Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
JAEPO2018 atau Japan Arcade Expo 2018 digunakan oleh para pengembang game arcade untuk memamerkan game terbaru mereka, tidak terkecuali Bandai Namco. Setelah pengumuman pertamanya pada 25 Januari lalu, Bamco kembali pada JAEPO2018 untuk memperlihatkan konten-konten terbaru untuk Wangan Midnight Maximum Tune 6. Ajang Japan Arcade Expo yang diadakan pada minggu ini menghadirkan berbagai macam pengembang, seperti SEGA, Taito dan Bandai Namco untuk memamerkan lini game arcade terbaru mereka. Ajang ini juga digunakan untuk mempromosikan produk-produk unik, seperti meja pong milik Atari. Pada JAEPO2018 ini, berbagai game arcade terbaru ditampilkan, seperti SEGA World Driver Championship yang menghadirkan balapan ala Super GT, dengan pilihan mobil-mobil keren dan tachometer digital yang membantu pemain secara visual. Tentunya, ada satu game arcade yang hingga saat ini masih sangat populer di negara-negara Asia. Wangan Midnight Maximum Tune sebagai game balap jalan tol ini juga ikut ditampilkan pada booth Bandai Namco. Pada ajang ini juga, Bandai Namco memamerkan Maximum Tune 6 sebagai game terbaru mereka. Apa saja yang baru dari game ini? Sudah bukan kejutan lagi apabila Porsche sudah mulai memasuki berbagai macam game. Lepasnya kontrak eksklusif dengan Electronic Arts membuat manufaktur mobil ini dapat tampil di berbagai macam game, seperti Gran Turismo dan bahkan Wangan Midnight Maximum Tune! Tentunya, masuknya Porsche pada seri ini bukan tanpa alasan. Tatsuya Shima, salah satu tokoh pada Wangan Midnight, aslinya menggunakan Porsche 930 manga. Di anime, mobilnya digantikan dengan 964 Turbo. Disaat Porsche masih dipegang secara eksklusif, Bamco menggunakan Gemballa untuk versi Jepang dan Nissan 350Z untuk versi Internasional, yang akhirnya digantikan dengan RUF. Hadirnya Porsche bisa saja menandakan berakhirnya RUF di seri ini. Dikonfirmasikan akan ada empat mobil Porsche yang akan masuk, yakni 991, 718 Cayman S, serta 930 dan 964 yang dikendarai oleh Tatsuya Shima sang pengendara Blackbird. Untuk menambah keseruan di jalan tol yang berlika-liku, Bandai Namco menambahkan total horsepower hingga 840! Tentunya, dengan jumlah yang diperbanyak ini, mobil-mobil yang sudah berlari dengan kecepatan hingga 300kmh akan terasa lebih cepat lagi saat melaju dengan tenaga sebanyak itu. Namun tentu saja, penambahan horsepower dari 830 hanya sekedar angka belaka. Diumumkan melalui situs resmi WanganMaxi6, fitur ini menambahkan total mobil AI yang dapat dibalap saat melakukan ghost battle. Umumnya, ghost battle hanya akan menampilkan satu mobil ghost untuk dilawan, namun dengan penambahan fitur ini, para pemain dapat melawan hingga tiga mobil ghost sekaligus! Sejak Maximum Tune 4, Bamco menyematkan fitur kartu NFC yang akan menyimpan progress secara online. Fitur ini awalnya hanya terbatas untuk kartu BanaPasspost milik Bamco. Semenjak hadirnya Initial D Arcade Stage ZERO, Bamco dan SEGA mulai bekerja sama untuk mendukung kartu Bana pada game SEGA. Dan mulai Maximum tune 6, Bandai Namco mendukung dua kartu pada game ini, AIME Card dari SEGA dan e-Amusement dari Konami. Dengan hadirnya fitur ini, para pemain tidak perlu membawa kartu yang berbeda-beda untuk game tersebut.
Selain keseluruhan konten baru yang sudah dikonfirmasi, tidak banyak informasi yang dapat digali melalui
event Japan Arcade Expo. Diperkirakan,
Wangan Midnight Maximum Tune 6 akan dirilis pada Juli tahun ini dimulai dari Jepang. Tidak ada pengumuman kapan versi Asia akan menyusul.
Diedit oleh Fachrul Razi