ROG Phone 8 Series Resmi Meluncur di Indonesia!

Smartphone premium ROG baru lagi!

ROG Phone 8 Series Resmi Meluncur di Indonesia!

ROG Phone 8 Series akhirnya resmi meluncur di Indonesia! Apa hal baru yang dibawa oleh ponsel flagship ini? Temukan di sini!

1. Dimulai dari Rp 10 jutaan!

ROG Phone 8 Series Resmi Meluncur di Indonesia!

ROG Phone 8 Series kini hadir dalam dua varian harga yang menarik ROG Phone 8 & ROG Phone 8 Pro. Varian pertama, dengan RAM 12GB dan storage 256GB, tersedia dengan warna storm grey dan phantom black dengan harga resmi sebesar Rp 10.999.000. Varian ROG Phone 8 Pro memiliki RAM yang lebih besar, yaitu 16GB, dan storage 512GB, dengan warna Phantom Black, dibanderol dengan harga Rp 14.999.000. 

Selain itu, terdapat varian tertinggi ROG Phone 8 Pro Edition dengan RAM 24 GB dan storage 1 TB, sudah include AeroActive Cooler X seharga Rp 19.999.000.

2. Apa yang baru?

ROG Phone 8 Series Resmi Meluncur di Indonesia!

ROG Phone 8 Series memiliki prosesor Mobile Platform Snapdragon 8 Gen 3 yang tangguh, didukung oleh RAM LPDDR5X 8533 Mbps dan penyimpanan UFS 4.0 untuk kecanggihan yang menunjang segala kebutuhan. Pendingin tambahan baru AeroActive Cooler X, yang dapat dipasang, kini 29% lebih kecil tetapi menawarkan efisiensi termal 1,2X lebih tinggi, mampu mengurangi suhu penutup belakang hingga 26°C.

Untuk pertama kalinya, ROG Phone 8 Series menyertakan lensa telefoto 3X yang memungkinkan pengambilan gambar dari objek berjarak jauh. Lensa ini dilengkapi dengan OIS bawaan, memberikan hasil yang jelas dan tajam, bahkan dalam kondisi pencahayaan rendah dengan mode Fotografi Malam. Kamera selfie ultrawide depan 32 MP memiliki bidang pandang (FoV) yang ditingkatkan dari 73° menjadi 90° sehingga sempurna untuk selfie grup.

Baca Juga: ASUS ROG Phone 7, Smartphone Powerful Siap Diajak Tempur Gaming Berat!

3. Kolaborasi dengan PUBG MOBILE!

ROG Phone 8 Series Resmi Meluncur di Indonesia!

Melalui kerjasama eksklusif dengan PUBG Mobile, ROG mengadakan event peluncuran yang fenomenal untuk ROG Phone 8, bersamaan dengan perayaan ulang tahun ke-6 PUBG Mobile serta peluncuran update terbaru PUBG Mobile Versi 3.1: Skyhigh Spectacle. Acara ini akan berlangsung mulai tanggal 20 hingga 23 Maret 2024 di FX Sudirman Lt. 3, Jakarta Pusat, dan menjanjikan banyak kegiatan seru bagi penggemar.

Tersedia beragam acara menarik, termasuk PMIC (PUBG Mobile Influencer Championship), Jawara Tournament oleh Tangerang Community, WOW Tournament, serta kompetisi Cosplay. Tak hanya itu, keseruan semakin bertambah dengan kehadiran guest star spesial seperti BTR Ryzen, BTR7, dan Coach Justin. 

Apa pendapatmu tentang ROG Phone 8 Series? Sampaikan melalui kolom komentar!

Baca Juga: ASUS dan Blizzard Luncurkan ROG Phone 6 Edisi Diablo Immortal!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU