TUTUP

Alternatif Steam? Discord Mulai Luncurkan Opsi Membeli Game!

Nantinya, kalian bisa membeli game melalui Discord.

Sebagai aplikasi chatting paling populer untuk para gamer, tentu saja Discord akan selalu menambahkan fitur baru untuk memanjakan para penggunanya. Tampil layaknya alternatif Steam, Discord mulai menambahkan opsi untuk membeli game! Saat ini, Discord sebagai messenger untuk para gamer telah mengalami beberapa penambahan fitur. Banyak fitur-fitur menarik ditambahkan, namun masih ada banyak fitur yang diharapkan para pengguna seperti fitur untuk quote. Discord hingga saat ini sudah melayani ratusan juta pengguna, di mulai dari komunitas kecil seperti grup untuk para atlit esports pemula hingga server resmi untuk para pengembang. Bayangkan saja, satu server bisa menampung hingga ratusan ribu pengguna! Bisakah kalian bayangkan seramai apa server tersebut? Berbagai macam fitur telah kita saksikan, seperti integrasi dengan aplikasi musik Spotify, rich presence untuk menampilkan detil game yang tengah dimainkan, bahkan hingga integrasi resmi dengan XBOX One! Tentunya, daftar ini terus berlanjut. Dan tentu, kalian pasti akan berpikiran Discord tidak hanya berhenti sebagai platform untuk chatting saja, dan kalian benar. Belum lama ini, Discord menambahkan tab activity untuk menampilkan daftar game serta siapa saja yang tengah memainkan game tersebut. Dan bisa ditebak, ini merupakan langkah awal Discord untuk menjadi alternatif Steam. Pada Kamis lalu, Discord mulai meluncurkan layanan untuk menjual game. Fitur ini tampak seperti Steam, kalian bisa membeli berbagai jenis game yang saat ini ditawarkan melalui Discord. Tentu, game yang ditawarkan saat ini berjumlah sedikit namun daftar tersebut akan terus ditambah. Discord juga menyebutkan bahwa sistem ini akan memberikan rekomendasi game yang cocok untuk kalian. Dan jika kalian tengah berlangganan Discord Nitro, kalian akan mendapatkan akses eksklusif untuk daftar game yang lebih menarik! Akses untuk beta saat ini hanya bisa diakses untuk 50.000 pengguna di Kanada saja. Ke depannya, Discord berencana untuk merilis fitur ini menuju pemain di berbagai negara, termasuk Indonesia. Dengan adanya fitur ini, Discord secara terang-terangan mulai membalas tantangan dari Steam yang sebelumnya menghadirkan fitur chatting ala Discord.