Review Inside Out 2: Kompleksitas Emosi di Masa Puber

Perubahan emosi menjadi sorotan utama di Inside Out 2

4e9b0067f38c4d700d4ad497e3c10347_4096x1714_db8fcca8 (Small).jpeg

Disney dan Pixar kembali dengan sekuel yang sangat dinanti dari film animasi terkenal mereka, Inside Out. Setelah sebelumnya film ini disutradarai oleh Pete Docter yang melegenda berkat kisah-kisah luar biasanya, seperti Toy Story, Monster Inc, dan WALL-E, kini giliran Kesley Mann yang mengambil alih peran sutradara di Inside Out 2.

Film ini membawa penonton masuk lebih dalam ke dunia emosi dengan memperkenalkan emosi-emosi baru yang muncul selama masa pubertas. Kira-kira bakal seperti apa kisah Riley kali ini? Ayo kita sama-sama simak reviewnya di bawah ini.

1. Memasuki masa Puber

fb4f4fdd1249d579cfdca769909b6689_4096x1714_98004c4e (Small).jpegDok. Disney

Inside Out 2 menceritakan perjalanan Riley (Kensington Tallman) yang kini berada di masa pubertas. Periode ini dikenal dengan perubahan emosional dan psikologis yang besar, dan film ini menggambarkannya dengan cara yang menarik dan bisa dirasakan oleh penonton.

Meski ceritanya sederhana, Riley menghadapi perubahan emosi yang mungkin pernah dialami oleh banyak orang. Hasilnya film ini memperkenalkan beberapa emosi baru yang muncul seiring Riley memasuki masa pubertas, seperti Anxiety (kecemasan), Ennui (ketidakpedulian), Envy (iri hati), dan Embarrassment (rasa malu).

Setiap emosi baru ini memiliki peran penting dalam cerita. Misalnya, karakter Embarrassment yang digambarkan dengan tubuh besar namun sangat pemalu. Keunikan dari setiap karakter baru ini menambah kedalaman dan warna dalam cerita.

Baca Juga: Emosi-emosi Baru di Inside Out 2: Anxiety hingga Envy

2. Pelajaran hidup yang berharga

ec7be34c582fea2d19bf5a7138019ec4_4096x1716_7cfe7dfc (Small).jpegDok. Disney

Seperti biasa Inside Out 2 tidak hanya berhasil menghibur, tetapi juga menyampaikan banyak pesan berharga. Salah satu pesan utamanya adalah pentingnya menerima segala peristiwa atau masalah yang terjadi dalam hidup.

Film ini mengajarkan bahwa menyingkirkan masalah atau kenangan buruk bukanlah solusi, melainkan menerima dan belajar dari mereka adalah kunci untuk tumbuh dan berkembang.

Bisa dibilang kalau Inside Out 2 memperlihatkan kalau manusia itu memiliki emosi yang multi dimensi. Jadi seseorang tidak bisa dibilang hanya baik saja, atau buruk saja, tapi lebih kompleks.

3. Sangat layak tonton

d812e3ed5d6237bd055431e2d6baedad_4096x1714_4461fedf (Small).jpegDok. Disney

Inside Out 2 adalah film yang ringan dan menghibur, sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga dan teman-teman. Dengan rating untuk Semua Umur, film ini dapat dinikmati oleh penonton dari berbagai kalangan usia. Kami bisa memberikan nilai 4.2 dari 5 bintang review karena film ini menyenangkan dan penuh makna.

Jangan langsung beranjak setelah film selesai. Ada adegan post-credits yang mengungkap rahasia penting dari karakter utama, Riley. 

Inside Out 2 akan tayang di bioskop Indonesia mulai 14 Juni 2024

https://www.youtube.com/embed/L4DrolmDxmw

Baca Juga: 13 Film Bioskop Tayang Juni 2024, Bakal Ada Inside Out 2?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU