin korps, yaitu Oyakata-sama.

3. Kenapa Muzan tak menyerang Korps Pembasmi Iblis sejak awal?

Kimetsu no Yaibadok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba

Perlu diketahui, seluruh Pilar hanya berkumpul ketika pertemuan penting menghadap Oyakata-sama saja. Sisanya, mereka akan berpencar sesuai tugasnya masing-masing. Jadi, jika ingin menyerang bersamaan, Muzan dan para Iblis Bulan harus menunggu momen tersebut.

Sayangnya, ini bukanlah strategi yang bisa Muzan lakukan dengan mudah. Pasalnya, kediaman Ubuyashiki sekaligus markas Korps Pembasmi Iblis telah dikelilingi oleh tanaman Wisteria yang ditakuti para iblis.

Jadi, alasan kenapa Muzan tak menyerang Korps Pembasmi Iblis sejak awal karena lokasi markas yang akan membahayakan Muzan beserta para bawahannya.

Ini juga menjadi alasan mengapa Muzan memerintahkan seluruh Iblis Bulan untuk menghabisi Pilar satu per satu.

Nah, itulah penjelasan atas pertanyaan kenapa Muzan tak menyerang Korps Pembasmi Iblis sejak awal di Kimetsu no Yaiba. Bagaimana menurutmu?

Artikel pertama terbit pada 2 September 2023 dan dipublikasi ulang pada 5 Juli 2024 dengan sejumlah pembaruan.

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Jawaban 3 Plothole Terbesar Kimetsu no Yaiba, Sudah Terjawab!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU