5 Monster di Naruto dan Boruto yang Dikatakan Sekuat Bijuu!
Bisa dibilang Bijuu tak resmi juga ini
Bijuu adalah sembilan (sepuluh jika menghitung Juubi) yaitu makhluk dengan chakra besar yang akarnya dari Pohon Chakra dan dipecah oleh Hagoromo.
Bijuu adalah makhluk yang sangat kuat, bahkan secara teknis mereka tak bisa mati karena akan terus hidup kembali setelah reinkarnasi.
Tapi ada beberapa monster di Naruto yang dikatakan sekuat Bijuu atau bahkan Bijuu tak resmi. Siapa saja mereka?
1. Reibi
Hadir di film Naruto Shippuden The Movie: Kizuna, di dalam filmnya Reibi dianggap sebagai Bijuu resmi yaitu Ekor Nol.
Namun demikian dia sebenarnya bukanlah Bijuu resmi, hanya Bijuu filler saja.
Dia memiliki kekuatan seperti Kurama yang bisa merasakan energi jahat lalu memanipulasi orang tersebut. Dia juga bisa menggunakan chakra kegelapan.
2. Penggabungan Kisame dan Samehada
Kisame bisa bergabung menjadi satu tubuh bersama dengan pedangnya yaitu Samehada.
Di sini otomatis peningkatan tubuh Kisame meningkat drastis dan dia juga berubah bentuk.
Kisame dalam mode ini dijuluki "Monster berekor tanpa ekor" alias Bijuu tanpa ekor.
Baca Juga: 6 Elemen Kekkei Genkai di Naruto yang Unik tapi Kurang Populer!
3. Satori
Lanjut lagi monster dari film, kali ini ada Satori di film Naruto Shippuden The Movie: Blood Prison.
Satori ini makhluk yang masuk di kelas Yokai sama seperti Nue di Boruto.
Dia punya tubuh yang besar, memang sebesar Bijuu, namun memiliki kecepatan yang tinggi dan bisa menghindar dengan cepat karena bisa membaca rasa takut dan rasa haus darah seseorang yang mau menyerangnya.
4. Perubahan tak sempurna Kaguya berbentuk kelinci
Kaguya itu sebenarnya punya bentuk perubahan Bijuu sendiri.
Ekornya sih sepuluh, namun berbeda dengan Bijuu yang selama ini kita tahu.
Sayangnya Kaguya tidak pernah diperlihatkan dengan sempurna mengendalikan bentuknya ini, yang pasti bentuknya kelinci, sama seperti legenda putri Kaguya.
5. Nue
Kita masuk ke era Boruto, ada monster Nue yang dimiliki oleh Sumire.
Nue adalah makhluk spritual atau Yokai yang diciptakan oleh ayahnya Sumire dalam rencana Danzo di Anbu Root.
Makhluk ini punya dimensi sendiri, belum ada namanya tapi bisa kita sebut saja dimensi Nue.
Kekuatannya terbilang hebat dengan kemampuan bisa menyerap chakra, bisa merasakan energi jahat seperti Kurama, serta bisa mengubah tubuhnya menjadi besar.
Nah itu dia monster yang dikatakan sekuat Bijuu atau Bijuu tak resmi. Ada yang belum masuk di daftar? Tulis di kolom komentar, ya.
Diterbitkan pertama 2020, diterbitkan kembali 30 April 2024.
Baca Juga: 14 Karakter Naruto dan Boruto yang Tahan Serangan Jutsu dan Fisik!