TUTUP

Resident Evil Zero Remaster Dikonfirmasikan, Sekali Lagi Kita Berburu Lintah!

Jika bosan berburu zombie, ini lho satu-satunya Resident Evil yang bisa bikin kalian repot ngumpulin lintah darat!

Setelah sempat sekilas ditunjukkan melalui tema khusus PlayStation 4 yang didapatkan para pemesan awal Resident Evil HD Remaster akhir Desember 2014 lalu, akhirnya kemarin Capcom resmi mengungkapkan versi remaster high-definition dari Resident Evil Zero, dan bakal mendapatkan perlakuan yang sama seperti halnya Resident Evil HD Remaster yang sudah dirilis 20 Januari 2015 lalu untuk versi translasinya. Resident Evil Zero HD Remaster ini bakal dirilis untuk PlayStation 4, Xbox One, PlayStation 3, Xbox 360, dan PC awal tahun 2016 mendatang. [read_more link="http://www.duniaku.net/2014/11/20/zombie-dalam-resident-evil-hd-remastered-terlihat-makin-mengerikan-di-konsol-now-gen/" title="Zombie Terlihat Makin Mengerikan Di Sini!"] Awalnya Resident Evil Zero dirilis eksklusif untuk Nintendo GameCube November 2002 silam. Bertindak sebagai prekuel Resident Evil HD Remaster, semua event yang terjadi dalam Resident Evil Zero ini diambil sebelum game tersebut, dimana kalian membintangi petugas polisi bernama Rebecca Chambers, serta seorang tahanan bernama Billy Coen (mantan prajurit yang dituduh melakukan pembantaian), yang bisa kalian kendalikan bergantian seiring permainan berjalan melalui sistema partner switching. Sistem tersebut membuat Resident Evil Zero populer, karena memang tergolong baru, dan membuat gameplay terasa berbeda dibandingkan game survival horror sejenis. Jika tidak berjalan bersama, kalian tetap bisa mengendalikan keduanya terpisah ruangan, dan melakukan penjelajahan sendiri-sendiri, karena masing-masing memiliki keahlian yang berbeda. Seperti Rebecca yang bisa menggabungkan herb, namun menerima lebih banyak damage dari serangan musuh. Kontras lagi, Billy bisa menggerakkan obyek yang berat, menggunakan lighter, dan pertahannya tinggi. Kemudian juga baru diterapkan di sini, kalian bisa menjatuhkan item yang berlebihan jumlahnya, bukanya mencari kotak penyimpanan seperti sebelumnya, untuk membersihkan inventory. Jadi ketika nanti dibutuhkan, kalian tinggal mencari item yang dijatuhkan tadi (bakal tampak pada peta). Oh ya, kalian juga bisa kembali memainkan mini-game unik Leech Hunter, yang merupakan mini-game tersembunyi, dimana kalian perlu menemukan 100 lintah. Mini-game ini hanya ada di Resident Evil Zero, jadi pastikan kalian tidak melewatkannya jika nanti kembali memainkan game ini. Berikut pesan videodari produser proyek Resident Evil remaster, Yoshiaki Hirabayashi, produser Resident Evil Zero HD Remaster Tsukasa Takenaka, dan juga sutradara Koji Oda yang sekaligus mengkonfirmasikan eksistensi game ini, serta juga kepastian perilisan versi Baratnya -- awal tahun 2016.

Resident Evil Zero HD Remaster

[youtube_embed id="RRtJBaQ9tow"]