Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Butuh game gratis yang seru dan bisa dimainkan bersama teman-temanmu? Maka kamu perlu coba Happy Dungeons! Game gratis yang sangat adiktif!
Bosan karena tidak ada game yang menarik untuk dimainkan bersama teman? Maka kamu perlu memainkan Happy Dungeons! Game gratis ini pastinya akan membuat kamu bahagia, karena mampu menghilangkan kebosananmu. Sesuai dengan judulnya, game ini menawarkan permainan dungeon crawling yang seru dan penuh aksi loh! [duniaku_baca_juga] Daya tarik utama permainan ini adalah kamu bisa memainkan game ini secara multiplayer bersama teman-temanmu baik secara online maupun offline. Selain itu, karena game ini gratis, maka kamu bisa mengajak teman-temanmu lebih mudah untuk memainkannya bersama-sama. Hehe. Game ini menampilkan petualangan penuh aksi yang sangat menghibur. Happy Dungeons sendiri memiliki latar belakang kisah yang cukup sederhana. Pemain akan dihadapkan sebuah dunia fantasi yang dihuni mahkluk imut dan menggemaskan. Di dunia tersebut juga ada sebuah kerajaan, lengkap dengan putri cantik. Diceritakan bahwa sang putri cantik itu diculik oleh para monster. Sehingga para pahlawan yaitu para pemain berbondong-bondong berusaha menyelamatkan sang putri.
- Warrior: Ia bersenjata pedang dan tameng, sosok pemberani yang menyerang musuh dengan tebasan dan tusukan pedangnya. Ia memiliki kemampuan hentakan dan tebasan memutar yang mampu menghabisi banyak monster sekaligus. Selain itu ia memiliki pertahanan diri paling kuat dibanding class lainnya.
- Cleric: Ia lebih terfokus pada pertahanan dan kemampuan pendukung. Cleric mampu menciptakan balok-balok dinding yang mampu menahan proyektil serangan musuh-musuh. Cleric juga dapat menyembuhkan luka dari karakter lain.
- Magician: Ia merupakan sosok penguasa elemen yang mampu menyerang musuh menggunakan sihirnya. Mereka memiliki kekuatan serangan tinggi dan mematikan, tetapi pertahanan mereka sangat amat lemah.