Kenapa Iblis di Kimetsu no Yaiba Takut pada Wisteria?

Senjata anggota Korps Pembasmi Iblis.

Kimetsu no Yaiba

Serial Kimetsu no Yaiba menyisipkan berbagai misteri yang menarik untuk dibahas, misalnya tentang keberadaan tanaman berwarna ungu yang dikenal dengan nama Wisteria.

Dalam serial ini, bunga Wisteria digunakan oleh Korps Pembasmi Iblis untuk melawan para iblis dan tentu saja, iblis memang menghindari tanaman yang satu ini.

Kenapa iblis di Kimetsu no Yaiba takut pada Wisteria? Berikut penjelasannya.

1. Sejarah Wisteria dalam Kimetsu no Yaiba

Kimetsu no YaibaWisteria (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Pertama, ketahui dulu sedikit latar belakang mengenai tanaman Wisteria dalam Kimetsu no Yaiba.

Di masa lalu, sebuah keluarga yang diselamatkan oleh Pembasmi Iblis mengungkapkan rasa terima kasih dengan menjadikan Wisteria sebagai lambang keluarganya. Tujuannya agar Pembasmi Iblis menandai rumah mereka dan bisa menggunakan rumah tersebut dengan bebas.

Sepanjang serial, Pembasmi Iblis yang paling sering diperlihatkan menggunakan tanaman ini adalah Pilar Serangga Shinobu Kocho.

Baca Juga: 12 Anime Mirip Kimetsu no Yaiba, Obat Rindu Penggemar!

2. Manfaat utama tanaman Wisteria

Kimetsu no YaibaShinobu Kocho menyelamatkan Zenitsu Agatsuma (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Sejak dulu, Wisteria telah digunakan untuk berbagai kebutuhan, seperti tanaman hias, dupa, racun, penangkal, bahkan obat. Tanaman ini juga digunakan untuk mengukir peringkat Pembasmi Iblis yang lolos Seleksi Akhir.

Menanam atau membakar dupa Wisteria seperti yang kerap dilakukan Gyomei Himejima di sekitar kuilnya merupakan salah satu metode untuk mengusir iblis.

Pemanfaatan tanaman Wisteria ini juga terlihat saat Seleksi Akhir yang berlangsung di Gunung Fujikasane. Gunung tersebut dikelilingi oleh tanaman Wisteria dengan tujuan mencegah iblis yang dikurung di sana kabur.

Wisteria adalah tanaman yang ampuh digunakan untuk melumpuhkan iblis. Ini juga dimanfaatkan sebagai penangkal racun yang dihasilkan oleh iblis. Contoh penerapannya ditunjukkan saat Shinobu Kocho menyelamatkan Zenitsu Agatsuma selama pertarungan melawan Iblis Laba-Laba.

Selain itu, Wisteria pun dikatakan bisa dijadikan obat yang mengubah iblis agar kembali menjadi manusia.

3. Kenapa iblis di Kimetsu no Yaiba takut pada Wisteria?

Kimetsu no YaibaSalah satu Iblis Laba-Laba terkena efek racun Wisteria (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Seperti yang telah disebutkan pada poin sebelumnya, Wisteria adalah senjata ampuh untuk melawan para iblis. Namun, bagaimana penjelasan detailnya?

Alasan kenapa iblis di Kimetsu no Yaiba takut pada Wisteria adalah berbahayanya racun yang terkandung dalam tanaman Wisteria. Sedikit dosis saja terbukti manjur untuk melumpuhkan dan menghentikan regenerasi Iblis Bulan sementara waktu.

Shinobu Kocho banyak melakukan eksperimen terhadap tanaman ini. Dia memanfaatkan Wisteria untuk memodifikasi fisiologi tubuhnya sendiri dalam upaya mengalahkan Iblis Bulan Atas 2 Doma.

Shinobu menumbalkan dirinya sendiri sebagai media penampung racun Wisteria dalam dosis yang sangat tinggi. Terbukti, Doma yang menyerap tubuh Shinobu pun mati.

Pada kenyataannya, Wisteria di kehidupan asli pun memang dikenal beracun, terutama pada bagian bijinya. Meski begitu, karena usianya yang panjang meski tumbuh di alam liar, Wisteria justru dijadikan simbol atau lambang umur panjang.

Nah, begitulah penjelasan kenapa iblis di Kimetsu no Yaiba takut pada Wisteria. Bagaimana tanggapanmu?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Diterbitkan pertama 26 Agustus 2023, diterbitkan kembali 24 Juli 2024. 

Baca Juga: Profil 5 Guru Pedang di Kimetsu no Yaiba, Mentor Berwibawa!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU