Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
POCO resmi merilis smartphone dan tablet Fearless di tahun 2024! Apa saja keunggulan ketiga produk barunya? Temukan di sini!
1. POCO M6!
Berbekal kamera utama 108MP yang revolusioner, smartphone ini menjadi perangkat dengan kamera kelas profesional buat menangkap momen-momen paling berharga dalam hidup dengan hasil yang mengagumkan. Dengan in-sensor zoom, kamera tersebut mampu melakukan 3x zoom dengan kualitas gambar lossless, sehingga detail-detail tetap tertangkap dengan jelas meski memotret dari jarak jauh.
Performa POCO M6 dapat dirasakan berkat chipset MediaTek Helio G91-Ultra. Kombinasinya dengan Xiaomi HyperOS menghasilkan kecepatan serta performa yang mulus. Ditambah RAM hingga 16GB dan memory extension, POCO M6 kian mampu menangani banyak tugas dan aplikasi secara simultan. Smartphone ini juga dioptimasi untuk meminimalkan degradasi performa seiring waktu, bahkan setelah 36 bulan pemakaian secara reguler.
2. POCO Pad!
Layar besar 12,1 inci pada POCO Pad dengan kapabilitas DCI-P3 menyajikan tampilan kelas bioskop, dengan detail dan kedalaman warna yang menakjubkan. Berkat resolusi ultra-jernih 2.5K (2560 x 1600 piksel), setiap detail begitu jelas, serta dukungan refresh rate 120Hz dengan DynamicSwitch memungkinkan visual yang lebih halus. Ditambah, aspect ratio 16:10 yang nggak cuma ngasih sudut pandang lebih luas, tapi juga menyempurnakan pengalaman hiburan dan aktivitas santai lainnya.
Mengusung prosesor flagship Snapdragon 7s Gen 2, yang diciptakan menggunakan proses fabrikasi 4nm, POCO Pad meningkatkan kinerja sekaligus mereduksi konsumsi daya. Berbagai kegiatan multimedia maupun gaming sanggup ditangani secara simultan dan effortless, dengan stabilitas nonstop.
Baca Juga: POCO M6 Pro Pamerkan Performa Gaming Bareng AURA Fire!
3. POCO F6!
Ditenagai oleh prosesor terbaru Snapdragon 8s Gen 3 dengan core Prime Cortex-X4, chipset ini fokus ngasih kinerja tingkat atas pada CPU, GPU, dan juga didukung dengan kemampuan AI plus pengalaman bermain game makin lengkap dengan WildBoost Optimization 3.0 dari POCO.
Di sektor kamera, POCO F6 siap memenuhi kebutuhan akan foto kelas profesional dengan
kamera utama 50MP dilengkapi sensor Sony IMX882 dengan aperture ultra-besar f/1.59. Agar pengguna dapat terus beraktivitas bareng smartphone-nya, POCO F6 hadir dengan baterai 5000mAh yang powerful, dengan dukungan turbo charging 90W yang sanggup mencapai pengisian 100% dalam waktu sekitar 30 menit saja.
Bagaimana pendapatmu sendiri terhadap smartphone dan tablet POCO di tahun 2024? Sampaikan melalui kolom komentar!
Baca Juga: Review POCO F6, Smartphone Midrange Gaming Gahar dengan HyperOS!