Kenapa Boruto Adalah Manusia yang Cocok dengan Karma? Ini Alasannya!
Boruto seakan dilahirkan untuk jadi pengguna Karma
Boruto Uzumaki saat ini adalah salah satu pengguna Karma yang ada di serial Boruto selain Jigen, Kawaki, dan Code.
Tapi ada yang spesial dari Boruto karena tubuh Boruto bisa menerima Karma dengan baik, kenapa begitu?
1. Boruto mendapatkan Karma melalui proses pemberian natural, tapi eksperimen, ini langka
Boruto mendapatkan Karma yang membuatnya menjadi wadah Momoshiki Otsutsuki setelah pertarungan mereka.
Momoshiki memberikan Boruto Karma secara natural dan Boruto bisa menggunakan Karma setelahnya.
Menurut Isshiki, kasus seperti ini di mana manusia bisa langsung menjadi wadah itu langka karena Boruto seakan didesain sedemikian rupa untuk menjadi pengguna Karma.
Baca Juga: Boruto: Bagaimana Momoshiki Sering Membuat Rasengan Besar?
2. Bahkan Isshiki terkejut karena Boruto bisa menggunakan Karma tanpa latihan
Kawaki sekalipun sudah mendapatkan Karma lewat proses eksperimen, tapi dia tetap tidak bisa menggunakan potensi kekuatannya kalau tidak dilatih Isshiki.
Setelah melewati latihan yang keras dan menyakitkan, Kawaki baru bisa menggunakan kekuatan Karma dengan baik.
Isshiki sendiri terkejut saat tahu fakta kalau Boruto Uzumaki bisa menggunakan Karma dalam tingkatan tertentu padahal dia tidak pernah berlatih menggunakannya.
Karena hal ini, Boruto seakan menjadi manusia yang natural menggunakan Karma, kenapa?
3. Kemungkinan alasan Karma sangat cocok di Boruto karena keturunan sang Uzumaki
Boruto Uzumaki memang bukan anak sembarangan karena dia punya keturunan yang kuat, dari ayah dan ibu kandungnya.
Naruto adalah reinkarnasi Asura, keturunan Uzumaki yang turunan Hagoromo, jadi ada darah Hagoromo di tubuh Boruto.
Sedangkan Hinata adalah Putri Byakugan dari klan Hyuga yang merupakan keturunan dari Hamura Otsutsuki. Ada darah Hamura mengalir di Boruto.
Dengan kombinasi keturunan yang sangat kuat itu, wajar saja kenapa Boruto bisa menjadi wadah Karma yang sangat sempurna dan Boruto secara teknis sudah punya sedikit darah Otsutsuki sebelum proses Karma berlangsung.
Kalau menurutmu kenapa Boruto sangat cocok menggunakan Karma?
Artikel pertama terbit tanggal 24 Desember 2021 dirilis ulang tanggal 17 November 2023.
Baca Juga: Daftar Teknik Boruto yang Jadi Kuat Saat Dikendalikan Momoshiki