TUTUP

Lenovo Tab 2 A8 Dengan Speaker Stereo, Harga Sejutaan!

Tablet Android dengan fitur wah, dan harga terjangkau...

Selain mengajukan smartphone yang fokus pada fungsi fotografi, Lenovo selama MWC 2015 juga mengajukan pilihan tablet yang terjangkau. Kali ini yang diajukan adalah Lenovo Tab 2 A8 dengan layar 8-inchi dan harga sekitar Rp. 1,7 jutaan, serta Lenovo Tab 2 A10-70 dengan layar 10.1-inchi dan harga sekitar Rp. 2,6 jutaan. Namun jangan terkecoh dengan harganya, karena ternyata keduanya mengantongi spesifikasi yang tidak dimiliki produk sekelasnya, terutama dari segi multimedia melalui kualitas audionya. [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/03/03/spesifikasi-lenovo-vibe-shot/" title="Lenovo VIBE Shot Ini Untuk Kalian yang Malas Bawa Kamera Digital"] Di sisi lain, Lenovo Tab 2 A8 sesuai namanya, dimensi layarnya hanya 8-inchi saja, dengan resolusi seperti tipikal tablet lainnya, yaitu JD 1280x800-pixel. Di balik layar dicangkokkan mesin MediaTek MT8161, yang juga sudah berarsitektur 64-bit, dengan empat core yang kecepatannya 1.3 GHz. Sedangkan yang versi 4G LTE menggunakan chipset MediaTek MT8735. Jangan berharap lebih dengan memory-nya, karena RAM juga hanya 1 GB. Untuk kameranya, yang utama 5-megapixel, dengan autofocus, dan di depan ada sensor 2-megapixel fixed focus. [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/03/04/lenovo-tab-2-a10-70-ini-punya-soundbar/" title="Lenovo Tab 2 10 Menjadi yang Pertama Dengan Dolby Atmos"] Baterao 4,200-mAh yang menjadi sumber tenaga utamanya diklaim mampu bertahan delapan jam pengoperasian non-stop. Tidak seperti Lenovo Tab 2 A10-70, yang satu ini langsung menjalankan Android 5.0 Lollipop ketika dirilis Juni 2015 mendatang. Kemudian juga menjadi nilai jualnya dibanding kakaknya yang lebih besar, Lenovo Tab 2 A8 juga memiliki dua slot kartu SIM. Kemudian meskipun ketebalannya sama seperti Lenovo Tab 2 A10-70, namun justru lebih ringan pada 330 gram. [read_more link="http://www.duniaku.net/2015/01/07/lenovo-tab-2a7-tablet-android-kitkat-sejutaan-ini-segera-dijual-di-indonesia/" title="Lenovo Tab 2 A7, Tablet KitKat Hanya Sejuta!"] Lenovo juga memberi lebih banyak variasi warna untuk Lenovo Tab 2 A8. Mulai Pearl White, Midnight Blue, Ebony, dan juga Neon Pink. Pembeda lainnya dari sang kakak adalah adanya dua opsi internal storage. Khusus 8 GB hanya tersedia untuk warna hitam, sedangkan yang lainnya mendapat storage 16 GB. Sama seperti Lenovo Tab 2 A10-70, untuk yang satu ini pun kalian masih bisa menikmati kualias audio menggelegar melalui speaker yang didukung oleh teknologi Dolby Atmos, yang menjanjikan pengalaman lebih sinematik untuk menikmati audio dari videos, entah itu mendengarkan melalui headset atau soundbar. Juga ada pilihan dengan koneksi Wi-Fi saja, atau 4G LTE. Memang baru Lenovo Tab 2 A10-70 yang akan segera dirilis April nanti, dan juga sudah dipastikan masuk Indonesia. Sedangkan Lenovo Tab 2 A8 baru menyusul pada bulan Juni, dengan harga sekitar Rp. 1,6 untuk varian Wi-Fi dan Rp. 2,3 jutaan untuk yang sudah mendukung koneksi 4G LTE. Belum ada kejelasan apakah Lenovo Tab 2 A8 juga bakal dirilis di Indonesia. Namun tablet 8-inchi mereka sebelumnya, Lenovo A8-50 A5500, juga eksis di sini, maka kami yakin Lenovo Tab 2 A8 juga bakal hadir di pasaran Indonesia.

Spesifikasi Lenovo Tab 2 A8

  • Prosesor: Versi Wi-Fi: MediaTek MT8161 64-bit 1.3GHz quad-core; versi 4G LTE: MediaTek MT8735 64-bit 1.3GHz quad-core
  • Operating System: Android 5.0 Lollipop
  • Layar dan resolusinya: 8-inchi HD IPS; layar sentuh capacitive; mendukung 5-titik sentuhan
  • Memory: 1GB LPDDR3 RAM
  • Storage: 8GB atau 16GB eMMC; mendukung microSD hingga 32GB
  • Sound: 2 speaker stereo menghadap depan dengan dukungan Dolby Atmos; 3.5mm audio jack
  • Warna: Pearl White, Ebony, Midnight Blue, Neon Pink
  • Konektivitas: Bluetooth 4.01, 802.11ABGN Wi-Fi, Dual Band Wi-Fi (2.4GHz 802.11 b/g/n + 5GHz 802.11a); dan ada varian 4G LTE,
  • Kamera: Kamera belakang 5MP auto-focus dengan dual LED flash; kamera depan 2MP fixed-focus
  • Baterai: 4290mAh; klaim aktif digunakan hingga 8 jam
  • Berat: 360gram
  • Dimensi: 125 x 210 x 8.9 mm
  • Dukungan SIM: 2x Micro SIM

Lenovo Tab 2 A8 Product Tour

Lenovo Tab 2 A10 & Lenovo Tab 2 A8 Demo

Sumber: [outbound_link text="Lenovo" link="http://news.lenovo.com/article_display.cfm?article_id=1935"], [outbound_link text="BusinessWare" link="http://www.businesswire.com/news/home/20150301005190/en/Dolby-Laboratories-Lenovo-Announce-Launch-Dolby-Atmos#.VPbgK11TuXg"]