TUTUP

Kingsoft Mengandeng Unipin untuk Game Android Terbaru Mereka

Kingsoft selaku penerbit Geo Pet Saga menunjuk secara eksklusif PT.24 Jam Online yang menerbitkan voucher game online Unipin sebagai official payment partner di Indonesia.

Hari ini KINGSOFT(M) Sdn Bhd telah meluncurkan satu lagi mobile game terunggul yang bisa mencapai posisi teratas "What's Hot" dalam waktu yang cukup singkat. Game yang diberinama "Geo Pet Saga" atau dengan sebutan GPS ini merupakan hasil kerjasama dengan Seasun Studio, suatu pengembang game online terdepan di China yang saat ini juga tercatat sebagai pengembang mobile phone Android Xiaomi. Xiaomi Inc juga berinvestasi di Cheetah Mobile (NYSE; CMCM) suatu perusahaan penyedia solusi internet terbesar di China. Seasun Studio, Cheetah Mobile Inc dan WPS Office , mereka semua menjadi perusahaan subsidiari dari Kingsoft. Selain itu mereka juga berhasil menjadi pengembang game China pertama yang mampu unjuk gigi memamerkan produknya di GamesCom B2C di Cologne, Jerman. Penampilan sexy dancer saat membuka acara[/caption] Acara yang bertempat di Prive Club Fx Lifestyle Center Senayan ini berlangsung sangat meriah. Diawali dengan penampilan sexy dancer dan disusul pemaparan produk oleh Simon Yan, sebagai GM Kingsoft Malaysia dan Direktur Departemen Luar Negeri Kingsoft Seasun China, beliau memaparkan betapa menariknya penjelajahan permainan terbaru Geo Pet Saga ini, GPS adalah permainan Mobile Role - Playing Game dengan sentuhan sosial yang memungkinkan anda berteman dan memiliki musuh. Kisahnya dimulai dengan perjalanan yang dilakukan secara tiba-tiba ke Rivia, dunia magis penuh mistis dan karakternya memiliki kemampuan berbicara dengan binatang." jelasnya. Pemaparan produk oleh Simon Yan, sebagai GM Kingsoft Malaysia dan Direktur Departemen Luar Negeri Kingsoft Seasun China[/caption] “GPS memiliki fitur-fitur unik yang memungkinkan pemain bertarung dengan sesama pemain, dengan jalan cerita yang menarik. Di dalamnya terdapat 800 quest yang harus mampu diselesaikan oleh para pemainnya, yang terletak di 16 zona berbeda dan 4 artefak yang harus ditemukan pemain untuk membuka jalan menuju pulang,” lanjutnya. Sekilas tentang Kingsoft Kingsoft merupakan salah satu perusahaan pengembang software pertama di China dan telah tercatat dalam Bursa Saham Hongkong (HK3888) pada tahun 2000. Dengan mengalami kemajuan teknologi yang lebih unggul dalam bidang industri mobile game, menjadikan perusahaan ini mencapai keberhasilannya dalam menciptakan aplikasi mobile game "Geo Pet Saga." Kingsoft memiliki pegawai kurang lebih sebanyak 4000 orang yang tersebar di seluruh dunia, dimana pusat pengembangan dan risetnya terletak di seluruh penjuru China dan juga telah eksis di Asia Pasifik dan wilayah lainnya. Suasana Tanda Tangan MOU antara Unipin dengan Kingsoft[/caption] Mr Simon Yan dan Mr Ashadi Ang dari Unipin foto bareng bersama sexy dancer[/caption] Kingsoft selaku penerbit Geo Pet Saga menunjuk secara eksklusif PT.24 Jam Online yang menerbitkan voucher game online Unipin sebagai official payment partner di Indonesia. Untuk melakukan top up pada Geo Pet Saga pemain dapat langsung mengunjungi website resmi Unipin dan memilih cara bayar yang lebih mudah, bisa melalui 11000 gerai Indomaret di seluruh Indonesia, transfer via ATM (ATM Bersama, Prima dan Alto) serta banking channel lainnya, maupun melalui 3 perusahaan besar telekomunikasi di Indonesia seperti Telkomsel, XL dan Indosat. Nah bagi kamu yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai game ini, kalian bisa langsung mengunjungi webite resmi mereka.