Gebrakan Tt eSports dalam dunia game Indonesia semakin gencar. Pada tanggal 28 September 2012 di Jakarta, mereka menggelar konferensi pers launching mouse Level 10 M dan Dracco Headset, dua produk unggulan yang didesain memadukan elemen E-sports dan industri modern.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Gebrakan Tt eSports dalam dunia game Indonesia semakin gencar dan memanjakan para gamer. Pada tanggal 28 September 2012, bertempat di lounge V2, Jakarta, Mereka menggelar konferensi pers untuk launching dua produk terbaru mereka Level 10 M mouse dan Dracco Headset. Dua produk unggulan ini didesain dengan memadukan elemen E-sports dan budaya industri modern. Michael Chen memperkenalkan produk level 10 M Mouse[/caption] 10 M Mouse dan Dracco Headset[/caption] Tt eSports, sub divisi dari Thermaltake siap mengambil alih tantangan dan mengembangkan konsep dari level 10 kedalam produk peripheral E-sports. Produk ini mendemonstrasikan inovasi dari desain level 10 dan budaya E-sports. Tt eSports telah mengerti betul kebutuhan dan ekspektasi dari para Gamer pro. Mereka pun telah mengkonsultasikan kepada Designworks USA dan mampu mentranslasikan kedua aspek yakni konsep Level 10 dan passion dari E-sport sehingga menjadi desain yang mutakhir dan cocok untuk para gamer. Level 10 M Mouse sangat memperhatikan level kenyamanan, desain yang ergonomis bahkan produk ini memberikan keleluasaan para gamer untuk menyesuaikan tinggi dan sudut dari mouse. Dengan demikian akan memberikan kesempurnaan yang menyatu dengan tangan pengguna. Level 10 M Mouse terdiri dari 3 warna, Diamond Black, Iron White dan Military Green. Masing-masing menyajikan karakteristik yang unik dan para gamer dapat memilih sesuai dengan selera dan style yang diinginkan. Selain mouse mereka juga meluncurkan produk headset Dracco yang dibuat khusus para gamer dan para penggemar musik yang disesuaikan dengan karakteristik mereka yang unik. Headset ini dipastikan cocok untuk para penggemar musik dan dapat mewarnai hari-hari bersama dracco. Tt eSports Dracco headset memiliki dua kelas, Dracco dan Dracco Signature. Kelas ini mewakili dua kualitas suara yang berbeda dan fitur headset. Headset Darcco memberikan pilihan dinamis dari Flare Kuning, Funky Pink,sampai ke Rock Putih. Setiap aksesoris musik ini dapat disesuaikan dengan gaya tersendiri.Driver Satuan Neodiumium Magnet Speaker 50 mm memberikan pengalaman akustik yang sempurna melalui headset Dracco Tt eSports. Frekuensi respon yang luar biasa dan tingkat kepekaan yang dicocokkan dengan jenis musik dan kesempurnaan dalam bermusik. Desain single kabel satu sisi memberikan gaya tersendiri dan dapat dilipat, berputar ditelinga merupakan fitur kenyamanan dan keamanan tambahan untuk penyimpanan. Dracco seri Signature akan memberikan kesan mewah dan dapat diletakkan di sekitar leher. Headset ini memang dirancang khusus untuk para DJ yang banyak berkecimpung dalam dunia musik. Headset ini memberikan nada efek bass yang luar biasa dan tidak sekedar pengalaman bermusik tapi juga merenovasi gaya hidup secara keseluruhan. Dasar efek suara yang kuat dengan unit driver 50 mm dan konektor kabel emas disepuh 3,5 mm, 6.3 mm plus tambahan plug-adaptor untuk DJ di amplifier atau speaker. Q & A Launching produk Tt eSports[/caption] Tt eSports sangat yakin dan optimis, dua produk unggulan mereka dapat diterima oleh para gamer Indonesia dan para penggemar musik termasuk DJ di Indonesia. Acara presscon ini ditutup dengan sexy dancer yang cantik-cantik. Lihat yang dibawah ini ya....