Review Film: The First Omen, Prekuel yang Kurang Independen?
Di balik lahirnya Damien, ada konflik kepentingan!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
GENRE: Horror
ACTORS: Maria Caballero, Nicole Sorace, Nell Tiger Free
DIRECTOR: Arkasha Stevenson
RELEASE DATE: 3 April 2024
RATING: 3/5
The First Omen datang seperti ingin menjawab apa yang hilang di seri The Omen, tapi bagaimana dengan impresi kami? Temukan jawabannya di sini!
1. Sekilas plot ceritanya!
Margaret terbang ke Roma untuk menyelesaikan pentahbisan dirinya sebagai seorang suster di sebuah gereja Katolik. Di balik kedatangannya, konspirasi yang melibatkan seorang gadis akan berujung pada kelahiran sebuah entitas jahat!
2. Arahan film yang seram beneran!
Sebagai sebuah film yang menjawab bukan pada The Omen versi remake, tapi versi pertamanya, Arkasha Stevenson sebagai sutradara terlihat berupaya membawa rasa tidak nyaman khas Omen 1976 dengan referensi-referensi kematian sepanjang saganya, namun dengan sajian yang lebih segar!
3. Akting luar biasa!
Beragam macam rupa Nell Tiger Free sebagai Margaret tampak meyakinkan di layar, terlebih lagi ketika bicara tentang kontras dirinya di awal datang ke Roma dan dirinya di klimaks film ini, perubahan kepribadiannya terasa lebih natural dan didukung dengan aktor-aktris pendukung lainnya yang berupaya keras untuk menyembunyikan inti plotnya dan membuat sosok Margaret semakin kebingungan.
Baca Juga: Kesan Mencoba HP OMEN Transcend 16! Asyik Dipakai Nge-Game?
4. Audio yang serius mencekam!
Musik dan desain suara yang menghiasi sepanjang film ini membawa nuansa mencekam yang pas untuk menggambarkan teror yang dirasakan oleh Margaret ketika lambat laun ia merasakan hal yang semakin salah di panti asuhan tersebut. Momen-momen efek suara yang tidak kalah menarik juga lebih tegas daripada lagunya di setiap adegan-adegan teror, yang membuat film ini tambah hidup!
5. Lemah di naskah?
Dalam hal naskah, The First Omen memiliki rangkaian cerita yang sederhana dan lemah untuk menetapkan dirinya sebagai bagian dari prekuel The Omen paling pertama. Faktor yang membuat kelahiran Damien sebagai Antikristus hanya disajikan apa adanya, sehingga kisah yang terlalu berfokus pada mencari siapa ibunya ini malah terasa kurang kuat sebagai film sendiri.
Sebagai film horor yang lemah dalam naskah, namun diperankan dan dieksekusi menakutkan secara teknikal The First Omen patut diberi skor 3/5.
Apa opinimu sendiri terhadap The First Omen? Bagikan melalui kolom komentar di bawah ini!
Diterbitkan pertama 05 April 2024, diterbitkan kembali 07 September 2024.
Baca Juga: Film The First Omen Ungkap Trailer dan Poster Baru!