4 Prediksi Thunderbolts* dari Teasernya, Apa Sajakah Itu?
Marvel baru saja merilis teser untuk Thunderbolts
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Marvel Cinematic Universe (MCU) terus memperluas alam semestanya dengan menghadirkan karakter-karakter baru yang menarik perhatian. Salah satu proyek besar yang telah diumumkan adalah Thunderbolts*, sebuah film yang akan memperkenalkan tim anti-hero dalam MCU.
Tim ini mayoritas terdiri dari karakter-karakter yang pernah muncul di film-film sebelumnya, namun kali ini mereka beraksi di bawah payung kelompok yang tidak biasa: para mantan villain yang diberi kesempatan kedua. Pada intinya Thunderbolts* adalah Suicide Squad yang tidak terlalu edgy.
Pada 23 September 2024, Marvel merilis teaser dari Thunderbolts*. Berikut adalah 4 prediksi yang muncul karena teaser tersebut.
1. Anggota Thunderbolts
Versi MCU dari Thunderbolts akan menampilkan sejumlah karakter yang sudah dikenal oleh penggemar, seperti Yelena Belova (Florence Pugh), Bucky Barnes/The Winter Soldier (Sebastian Stan), John Walker/US Agent (Wyatt Russell), Taskmaster (Olga Kurylenko), Red Guardian (David Harbour), Ghost (Hannah John-Kamen), dan Bob/Sentry (Lewis Pullman).
Dengan kombinasi kekuatan dan moralitas yang berbeda, tim Thunderbolts ini menjanjikan dinamika unik dan penuh konflik yang menarik untuk diikuti. Apalagi di sini ada Bob yang bisa dibilang sebagai "Superman" versi Marvel.
Baca Juga: Teori: Apakah Thunderbolts Akan Jadi Dark Avengers di MCU?
2. Kontrol Valentina
Contessa Valentina Allegra de Fontaine (Julia Louis-Dreyfus) adalah sosok yang menarik, terutama setelah terungkap perannya yang penuh intrik sebagai seorang bangsawan sekaligus Direktur CIA.
Dengan kecerdasan dan strategi yang brilian, dia berfokus pada rekrutmen individu-individu berbahaya dan berpengaruh, membentuk kelompok Thunderbolts yang beroperasi di luar batas hukum dan moral yang biasa dipegang para superhero.
Contessa Valentina pertama kali menunjukkan niatnya untuk membentuk sebuah tim rahasia saat dia merekrut John Walker, yang telah kehilangan posisinya sebagai Captain America setelah skandal publik terkait aksinya yang brutal. Selanjutnya, de Fontaine juga mendekati Yelena Belova, adik Natasha Romanoff, yang berada dalam posisi yang rentan setelah kehilangan kakaknya.
Kecerdasan, manipulasi emosional, dan ambisi rahasia yang dimiliki de Fontaine menjadikannya sosok yang sangat pas dalam mengendalikan Thunderbolts atau bahkan pemerintah dari balik bayang-bayang.
3. Siapa yang Memimpin?
Dalam operasinya setiap tim superhero harus memiliki seorang pemimpin, begitupun juga dengan tim antihero seperti Thunderbolts.
Kami yakin kalau Yelena akan menjadi pemimpin dari tim Thunderbolts. Tapi mengingat tim ini dipenuhi dengan dengan beberapa "pemimpin" lainnya. Ada kemungkinan kalau posisi Yelena tidaklah permanen seperti halnya Captain America di Avengers.
Selain Yelena, kemungkinan besar Bucky atau U.S. Agent, akan mengambil alih atau menjadi pemimpin sementara dari Thunderbolts. Mengingat keduanya memiliki pengalaman panjang sebagai prajurit dan agen lapangan, serta kemampuan taktik yang kuat, menjadikannya kandidat paling cocok untuk memimpin misi berisiko tinggi.
4. Siapa Musuh Mereka?
Bila dilihat dari banyaknya adegan yang muncul di teaser perdana dari Thunderbolts*, ada kemungkinan besar kalau para antihero ini akan melawan sebuah organisasi rahasia yang mengancam dunia atau minimal posisi Valentina. Organisasi rahasia ini akan memiliki berbagai teknologi canggih yang membuat mereka sepadan dengan anggota Thunderbolts.
Selain itu, meskipun tidak tampak di layar secara jelas, Sentry kemungkinan besar akan menjadi musuh terakhir dari Thunderbolts. Mengapa demikian? Karena Sentry memiliki sosok negatif yang disebut sebagai Void. Kita lihat saja, apakah prediksi ini akan menjadi kenyataan.
Baca Juga: Profil 7 Anggota Thunderbolts yang Akan Hadir di MCU!