5 Persamaan Yuji dan Sukuna Jujutsu Kaisen yang Diketahui

Keponakan dan paman ini punya beberapa kemiripan

Yuji dan Sukuna -  Jujutsu Kaisen

Meski terlihat sangat berlawanan, pasangan protagonis dan antagonis Jujutsu Kaisen ini punya beberapa kemiripan. Salah satunya adalah teknik tebasan khas Sukuna yang kini juga bisa dipakai oleh Yuji.

Apa saja persamaan Yuji dan Sukuna yang diketahui?

Baca Juga: Kenapa Wujud Malevolent Shrine Jujutsu Kaisen 258 Berbeda?

1. Sama-sama pernah memakan saudara sendiri

Momen kebersamaan Choso dan adik-adiknya - Jujutsu Kaisen 2Momen kebersamaan Choso dan adik-adiknya ( Dok. Mappa / Jujutsu Kaisen 2 )

Poin satu ini terbilang jelas dari latar belakangnya.

Sukuna diketahui pernah memakan saudara kembarnya sendiri selama masih dalam kandungan. Hal itu sendiri ia lakukan demi bertahan hidup. Hasilnya, ia pun terlahir sendirian dengan fisik abnormal.

Namun jiwa kembaran Sukuna diketahui bereinkarnasi menjadi Jin Itadori dan kemudian memiliki anak bernama Yuji dari hasil pernikahannya dengan Kaori yang diketahui merupakan Kenjaku yang menguasai tubuh perempuan tersebut.

Sedangkan Yuji sendiri memakan para Cursed Womb yang masih belum berbentuk janin atas restu Choso demi memperkuat dirinya dalam persiapan menghadapi Sukuna. Mereka sendiri diketahui masih bersaudara karena sama-sama mewarisi darah Kenjaku.

2. Mampu melepaskan rentetan Black Flash

Yuji mendaratkan pukulan Black Flash ke Sukuna - Jujutsu KaisenYuji mendaratkan pukulan Black Flash ke Sukuna ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Meski bukan teknik spesial dari suatu klan dan bisa dipelajari siapapun, mengeluarkan serangan satu ini bisa dibilang sangat sulit.

Hanya sedikit yang bisa melepaskan rentetan Black Flash dalam satu pertarungan, salah satunya ya Sukuna dan Yuji.

Sukuna diketahui berhasil melepaskan Black Flash sebanyak tiga kali, di mana Maki kena dua kali, sedangkan Larue baru kena sekali saja.

Sedangkan Yuji justru jauh lebih gila lagi dalam jumlah pelepasan Black Flash. Dalam satu kali pertarungan, ia diketahui berhasil menghajar Sukuna dengan teknik ini sebanyak 8 kali!

Berkat itu juga, Yuji mulai membangkitkan beberapa teknik kutukannya seperti Blood Manipulation dan Shrine.

3. Punya koneksi ke Kenjaku

Jujutsu Kaisen - Kenjakudok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Keduanya juga ternyata diketahui punya koneksi dengan Kenjaku, dalang di balik rentetan tragedi di Jujutsu Kaisen.

Sukuna pernah bekerjasama dengan Kenjaku saat membagi jiwanya menjadi 20 jari pusaka dan saat melakukan persiapan mengakhiri Culling Game jika Kenjaku tak bisa melanjutkan misinya tersebut.

Sedangkan Yuji sendiri diketahui mempunya hubungan darah dengan Kenjaku karena otak kutukan itu memakai tubuh Kaori, ibu biologis Yuji sebelum melahirkan Yuji.

4. Punya teknik tebasan

Teknik tebasan versi Yuji -  Jujutsu KaisenTeknik tebasan versi Yuji ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Pada awalnya, teknik tebasan Sukuna merupakan ciri khas spesial dari raja kutukan satu ini. Meski terlihat simpel, efeknya terbilang mematikan jika targetnya tak mempersiapkan diri dengan pelindung yang kuat seperti anti-domain.

Sukuna bahkan mampu mengevolusikan teknik itu ke level di mana sasarannya bukan hanya objek fisik tapi dimensi itu sendiri. Dengan kata lain, Infinity milik Gojo pun tak sanggup menahannya.

Namun belakangan ini, Yuji juga bisa memakai teknik yang serupa karena faktor memori tubuhnya yang pernah dipakai Sukuna saat masih menghuni raga pemuda tersebut.

Hanya saja bentuk dan outputnya jauh lebih lemah karena Yuji sendiri baru bisa menggunakannya setelah mengalami kebangkitan dengan Black Flash.

5. Mampu memahami kontur jiwa

Yuji dan Sukuna dalam kondisi sekarang -  Jujutsu KaisenYuji dan Sukuna dalam kondisi sekarang ( Dok. Shueisha / Jujutsu Kaisen )

Karena pernah berbagi tubuh yang sama, Yuji dan Sukuna sama-sama bisa memahami bentuk kontur jiwa.

Kemampuan ini memberi keuntungan di mana Yuji menjadi kebal dari semua efek tekniknya Mahito dan mampu membuat jiwa targetnya terguncang dengan tinjunya.

Sukuna bahkan sempat dibuat kerepotan karena setiap tinju Yuji mencapainya, ikatannya dengan Megumi menjadi semakin lemah.

Sedangkan Sukuna sendiri diuntungkan karena masih bisa menyembuhkan luka akibat tikaman pedang Split Soul yang dilancarkan Maki. Hanya saja, ia tak bisa melakukan itu dengan sempurna akibat efek pertarungan dengan Gojo sebelumnya.

Itulah daftar persamaan yang diketahui dari Yuji dan Sukuna.

Bagaimana pendapat kalian?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Teori: Kenapa Sukuna Tak Pakai Api Saat Lawan Gojo Jujutsu Kaisen?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU