TUTUP

Kenapa BoBoiBoy Halilintar Menggunakan Pedang? Ini Penjelasannya!

Pedang jadi senjata utama BoBoiBoy Halilintar!

Beberapa bentuk perubahan elemen BoBoiBoy menggunakan senjata untuk bertarung, salah satu yang populer adalah pedang BoBoiBoy Halilintar.

Namun kenapa BoBoiBoy Halilintar menggunakan pedang untuk bertarung?

Ini penjelasan soal  pedang BoBoiBoy Halilintar!

1. Nama pedang BoBoiBoy Halilintar adalah "Pedang Halilintar"

Saat menjadi BoBoiBoy Halilintar,  muncul juga dua pedang berwarna merah yang menjadi senjata dari BoBoiBoy dalam bentuk ini.

Nama pedang ini cukup simpel, yaitu "Pedang Halilintar", berasal dari nama bentuknya yaitu BoBoiBoy Halilintar.

Lalu dari mana asal senjata ini?

Baca Juga: Apa Hubungan BoBoiBoy dengan Mechamato? Ini Penjelasannya!

2. Pedangnya menjadi versi upgrade dari "Keris Petir"

dok. Animonsta Studios/ BoBoiBoy Galaxy

BoBoiBoy Halilintar adalah tingkat 2 dari BoBoiBoy Petir, begitu pula dengan pedang yang ia gunakan.

Pedang Halilintar milik BoBoiBoy Halilintar adalah versi baru dari senjata Keris Petir yang digunakan BoBoiBoy Petir.

Namun dari keris menjadi pedang, ada beberapa perbedaan antara Pedang Halilintar dan Keris Petir.

3. Selain beda warna, Pedang Halilintar lebih besar dan bisa lebih lama digunakan BoBoiBoy Halilintar

Saat BoBoiBoy Petir menggunakan Keris Petir, biasanya keris ini digunakan untuk dilempar ke musuhnya.

Namun Pedang Halilintar milik BoBoiBoy Halilintar bisa dipegang lebih lama oleh BoBoiBoy dan berfungsi layaknya pedang.

Selain itu ukuran Pedang Halilintar lebih besar dan panjang dibandingkan Keris Petir. Saat BoBoiBoy melempar Pedang Halilintar ke awan juga akan menciptakan hujan pedang.

Itu dia jawaban kenapa BoBoiBoy Halilintar menggunakan pedang, karena pedangnya aalah upgrade dari Keris Petir, bagaimana menurutmu?

Baca Juga: Penjelasan Kekuatan BoBoiBoy Elemen Beliung! Tingkat Tiga Pertama?