TUTUP

7 Anime Olahraga dengan Jurus Gila-gilaan! Heboh Sekali!

Ada yang pernah coba tiru jurusnya?

Tak jarang anime olahraga memperlihatkan jurus-jurus yang gila-gilaan dan terkesan tidak masuk akal! Apa saja ya anime olahraga yang pakai jurus-jurusan begitu? Simak daftarnya dalam artikel berikut ini!

1. Captain Tsubasa

Dok. Bandai Namco

Suka atau tidak suka sepak bola, hampir semua di antara kalian pasti pernah menikmati anime Captain Tsubasa ketika kecil, bukan?

Bahkan tak sedikit dari kita yang mencoba menirukan jurus-jurusnya biarpun sebenarnya tidak masuk di akal. Orang macam apa yang bisa salto tapi sempat berpikir lama di udara? Tendangan macam apa yang bisa sampai menembus ombak besar?

Jangan lupa juga tendangan kembar yang membuat bolanya bergerak kacau atau tendangan yang memerlukan tiang gawang untuk melompat!

Meski logikanya dijelaskan, tapi tetap saja rasanya mustahil jurus-jurus di Captain Tsubasa dilakukan di dunia nyata!

2. Inazuma Eleven

nintendo.co.uk/Inazuma Eleven Hub

Kalau yang ini bisa dibilang lebih tidak masuk akal lagi, karakter di Inazuma Eleven bahkan bisa memanggil monster untuk membantu mereka memenangkan pertandingan!

Hampir semua karakter bisa menggunakan jurus-jurus yang luar biasa, sampai-sampai penonton bisa heran kenapa jurus semacam ini digunakan di permainan sepak bola dan bukannya untuk hal lain.

Mulai dari memanggil penguin untuk memperkuat tembakan, memanggil gunung untuk melindungi gawang, sampai memanggil dewa iblis untuk menjaga gawang!

3. Prince of Tennis

viz.com/Prince of Tennis

Bisa dibilang, Prince of Tennis adalah versi Captain Tsubasa di dunia tenis karena menggunakan jurus-jurus yang, meski dijelaskan, tapi tetap terasa tidak masuk akal!

Mulai dari teknis sederhana seperti Drive sampai teknik tak masuk akal yang bisa membelah bola jadi banyak, banyak jurus gila-gilaan yang digunakan oleh karakter di anime Prince of Tennis!

Biarpun di anime jurus-jurus ini dicoba dijelaskan dengan logika, tetap saja hampir mustahil untuk merealisasikan jurus Prince of Tennis di dunia nyata!

4. Eyeshield 21

viz.com/Eyeshield 21

Anime olahraga berikutnya yang jurus-jurusnya gila adalah Eyeshield 21. Memang tidak sebanyak anime lainnya di daftar ini, tapi tetap saja ada beberapa teknik yang mustahil dilakukan di Eyeshield 21.

Salah satu contoh adalah teknik Devil Bat Ghost yang pada dasarnya adalah teknik menipu musuh dengan gerakan kaki yang rumit.

Meski wajar dilakukan di dunia nyata, namun di Eyeshield 21 teknik ini diperlihatkan meninggalkan afterimage dari Sena Kobayakawa, sang tokoh utama. Berkat itu, Sena jadi seakan memunculkan duplikat dirinya!

Di dunia nyata tak mungkin rasanya kita bisa menimbulkan ilusi semacam ini hanya dengan mengikuti gerakan teknik Sena!

5. Dragon League

filmaffinity.com/Dragon League

Serial anime sepak bola memang sempat populer di Indonesia dan salah satu anime sepak bola yang menemani masa kecil kita adalah Dragon League!

Jurus-jurus gila yang muncul di anime Dragon League ini bermacam-macam, dan bahkan ada juga yang bisa bermain sepak bola dengan terbang karena memiliki sayap.

Tokio sang tokoh utama juga bisa memunculkan ilusi naga raksasa ketika melakukan jurus tendangannya yang terkuat. Benar-benar tak mungkin bisa ditirukan di dunia nyata, bukan?

Baca Juga: Anime The World Ends With You Dapatkan Trailer Perdana

6. Air Gear

funimation.com/Air Gear

Air Gear adalah serial anime yang mengisahkan tentang pertandingan sepatu roda.

Namun agak berbeda dengan sepatu roda di dunia kita, sepatu roda Air Gear yang bernama Air Trecks ini memiliki mesin di dalamnya dan bisa berjalan sendiri menggunakan teknologi yang maju.

Kalau hanya Air Trecks, sebenarnya bisa saja direalisasikan di dunia kita. Namun, teknik-teknik dan jurus-jurus yang digunakan oleh pengguna Air Trecks inilah yang bisa dibilang tidak masuk akal.

Mulai dari karakter yang bisa mengubah tubuhnya dari gendut menjadi berotot, karakter yang kekuatannya tergantung pada kepribadian mana yang muncul, sampai karakter yang tekniknya mengandalkan kemesumannya!

Bahkan Ikki, ketua Kogarasumaru sekaligus tokoh utama Air Gear ini bisa terbang dengan menggunakan Air Trecks miliknya!

7. Kuroko's Basketball / Kuroko no Basuke

netflix.com/Kuroko's Basketball

Anime terakhir dalam daftar ini yang memiliki jurus-jurus luar biasa adalah anime Kuroko no Basuke.

Kali ini agak unik dibanding yang lain karena Kuroko sang tokoh utama memiliki hawa keberadaan yang tipis. Berkat itu, Kuroko dijuluki Phantom Sixth Player dan bisa bergerak tanpa disadari di lapangan basket!

Kemampuan Kuroko ini berhubungan dengan julukan Phantom itu sendiri, misalnya operan yang tak disadari musuh atau menghindari musuh ketika melakukan dribble tanpa terlihat oleh lawan mainnya.

Meski jurus-jurus ini dijelaskan dengan logis di animenya, tapi untuk meniru jurus tersebut tentu saja beda persoalan. Tentu tak cuma kami yang sepakat bahwa hampir mustahil meniru teknik di Kuroko no Basuke, bukan?

Jadi bagaimana? Apakah ada di antara kalian yang suka meniru jurus-jurus yang digunakan di anime dalam daftar ini ketika bermain olahraga waktu kecil? Berikan tanggapanmu di kolom komentar di bawah, ya!

Baca Juga: Tanggal Rilis Game Captain Tsubasa: Rise of New Champions Diumumkan!